Lenovo Luncurkan ThinkBook 14, Laptop Bisnis Rp 7 Jutaan

Reporter

Tempo.co

Editor

Erwin Prima

Selasa, 26 November 2019 17:56 WIB

Lenovo Indonesia resmi meluncurkan laptop bisnis ThinkBook 14 pada Selasa, 26 November 2019. TEMPO/Galuh Putri Riyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Lenovo Indonesia resmi meluncurkan laptop bisnis ThinkBook 14 pada Selasa, 26 November 2019. Perangkat ini secara khusus hadir untuk memenuhi kebutuhan generasi milenial dan generasi Z di dunia bisnis.

"Hari ini kami meneruskan komitmen kami untuk memberikan inovasi laptop yang terbaik untuk kegiatan bisnis yang saat ini didominasi oleh milenial. Bahkan menurut data, milenial itu menguasai 50 persen dunia bisnis, ini juga termasuk generasi Z," ungkap Country General Manager Lenovo Indonesia Budi Janto di Jakarta Pusat, Selasa 26 November 2019.

Menurutnya, karateristik generasi milenial dan z ini fleksibel dan mobile. "Jadi mereka juga butuh perangkat yang mengakomodasi kebutuhan mereka, bisa dibawa ke mana-mana, sekaligus punya kinerja mumpuni. Dengan begitulah ThinkBook 14 hadir untuk memenuhi kebutuhan itu," ujar Budi.

ThinkBook 14 baru akan tersedia di Indonesia pada awal Desember 2019. TEMPO/Galuh Putri Riyanto

Dari segi performa, laptop ini dipersenjatai dengan prosesor Intel Core i7 generasi ke-10 Comet Lake-U didukung grafis dari AMD Radeon 625.

Advertising
Advertising

Selain itu, ThinkBook 14 ini memiliki kapasitas RAM 24 GB serta penyimpanan berkapasitas hingga 3TB dual drive.

"Ini lah yang akan melancarkan pengalaman kita untuk multitasking, juga mempermudah membuka dan menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan," ungkap Lenovo Product Manager Commercial Notebook Lenovo Asia Pacific, Rishikanth Ankusarao pada kesempatan yang sama.

Ankusarao menyebutkan, untuk mendukung produktivitas, perangkat ini juga dibekali dengan 8 jenis pilihan port dan konektivitas. "mulai dari port USB Type-C generasi kedua, paling baru. Lalu ada pilihan 4 in 1 reader jack, audio combo jack, USB Type A serta C. Dan yang paling menarik ialah port hidden USB type A," ujar Ankusarao.

Sedangkan dari segi konektivitas, perangkat ini sudah menggunakan wifi 6. "Di mana akan menghadirkan konektivitas yang cepat, latensi rendah, dan hemat daya," kaat Ankusarao. Ia melanjutkan, untuk menunjang produktivitas, ThinkBook 14 ini juga dibenamkan baterai 57watt yang mampu bertahan hingga 12 jam pemakaian.

Perangkat yang beratnya 1,5 kilogram ini memiliki layar 14 inci dengan resolusi 1080x1920 FH IPS Anti-glare. Selain itu, kata Ankusarao, ThinkBook 14 ini menggunakan bahan alumunium premium dengan desain dome shape. "Walaupun laptop bisnis, tapi desainnya tetap stylish," kata SMB Director Lenovo Indonesia Santi Nainggolan pada kesempatan yang sama.

Selain performa tinggi dan desain stylish, laptop bisnis ini juga menawarkan beberapa sistem proteksi dan otentikasi terintegrasi. Menurut Ankusarao, perangkat ini memiliki tombol smart power on.

"Di tombol itu sudah terintegrasi pemindai sidik jari untuk otentikasi biometrik. Jadi, pengguna bisa menyalakan perangkat sekaligus log in ke perangkat apabila sidik jarinya sudah terverifikasi. Jadi tidak perlu memasukkan kata sandi lagi," ujarnya.

Sistem proteksi selanjutnya disebut ThinkShutter. Menurut 4P Manager SMB Noteboo Lenovo Indonesia, Inti Harsono, tombol ini merupakan slider fisik yang terletak pada webcam untuk menghindari penyadapan melalui kamera webcam.

"Biasanya kan orang-orang pada pakai lakban atau plester kan untuk menutup webcam, makanya kami menghadirkan ini. Kalau di-slide dia akan mematikan kamera webcame secara otomatis," lanjutnya.

Lebih jauh lagi, Inti menyebutkan perangkat ini juga dilengkapi dengan ThinkShield. "Ini bisa memberitahu kita apabila kita terkoneksi dengan wifi publik yang tidak aman," ujarnya.

Lalu, kata Inti, ThinkBook 14 juga memiliki proteksi TPM 2.0 (firmware). "Jadi untuk menjaga otentikasi data kita sehingga ketika data kita hilang gampang di-track-nya," imbuhnya.

Tak hanya itu, Inti menyebutkan bahwa perangkat ini juga sudah pre-loaded aplikasi Lenovo Vantage yang dapat menganalisis risiko aktivitas mencurigakan pada laptop pengguna.

ThinkBook 14 hadir dalam satu varian warna yakni mineral gray. Perangkat ini dibanderol dengan harga mulai Rp 7,199. "ThinkBook 14 baru akan tersedia di Indonesia pada awal Desember 2019 atau paling lambat minggu kedua Desember 2019," kata Inti.

GALUH PUTRI RIYANTO

CATATAN KOREKSI: Artikel ini diubah pada hari Rabu, 27 November 2019, jam 8.56 WIB terkait info harga produk. Dengan demikian kesalahan telah diperbaiki. Redaksi mohon maaf.

Berita terkait

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

49 menit lalu

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

Perjanjian pranikah atau perjanjian pisah harta dilakukan kedua pasangan memiliki pendapatan atau bisnis sendiri masing-masing.

Baca Selengkapnya

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

9 jam lalu

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

PT Chandra Asri Pacific Tbk. (Chandra Asri Group) meraih pendapatan bersih US$ 472 juta per kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Penjualan Manufaktur Suku Cadang Lesu, Pendapatan VKTR Teknologi Turun

1 hari lalu

Penjualan Manufaktur Suku Cadang Lesu, Pendapatan VKTR Teknologi Turun

Pendapatan PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk. (VKTR) turun karena penjualan manufaktur suku cadang lesu.

Baca Selengkapnya

Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

8 hari lalu

Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

Dua startup asal Indonesia, MYCL dan Sampangan, mendapat pendanaan dari Philanthropy Asia Summit 2024 karena sukses mengelola limbah.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Password WiFi yang Sudah Terhubung di HP dan Laptop

9 hari lalu

Cara Melihat Password WiFi yang Sudah Terhubung di HP dan Laptop

Berikut adalah beberapa cara untuk melihat password WiFi yang sudah terhubung di HP dan laptop.

Baca Selengkapnya

3 Cara Uninstall Aplikasi di Laptop untuk Windows 10

10 hari lalu

3 Cara Uninstall Aplikasi di Laptop untuk Windows 10

Menghapus atau uninstall aplikasi dapat meringankan beban sistem operasi laptop. Berikut cara uninstall aplikasi di laptop untuk Windows 10.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Bawah 15 Juta dan Spesifikasinya

13 hari lalu

Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Bawah 15 Juta dan Spesifikasinya

Berikut rekomendasi laptop gaming murah lengkap dengan harga dan spesifikasinya. Laptop gaming umumnya sudah dibekali dengan pendingin khusus.

Baca Selengkapnya

Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

13 hari lalu

Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop.

Baca Selengkapnya

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

14 hari lalu

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.

Baca Selengkapnya

HP Luncurkan Laptop EliteBook 635 Aero G11 di Jepang, Ini Spesifikasinya

17 hari lalu

HP Luncurkan Laptop EliteBook 635 Aero G11 di Jepang, Ini Spesifikasinya

Laptop EliteBook 635 Aero G1 ditenagai CPU AMD Ryzen 5 8640U atau Ryzen 7 8840U yang disokong sistem operasi Windows 11 Pro.

Baca Selengkapnya