Harimau Masuk Perangkap, BKSDA: Bakal Dievakuasi ke Lampung

Selasa, 21 Januari 2020 19:24 WIB

Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatera Selatan mengecek kondisi harimau yang masuk perangkap di Kecamatan Semendo Darat Ulu, Kabupaten Muara Enim. Kredit: ANTARA

TEMPO.CO, Palembang - Harimau Sumatera berhasil masuk perangkap di sekitar Desa Plakat, Muara Enim, Selasa pagi, 21 Januari 2020. Perangkap dipasang oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) di luar hutan lantaran mendapat kabar bila di sekitar perkampungan dan ladang terdapat harimau liar.

BKSDA selanjutnya akan melakukan upaya penyelamatan terhadap satwa liar yang diperkirakan telah memangsa warga di Pagaralam, Lahat dan Muara Enim itu.

Kepala BKSDA Sumatera Selatan, Genman Suhefti Hasibuan, mengatakan kemungkinan besar harimau tersebut akan dievakuasi ke Lampung karena Lampung telah memiliki sarana dan prasarana yang memadai untuk menyelamatkan harimau.

Di Lampung, harimau itu akan menjalani uji kesehatan sebelum akhirnya dilepas ke alam liar. Sedangkan di Sumatera Selatan sendiri tidak memiliki sarana yang disyaratkan. "Di Lampung akan dilakukan pemeriksaan kesehatan dan setelahnya akan dikembalikan ke habitatnya setelah melalui kajian para pakar," kata Genman.

BKSDA dan pegiat konservasi harimau memasang tiga perangkap dan 20 kamera jebak di Kabupaten Muara Enim. Pemasangan telah berlangsung sejak Desember 2019 usai serangan harimau yang merenggut nyawa warga setempat.

Selain di Muara Enim, harimau juga telah menewaskan warga di Lahat dan Pagaralam. Namun demikian belum dapat dipastikan apakah harimau yang tertangkap di Muara Enim itu merupakan satwa yang juga memangsa warga di dua daerah lainnya.

Kepala Seksi Konservasi Wilayah II Sumatera Selatan, Martialis Puspito, menambahkan bahwa harimau sumatera itu masuk perangkap yang dipasang tim di Semendo Darat Ulu, Muara Enim.

Namun belum dapat dipastikan jenis kelamin harimau yang masuk perangkap tersebut. Diduga, harimau itu tertarik masuk ke dalam jebakan lantaran di dalamnya sudah dipasang umpan berupa satu ekor kambing hidup.

PARLIZA HENDRAWAN

Berita terkait

Konflik Buaya dan Manusia Tinggi, BBKSDA NTT Desak Pemulihan Hutan Mangrove

21 hari lalu

Konflik Buaya dan Manusia Tinggi, BBKSDA NTT Desak Pemulihan Hutan Mangrove

Sepanjang tahun lalu, 5 warga Timor mati digigit buaya dan 10 luka-luka. Tahun ini sudah satu orang yang tewas.

Baca Selengkapnya

Teralihkan Covid-19, Sehelai Rambut Harimau Jawa Sempat Mendekam 3 Tahun di Bandung

34 hari lalu

Teralihkan Covid-19, Sehelai Rambut Harimau Jawa Sempat Mendekam 3 Tahun di Bandung

Lewat publikasi ilmiah, sampel sehelai rambut itu dipastikan dari seekor harimau jawa.

Baca Selengkapnya

Penyebab Harimau Sumatera Masuk Kampung dan Timbulkan Konflik Manusia dan Satwa Liar

38 hari lalu

Penyebab Harimau Sumatera Masuk Kampung dan Timbulkan Konflik Manusia dan Satwa Liar

Ekolog satwa liar Sunarto menjelaskan konflik Harimau Sumatera dengan manusia akibat beberapa faktor termasuk kondisi individual dan habitatnya.

Baca Selengkapnya

Lebih Dekat Ihwal Harimau Sumatera yang Dilaporkan Berkeliaran di Pasaman Barat Sumbar

39 hari lalu

Lebih Dekat Ihwal Harimau Sumatera yang Dilaporkan Berkeliaran di Pasaman Barat Sumbar

Setelah dikonfirmasi BKSDA kembali, satwa dilindungi harimau sumatera itu diketahui sudah keluar dari saluran air namun masih sempat berkeliaran.

Baca Selengkapnya

Tanda Kehidupan Harimau Jawa, Ditemukan Sehelai Rambut di Sukabumi

39 hari lalu

Tanda Kehidupan Harimau Jawa, Ditemukan Sehelai Rambut di Sukabumi

Empat peneliti Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) baru-baru ini berhasil membuktikan adanya tanda-tanda jejak kehidupan harimau jawa.

Baca Selengkapnya

Harimau Terlihat di Pasaman Barat, BKSDA Sumatera Barat Turunkan Tim

40 hari lalu

Harimau Terlihat di Pasaman Barat, BKSDA Sumatera Barat Turunkan Tim

BKSDA Sumatera Barat melaporkan adanya harimau Sumatera di bak penampung di Desa Kajai Selatan, Kecamatan Talamau, Pasaman Barat.

Baca Selengkapnya

Jangan Kabur, Ini 6 Tips Menyelamatkan Diri saat Bertemu Harimau

45 hari lalu

Jangan Kabur, Ini 6 Tips Menyelamatkan Diri saat Bertemu Harimau

Saat sedang pergi ke hutan atau gunung dan bertemu harimau, sebaiknya jangan panik. Berikut beberapa tips menyelamatkan diri saat bertemu harimau.

Baca Selengkapnya

Kejar Harimau yang Terkam 3 Warga, Jakarta Kirim Tim Pemburu dan Penembak Bius ke Lampung

49 hari lalu

Kejar Harimau yang Terkam 3 Warga, Jakarta Kirim Tim Pemburu dan Penembak Bius ke Lampung

Menteri LHK Siti Nurbaya mengungkap perkiraan harimau yang berkeliaran di luar zona inti TNBBS itu berusia remaja atau 5-6 tahun.

Baca Selengkapnya

Mengira Biawak, Warga Temukan Anak Buaya Berkeliaran di Tengah Sawah

50 hari lalu

Mengira Biawak, Warga Temukan Anak Buaya Berkeliaran di Tengah Sawah

Temuan anak buaya ini cukup mengejutkan warga Desa Keboireng, Kecamatan Besuki, Tulungagung. Dari mana asalnya?

Baca Selengkapnya

Seorang Petani Cabai Diterkam Harimau Sumatera di Langkat

51 hari lalu

Seorang Petani Cabai Diterkam Harimau Sumatera di Langkat

Harimau itu menerkam dan menggigit leher petani cabai itu.

Baca Selengkapnya