Font Karya Adien di Logo Piala Dunia U-20 Banyak Dipakai di Yogya

Sabtu, 26 Oktober 2019 11:31 WIB

Desainer grafis dan huruf Adien Gunarta. Doc. Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Desainer grafis dan huruf Adien Gunarta sempat menjadi perbincangan di media sosal Twitter. Pasalnya, desain huruf yang dibuatnya digunakan untuk logo Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia. Tim kreatif PSSI dianggap tidak meminta izin kepada Adien.

“Seneng sih bisa dipake di acara segede itu, seneng bisa kasih manfaat ke masyarakat luas,” ujar Adien kepada Tempo melalui pesan pendek, Jumat, 25 Oktober 2019.

Pria asli Probolinggo, Jawa Timur itu menceritakan bahwa font yang dia buat itu bernama Upakarti, yang diunggahnya ke internet pada 2015 secara bebas. Semua orang bisa menggunakannya, dan logo Piala Dunia yang diumumkan PSSI kemarin itu menggunakan font Upakarti itu.

Saat ini, Adien bekerja sebagai staf komunikasi di Wikimedia Indonesia. Bungsu dari tiga bersaudara itu menjelaskan bahwa font yang dia buat merupakan pengembangan dari font bernama Kemasyuran Jawa pada 2011 silam. Saat itu merupakan awal mula Adien membuat font dan masih menggunakan online tools bernama Fontstruct. “Masih gak rapi, masih amburadul di banyak bagian,” ujar dia.

Font upakarti karya Adien Gunarta (dok.adien gunarta)

Advertising
Advertising

Kemudian, pada 2015, dia terfikir untuk mengembangkannya menggunakan CorelDRAW. Sehingga beberapa bentuk huruf dipertahankan, dimuluskan, dan ada pula yang dia buat ulang.

Putra dari pasangan M. Gun Abdul Rasyid (alm) dan Sri Hartati itu juga membuat versi miringnya, agar terkesan seperti tulisan tangan alami, dan membuat beberapa ligatur (dua huruf tertentu yang jika bertemu jadi gabung, ada di gambar ligatatur yang hijau).

“Ini inspirasinya emang mengambil dari bentuk aksara Jawa, tapi dibikin agak gemuk dan membulat, ada juga kemiripan sama desain hurufnya ‘Tolak Angin’ yang punya bulatan di ujung huruf,” katanya. “Ini udah banyak banget yang pake, apalagi kalo jalan-jalan di Yogya ya, di Malioboro gitu beberapa kaos yang dicetak pake font ini. Beberapa resto juga beberapa ada yang make font ini.”

Namun, Adien berujar, sebelum viral di Twitter, PSSI tidak menghubunginya untuk meminta izin. Kemudian setelah viral, ada pihak dari PSSI yang menghubunginya melalui direct message di akun Twitter-nya. “Intinya mohon maaf karena belum izin dulu. Saya jawab gapapa mas, santai saja, begitu,” tutur Adien.

Hal itu dibenarkan Kepala Hubungan Media dan Promosi Digital PSSI Gatot Widakdo. Menurut Gatot, yang mempersoalkan di media sosial itu bukan Adien melainkan teman-teman Adien.

Adien tertarik di dunia grafis sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP). Lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Airlangga itu sudah mulai mengutak-atik font melalui platform Fonstruct.com saat itu. “Eh ternyata suka bikin-bikin huruf, mungkin masih keturunan dari almarhum kakek yang juga berkecimpung di bidang serupa, yakni kaligrafi,” kata Adien Gunarta.

Berita terkait

Setahun Lalu Kisruh Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Ganjar dan Wayan Koster Menolak

17 hari lalu

Setahun Lalu Kisruh Indonesia Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Ganjar dan Wayan Koster Menolak

Piala Dunia U-20 2023 gagal dilaksanakan di Indonesia. Pro-kontra terus terjadi hingga akhir Maret 2023, Ganjar dan Wayan Koster di barisan penolak.

Baca Selengkapnya

Kata Gibran soal Unggahan Video RI Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

32 hari lalu

Kata Gibran soal Unggahan Video RI Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20

Gibran mengunggah video tentang kegagalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada Maret 2023 di akun medsosnya

Baca Selengkapnya

Meshaal Hamzah Basier Osman Yakin Bisa Tembus Skuad Utama Timnas Indonesia U-20

9 Februari 2024

Meshaal Hamzah Basier Osman Yakin Bisa Tembus Skuad Utama Timnas Indonesia U-20

Meshaal Hamzah Basier Osman memetik pelajaran selama tergabung dalam pemusatan latihan timnas U-20 Indonesia. Persaingan lini belakang ketat.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Berencana Gelar Uji Coba Timnas Indonesia U-20 dalam Setiap Kalender FIFA Matchday

31 Januari 2024

Indra Sjafri Berencana Gelar Uji Coba Timnas Indonesia U-20 dalam Setiap Kalender FIFA Matchday

Setelah menghadapi Uzbekistan dan Thailand, Timnas Indonesia U-20 berpeluang beruji coba melawan Suwon FC.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop Timnas Indonesia 2023: Juara SEA Games hingga Tampil di Piala Dunia U-17

30 Desember 2023

Kaleidoskop Timnas Indonesia 2023: Juara SEA Games hingga Tampil di Piala Dunia U-17

Tempo merangkum sederet momen penting timnas Indonesia dari berabgai kelompok umur sepanjang 2023.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2023 Olahraga: Gagal Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Jangan Lupakan Tragedi Kanjuruhan

30 Desember 2023

Kaleidoskop 2023 Olahraga: Gagal Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Jangan Lupakan Tragedi Kanjuruhan

Berbagai peristiwa di dunia olahraga sepanjang 2023: Tragedi Kanjuruhan, gagal tuan rumah Piala Dunia U-20, penyelenggara Piala Dunia U-17.

Baca Selengkapnya

Indra Sjafri Agendakan 2-3 Uji Coba untuk Timnas U-20 Usai Pemusatan Latihan di Qatar

29 Desember 2023

Indra Sjafri Agendakan 2-3 Uji Coba untuk Timnas U-20 Usai Pemusatan Latihan di Qatar

Pelatih Timnas U-20 Indonesia Indra Sjafri mengatakan terus memantau perkembangan para pemain. Ia menggunakan sistem promosi-degradasi.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2023 Sepak Bola: Dibatalkannya Piala Dunia U-20 hingga Suksesnya Piala Dunia U-17

29 Desember 2023

Kaleidoskop 2023 Sepak Bola: Dibatalkannya Piala Dunia U-20 hingga Suksesnya Piala Dunia U-17

Telah banyak hal yang dilalui oleh masyarakat Indonesia, khususnya publik pecinta sepak bola tahun ini yang tercatat sebagai kaleidoskop 2023.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop Olahraga April 2023: Dito Ariotedjo Dilantik Jadi Menpora hingga FIFA Cabut Status Peru sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-17

27 Desember 2023

Kaleidoskop Olahraga April 2023: Dito Ariotedjo Dilantik Jadi Menpora hingga FIFA Cabut Status Peru sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-17

Dito Ariotedjo dilantik sebagai Menpora pada 3 April lalu, menjadi salah satu peristiwa penting di kaleidoskop olahraga April 2023.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop Olahraga Maret 2023: Piala Dunia U-20 di Indonesia Batal, Nasib David De Gea, Jafar / Aisyah Juara di Vietnam

27 Desember 2023

Kaleidoskop Olahraga Maret 2023: Piala Dunia U-20 di Indonesia Batal, Nasib David De Gea, Jafar / Aisyah Juara di Vietnam

Polemik penolakan terhadap Timnas Israel dalam Piala Dunia U-20 2023 memuncak pada Maret 2023. Apa peristiwa lain di dunia olahraga saat itu?

Baca Selengkapnya