Terima Gelar Kehormatan dari RANZCOG, Guru Besar UI: Bukan Capaian Pribadi

Sabtu, 19 Oktober 2024 12:47 WIB

Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Budi Wiweko saat menerima penghargaan gelar kehormatan tertinggi dari Royal Australian and New Zealand College of Obstetricians and Gynaecologists (RANZCOG), Minggu, 13 Oktober 2024. DOK UI

TEMPO.CO, Jakarta - Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Budi Wiweko menerima penghargaan gelar kehormatan tertinggi dari Royal Australian and New Zealand College of Obstetricians and Gynaecologists (RANZCOG). Penghargaan tersebut diberikan secara langsung oleh Presiden RANZCOG Gillian Gibson di Wellington, Selandia Baru, pada Minggu, 13 Oktober 2024.

RANZCOG merupakan sebuah kolegium di dunia yang terdiri dari dokter ahli obstetri dan ginekologi di tingkat Australia dan Selandia Baru yang berkomitmen untuk meningkatkan kesehatan perempuan melalui pendidikan, pelatihan, dan penelitian di bidang obstetri dan ginekologi. Melalui surat resmi yang dikirim pada Juli sebelumnya, Presiden RANZCOG Gillian Gibson menyampaikan ucapan selamat atas kontribusi luar biasa Budi Wiweko terhadap kesehatan perempuan khususnya di Indonesia dan kawasan Asia Tenggara.

Dalam presentasinya, Budi yang saat ini merupakan Ketua Senat Akademik UI menyampaikan bahwa penghargaan yang diterimanya bukan pencapaian pribadi, tetapi juga pengakuan atas kerja keras seluruh tim dan komunitas medis yang telah berdedikasi dalam meningkatkan kualitas kesehatan reproduksi di Indonesia dan Asia Tenggara. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antar-negara untuk memajukan inovasi di bidang kesehatan, terutama dalam hal pemberdayaan perempuan melalui layanan kesehatan yang lebih baik dan akses yang lebih luas.

“Penghargaan ini saya dedikasikan untuk seluruh rekan sejawat, para peneliti, serta semua pihak yang telah berkontribusi dalam pengembangan ilmu kedokteran, khususnya kesehatan reproduksi," katanya melalui keterangan tertulis, Sabtu, 19 Oktober 2024. Ditambahkannya pula, "Ini adalah bukti bahwa sivitas UI memiliki tanggung jawab yang besar dalam menangani isu-isu kesehatan tingkat global.”

Guru Besar Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Indonesia (UI) yang juga Ketua Senat Akademik UI Prof. Dr. dr. Budi Wiweko. ANTARA

Advertising
Advertising

Sebagai pionir di bidangnya, Budi turut mendirikan beberapa organisasi medis besar di Indonesia, yang berfokus pada inovasi dan penelitian kesehatan reproduksi. Di antaranya adalah Inovasi Indonesia untuk Teknologi Kesehatan, Pusat Penelitian dan Penulisan Teknologi Medis, Unit Dukungan Penelitian Klinis, serta Fasilitas Inti Bioinformatika di FKUI.

Selain itu, dia juga telah membuat berbagai inovasi penting di bidang Genomik dan Kedokteran Presisi. Salah satu inovasi utamanya adalah pengembangan Nomogram Anti Mullerian Hormone (AMH) yang digunakan sebagai peramal usia biologis Perempuan.

Hingga saat ini, Budi telah menghasilkan lebih dari 140 publikasi di Scopus dan 62 publikasi di PubMed. Ia memiliki H-index 15 dan telah memenangkan berbagai penghargaan penelitian, termasuk Peneliti Terbaik FKUI selama beberapa tahun berturut-turut dan Best Paper Award di Asia Pacific Initiative on Reproduction. Inovasinya meliputi pengembangan teknologi reproduksi seperti SMART IVF dan Indonesia Kalkulator Oosit (IKO).

Pilihan Editor: Borong 19 Medali, Unhas Mengejutkan dengan ke Luar Sebagai Juara Umum Pimnas 2024

Berita terkait

Dewan Guru Besar UI Bentuk Tim Investigasi Pemberian Gelar Doktor Bahlil

3 jam lalu

Dewan Guru Besar UI Bentuk Tim Investigasi Pemberian Gelar Doktor Bahlil

Bahlil menerima gelar doktor dari SKSG UI, usai menjalani Sidang Terbuka Promosi Doktor di UI pada Rabu, 16 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Polemik Gelar Doktor Bahlil: Dinilai Ada Ketidakwajaran, Petisi, dan Respons UI

4 jam lalu

Polemik Gelar Doktor Bahlil: Dinilai Ada Ketidakwajaran, Petisi, dan Respons UI

Bahlil dinyatakan lulus dan resmi menyandang gelar doktor usai menyelesaikan kuliahnya di Sekolah Kajian Stratejik dan Global Universitas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Momen Hasto PDIP Sebut Ganjar dan Mahfud Md sebagai Korban Authoritarian Populism

6 jam lalu

Momen Hasto PDIP Sebut Ganjar dan Mahfud Md sebagai Korban Authoritarian Populism

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dinyatakan lulus dan diangkat menjadi doktor Program Studi Kajian Strategis dan Global di Universitas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Dua Politisi Top Lulus SKSG UI tapi Bahlil Lebih Disorot Dibanding Hasto, Sri Mulyani akan Tambah Kuota Rumah KPR Masyarakat Berpenghasilan Rendah

10 jam lalu

Terpopuler: Dua Politisi Top Lulus SKSG UI tapi Bahlil Lebih Disorot Dibanding Hasto, Sri Mulyani akan Tambah Kuota Rumah KPR Masyarakat Berpenghasilan Rendah

Dua politisi top sama-sama meraih gelar doktor di Sekolah Kajian Strategic dan Global (SKSG) UI, Bahlil Lahadila dan Hasto Kristiyanto.

Baca Selengkapnya

Gelar Doktor Bahlil Dinilai Tidak Wajar, Begini Jawaban Kampus UI

11 jam lalu

Gelar Doktor Bahlil Dinilai Tidak Wajar, Begini Jawaban Kampus UI

Menurut UI, Bahlil merupakan mahasiswa SKSG UI yang masuk pada 2022 di jalur riset.

Baca Selengkapnya

Kontroversi Gelar Doktor Bahlil: UI Sebut Wajar, Alumni Tuntut Tinjau Ulang dan Guru Besar Gelar Rapat

20 jam lalu

Kontroversi Gelar Doktor Bahlil: UI Sebut Wajar, Alumni Tuntut Tinjau Ulang dan Guru Besar Gelar Rapat

Keberhasilan menteri ESDM, Bahlil Lahadalia, meraih gelar doktor dari Universitas Indonesia menuai kontroversi karena ditempuh kurang dari 2 tahun

Baca Selengkapnya

Terkini: Alumni UI Buat Petisi Tuntut Kaji Ulang Gelar Doktor Bahlil, Kegiatan Presiden Jokowi Sepekan Sebelum Lengser

23 jam lalu

Terkini: Alumni UI Buat Petisi Tuntut Kaji Ulang Gelar Doktor Bahlil, Kegiatan Presiden Jokowi Sepekan Sebelum Lengser

Alumni UI membuat petisi kepada Rektor UI untuk mengkaji ulang pemberian gelar doktor kepada Ketua Umum Golkar dan Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia.

Baca Selengkapnya

Sidang S3 di UI, Hasto Sebut Dirinya Bukan Cari Gelar Doktor

1 hari lalu

Sidang S3 di UI, Hasto Sebut Dirinya Bukan Cari Gelar Doktor

Menurut Hasto, mengejar ilmu pengetahuan seharusnya untuk menghormati bahwa Indonesia dibangun dengan tradisi intelektual luar biasa.

Baca Selengkapnya

Karangan Bunga Penuhi Lokasi Sidang Terbuka Promosi Doktor Hasto Kristiyanto di UI

1 hari lalu

Karangan Bunga Penuhi Lokasi Sidang Terbuka Promosi Doktor Hasto Kristiyanto di UI

Hari ini, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto akan menjalani sidang terbuka promosi doktor di UI.

Baca Selengkapnya

Megawati Hadiri Sidang Doktor Hasto Kristiyanto

1 hari lalu

Megawati Hadiri Sidang Doktor Hasto Kristiyanto

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri tampak hadir dalam sidang promosi doktoral Hasto Kristiyanto di Universitas Indonesia, Depok.

Baca Selengkapnya