Huawei Target Jual 200 Juta Smartphone pada 2018

Reporter

Antara

Editor

Erwin Prima

Rabu, 1 Agustus 2018 06:31 WIB

Huawei Nova 3i diluncurkan untuk pasar Indonesia, Selasa, 31 Juli 2018. (TEMPO/Amri Mahbub)

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah mengumumkan telah mencapai angka penjualan 100 juta unit smartphone pada 18 Juli 2018, Huawei menargetkan dapat menjual 100 juta unit lagi hingga akhir tahun ini.

Baca: Huawei Nova 3i Resmi Rilis di Indonesia
Baca: Rilis Hari Ini, Huawei Nova Seri Terbaru Bawa Warna Gradasi?

"Dengan performa seperti ini kami memiliki ambisi untuk bisa mencapai angka 200 juta unit di akhir tahun ini," kata Lo Khing Seng, Deputy Country Director Huawei Device Indonesia, dalam peluncuran nova 3i di Jakarta, Selasa, 31 Juli 2018.

Menurut Lo Khing Seng, kepercayaan konsumen terhadap merek Huawei semakin hari semakin meningkat. Hal ini terlihat dari pencapaian angka penjualan 100 juta unit yang semakin cepat dari tahun ke tahun.

Pada 2015, Huawei mencapai angka penjualan 100 juta unit pada 22 Desember. Kemudian, di tahun 2016, Huawei mencapai angka 100 juta pada 14 Desember. Pencapaian semakin cepat di mana Huawei berhasil menjual 100 juta unit pada 12 September 2017.

"Kondisi ini adalah satu buah dari penjualan handphone kita yang flagship, terutama yang P20 Pro, yang mendapatkan respons yang sangat luar biasa," kata Lo Khing Seng.

Advertising
Advertising

Sayangnya, Lo Khing Seng enggan menyebutkan kontribusi Indonesia terhadap angka penjualan tersebut. Dia mengatakan bahwa Huawei di Indonesia saat ini sedang bertumbuh untuk membangun pencitraan kembali.

"Kalau di luar negeri Huawei adalah mid high-end, lebih menjual high end daripada low end, tapi untuk pasar Indonesia di mana mayoritas lebih ke low end, waktu pertama kali Huawei masuk ke Indonesia dengan model low end, jadi image kita masih ada gap yang lebih jauh," ujar dia.

Untuk mencapai angka penjualan 200 juta unit, Lo Khing Seng mengatakan bahwa Huawei menyiapkan tiga line-up, yaitu seri Matte untuk profesional, seri P untuk art dan fotografi, dan seri nova untuk konsumen muda yang dinamis.

Terkait dengan kehadiran seri Matte di Indonesia, Lo Khing Seng memberi bocoran bahwa Huawei "segera" mendatangkan seri tersebut.

ANTARA

Berita terkait

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

1 hari lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

4 hari lalu

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

Pada 35 tahun lalu, pengusaha Jepang Konosuke Matsushita pendiri Panasonic Corporation meninggal. Ini kisahnya membangun perusahaan elektronik itu.

Baca Selengkapnya

Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

7 hari lalu

Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

Honor dan Huawei menempati posisi pertama pangsa pasar ponsel pintar di negara asalnya, Cina., menurut IDC

Baca Selengkapnya

Google Luncurkan Patch Keamanan Terbaru, Sembuhkan Bug dan Error Kamera Pixel 8

8 hari lalu

Google Luncurkan Patch Keamanan Terbaru, Sembuhkan Bug dan Error Kamera Pixel 8

Google perbaiki patch keamanan Pixel 8. Perbaiki errorr kamera.

Baca Selengkapnya

6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

11 hari lalu

6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

Lakukan enam tips berikut agar baterai smartphone Anda tahan lama.

Baca Selengkapnya

Rumor Spesifikasi OnePlus Ace 3 Pro, Punya Layar OLED Melengkung dan Chip Snapdragon

13 hari lalu

Rumor Spesifikasi OnePlus Ace 3 Pro, Punya Layar OLED Melengkung dan Chip Snapdragon

Fitur OnePlus Ace 3 Pro dikabarkan lebih canggih dibanding generasi OnePlus sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Adu Fitur Ponsel Lipat Galaxy Z Fold 6 Versus Pixel Fold, Mana yang Unggul?

13 hari lalu

Adu Fitur Ponsel Lipat Galaxy Z Fold 6 Versus Pixel Fold, Mana yang Unggul?

Galazy Z Fold 6 yang akan dirilis pafa pertengahan 2024 kerap dibandingkan dengan Pixel Fold yang ramai dipakai sejak tahun lalu.

Baca Selengkapnya

7 Tips Agar Smartphone Tetap Berfungsi Seperti Baru

13 hari lalu

7 Tips Agar Smartphone Tetap Berfungsi Seperti Baru

Tak hanya perlu pelindung luar, smartphone juga butut perlindungan dari dalam agar bisa tetap berfungsi seperti baru.

Baca Selengkapnya

Ditunggu Pasar, Bocoran Terbaru Xiaomi 15 Menonjolkan Kecanggihan Layar dan Kamera

13 hari lalu

Ditunggu Pasar, Bocoran Terbaru Xiaomi 15 Menonjolkan Kecanggihan Layar dan Kamera

Informasi fitur Xiaomi 15 bocor sedikit demi sedikit ke publik. Yang terbaru soal layar yang tersedia dalam dua versi.

Baca Selengkapnya

Cara Mudah Membuat Ponsel Pintar Lama Menjadi CCTV

15 hari lalu

Cara Mudah Membuat Ponsel Pintar Lama Menjadi CCTV

Dengan menggunakan smartphone yang sudah tidak terpakai, CCTV dapat mudah dibuat dengan menggunakan sebuah aplikasi.

Baca Selengkapnya