Cuaca Jakarta dan Beberapa Kota Panas Terik di Siang Hari, BMKG: Berlangsung Hingga Beberapa Hari ke Depan

Reporter

M. Faiz Zaki

Editor

Erwin Prima

Selasa, 8 Oktober 2024 20:29 WIB

Ilustrasi gelombang panas ekstrem.[Khaleej Times/REUTERS]

TEMPO.CO, Jakarta - Cuaca panas terik di siang hari terasa di Jakarta dan sekitarnya beberapa hari terakhir. Prakirawan cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Agita Vivi mengimbau masyarakat tidak perlu panik dalam menyikapi suhu yang tinggi dan bisa gunakan pelindung diri jika berada di luar ruangan.

"Menggunakan tabir surya apabila melakukan aktivitas di luar ruangan. Selain itu, masyarakat diimbau untuk memperbanyak minum agar tidak dehidrasi saat suhu terik," ucap Agita dalam keterangan tertulisnya, 8 Oktober 2024.

Menurut pantauan BMKG, ada sejumlah wilayah yang terasa lebih terik karena minimnya tutupan awan, yaitu sisi selatan Sumatera Selatan, Jawa, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur. Daerah itu memiliki kondisi atmosfer yang stabil dan kelembapan lapisan atas yang kering, sehingga awan menjadi sulit terbentuk.

Agita mengatakan kondisi itu dipengaruhi oleh kondisi angin timuran (Monsun Australia) yang membawa udara kering. Selain itu, beberapa wilayah Indonesia sedang memasuki masa peralihan dari musim kemarau ke musim hujan yang ditandai dengan cuaca terik pada siang hari dan potensi hujan terjadi pada sore hingga malam hari.

Dalam sepekan terkahir, kata Agita, suhu maksimum Indonesia bervariasi sekitar 33-37 derajat Celcius, terutama di wilayah pesisir Sumatera Selatan, Banten, Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Nusat Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Selatan. "Kondisi ini diperkirakan masih berlangsung hingga beberapa hari ke depan," ujarnya.

Advertising
Advertising

Pilihan Editor: Cloudflare Gandeng WhatsApp Luncurkan Layanan Audit Transparansi Kunci Plexi

Berita terkait

Jakarta Bagikan 98 Penghargaan Bidang Lingkungan, dari Sekolah sampai Jasa Angkut Sampah

2 jam lalu

Jakarta Bagikan 98 Penghargaan Bidang Lingkungan, dari Sekolah sampai Jasa Angkut Sampah

Dinas Lingkungan Hidup Jakarta membagikan 98 penghargaan atas kepedulian masyarakat Jakarta dalam menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Gempa M4,9 Guncang Sukabumi Malam Ini, Gempa Dangkal Karena Aktivitas Sesar Dasar Laut

2 jam lalu

Gempa M4,9 Guncang Sukabumi Malam Ini, Gempa Dangkal Karena Aktivitas Sesar Dasar Laut

BMKG mencatat gempa berkekuatan M 4,9 mengguncang wilayah Sukabumi dan sekitarnya pada pukul 21.12 WIB.

Baca Selengkapnya

BMKG Jelaskan Titik Zenit Matahari dan Suhu Siang yang sampai 37 Derajat

4 jam lalu

BMKG Jelaskan Titik Zenit Matahari dan Suhu Siang yang sampai 37 Derajat

Menurut BMKG, titik zenit matahari tak signifikan menyebabkan suhu panas sepekan terakhir di sejumlah wilayah. Lalu apa?

Baca Selengkapnya

BMKG Ingatkan Risiko Gelombang Tinggi 4 Meter di Laut, Ada di Wilayah Mana?

8 jam lalu

BMKG Ingatkan Risiko Gelombang Tinggi 4 Meter di Laut, Ada di Wilayah Mana?

BMKG menerbitkan peringatan dini soal potensi gelombang tinggi 2,5-4 meter di laut. Berlaku hingga hari ini, Selasa 8 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Terik Belakangan Ini, BMKG: Tetap Waspada Hujan Lebat

18 jam lalu

Cuaca Panas Terik Belakangan Ini, BMKG: Tetap Waspada Hujan Lebat

BMKG menyatakan bahwa cuaca di berbagai wilayah Indonesia belakangan ini terasa panas terik matahari. Kenapa tetap waspada hujan lebat?

Baca Selengkapnya

Titik Zenit Matahari di Atas Jakarta Hari Ini, BMKG Perkirakan Suhu Maksimum 34-35 Derajat

18 jam lalu

Titik Zenit Matahari di Atas Jakarta Hari Ini, BMKG Perkirakan Suhu Maksimum 34-35 Derajat

Berikut ini prediksi cuaca dari BMKG selengkapnya pada hari ini untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya alias Jabodetabek.

Baca Selengkapnya

Walhi Sebut Pencemaran Udara Hingga Penurunan Air Tanah Seharusnya Menjadi Isu Sentral di Pilkada Jakarta

1 hari lalu

Walhi Sebut Pencemaran Udara Hingga Penurunan Air Tanah Seharusnya Menjadi Isu Sentral di Pilkada Jakarta

Data sangat sering menunjukkan bahwa Jakarta secara kualitas udara menjadi wilayah paling kotor.

Baca Selengkapnya

Target Ridwan Kamil-Suswono Menanam 3 Juta Pohon di Jakarta, Walhi: Mau Tanam di Mana?

1 hari lalu

Target Ridwan Kamil-Suswono Menanam 3 Juta Pohon di Jakarta, Walhi: Mau Tanam di Mana?

Dalam acara debat pertama kemarin, Suswono kembali menyampaikan program penanaman tiga juta pohon di Jakarta.

Baca Selengkapnya

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 4 Meter di Sejumlah Perairan

1 hari lalu

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 4 Meter di Sejumlah Perairan

BMKG mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berpotensi terjadi di beberapa wilayah perairan pada 7 - 8 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Cara Ridwan Kamil Atasi Ketimpangan di Jakarta

1 hari lalu

Cara Ridwan Kamil Atasi Ketimpangan di Jakarta

Ridwan Kamil bakal menyiapkan tiga program untuk mengatasi ketimpangan gender yang terjadi di Jakarta. Salah satunya yakni ada sekolah gratis.

Baca Selengkapnya