Penasaran dengan Arti 18 Digit NIP PNS? Ini Penjelasannya

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Selasa, 28 September 2021 17:01 WIB

Ilustrasi pegawai negeri sipil (PNS). TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Rusnawi, perwira TNI AU berpangkat kolonel, ramai diberitakan belakangan ini. Bagaimana tidak, ia rela meninggalkan karirnya di TNI untuk mengikuti seleksi pegawai BKKBN Nusa Tenggara Barat. Sayangnya, setelah ia berhasil diterima, nasib sial menimpanya. Sebab, nomor induk pengawai atau NIP PNS yang ia miliki ternyata tidak terdaftar di Badan Kepegawaian Negara (BKN) alias bodong. Hal tersebut membuat Rusnawi tidak menerima gaji dan tunjangan.

NIP PNS yang umumnya berjumlah 18 digit seharusnya terdaftar di BKN. Adapun, dilansir dari bkpsdmwajo.id, NIP PNS berfungsi untuk mengidentifikasi Pegawai Negeri yang bekerja di suatu instansi pemerintahan tertentu. Proses identifikasi tersebut dilakukan melalui pengecekan terhadap serangkaian nomor NIP PNS, yang masing-masing mewakili data tertentu.

Sebanyak 18 digit NIP PNS bukanlah sekadar serangkaian nomor acak yang tidak memiliki arti. Dilansir dari bkd.taputkab.go.id, NIP PNS memiliki data yang ada di baliknya. Berikut adalah data yang ada di balik NIP PNS:

Sebagai contoh, ada NIP PNS seperti ini 19860926 201505 1 001. Maka, data yang dapat diketahui adalah:

  • 8 (delapan) digit Pertama adalah Tahun, Bulan dan Tanggal Lahir, pada NIP. Dalam contoh di atas 19860926, berarti Tahun 1986, Bulan 09 (September), Tanggal 26;
  • 6 (enam) digit berikutnya adalah TMT CPNS atau Tahun & Bulan Pengangkatan CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil). Pada contoh NIP di atas 201505 berarti diangkat sebagai CPNS pada tahun 2015, bulan 05 (mei);
  • 1 (satu) digit berikutnya adalah angka pengenal untuk menunjukkan jenis kelamin (angka 1 untuk Laki-laki/pria, angka 2 untuk perempuan/wanita). Pada NIP Contoh di atas 1, berarti Jenis kelamin pemilik NIP tersebut adalah laki-laki/pria;
  • 3 (tiga) digit terakhir adalah angka pengenal yang menunjukkan Nomor Urut CPNS/PNS.

Dengan demikian, dapat diketahui bahwa 18 digit NIP PNS memuat data-data terkait dengan tanggal lahir, nomor TMT CPNS, jenis kelamin, dan nomor urut PNS. Sebelumnya, NIP PNS hanya berjumlah 9 digit. Namun, dengan terbitnya Peraturan Kepala BKN Nomor 22 Tahun 2007 tentang Nomor Identitas Pegawai Negeri Sipil, NIP PNS berubah menjadi 18 digit.

Advertising
Advertising

BANGKIT ADHI WIGUNA

Baca juga: Sudah Tahu Arti dari 16 Digit NIK di KTP? Ini Penjelasannya

Berita terkait

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kasus yang Menyeret Sekjen DPR Indra Iskandar

9 jam lalu

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kasus yang Menyeret Sekjen DPR Indra Iskandar

Penyidik KPK menggeledah kantor Sekretariat Jenderal DPR atas kasus dugaan korupsi oleh Sekjen DPR, Indra Iskandar. Ini profil dan kasusnya.

Baca Selengkapnya

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

1 hari lalu

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

Direktorat Jenderal Bea dan Cukai sedang menjadi sorotan publik karena sejumlah kasus dan disebut tukang palak. Berapa pendapatan pegawai Bea Cukai?

Baca Selengkapnya

Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

1 hari lalu

Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Badan Kepegawaian Negara sedang melakukan verifikasi dan validasi rincian formasi ASN yang sudah ditetapkan berdasarkan usulan dari seluruh instansi pusat dan daerah.

Baca Selengkapnya

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

2 hari lalu

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

KPK berharap ke depannya, paraCPNS baru ini dapat menjaga nama baik lembaga dalam menjalankan tugasnya.

Baca Selengkapnya

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

6 hari lalu

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

Boyamin Saiman menyambangi KPK hari ini untuk menyampaikan surat permohonan bantuan kepada Nurul Ghufron. Satire minta dibantu mutasi PNS.

Baca Selengkapnya

Segini Perbandingan Gaji Prabowo saat Jadi Menteri dan Presiden Nanti

7 hari lalu

Segini Perbandingan Gaji Prabowo saat Jadi Menteri dan Presiden Nanti

Berikut perbandingan besar gaji yang diterima Prabowo ketika saat menjadi Menteri Pertahanan dengan Presiden.

Baca Selengkapnya

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

7 hari lalu

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

Berikut rincian jumlah formasi yang diumumkan instansi pusat dan instansi daerah untuk seleksi CPNS dan PPPK 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

7 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Kamis siang, 25 April 2024 antara lain tentang prediksi proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya sukses.

Baca Selengkapnya

KPK Pecat 66 Pegawai Pelaku Pungli di Rutan

8 hari lalu

KPK Pecat 66 Pegawai Pelaku Pungli di Rutan

KPK telah menyerahkan Surat Keputusan Pemberhentian kepada 66 pegawai yang terbukti melakukan pelanggaran pemerasan atau pungli di Rutan KPK.

Baca Selengkapnya

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

8 hari lalu

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

Jumlah CASN yang direkrut terdiri atas 690 ribu PNS dan 1,6 juta untuk formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya