Pesawat Amfibi Rasa Mobil Sport  

Reporter

Editor

Selasa, 26 Januari 2010 09:39 WIB

Pesawat amfibi ICON A5

TEMPO Interaktif, Los Angeles - Cukup menekan satu tombol, sayap yang terentang sepanjang 10 meter itu terlipat rapi di kedua sisi pesawat. Begitu sayap terlipat dalam waktu kurang dari 1 menit, lebar pesawat pun susut hingga tinggal 2,6 meter. Pesawat pun siap disimpan di dalam garasi atau diangkut dengan mudah.

Berbeda dengan kokpit pesawat lain yang kedap udara, jendela samping ICON A5, pesawat sport ringan itu, dapat dibuka, sehingga sang pilot dapat merasakan embusan angin. Pesawat amfibi ini juga tak memiliki sederetan peralatan yang membingungkan di dalam kokpitnya. "Kami sengaja mendesainnya sesederhana mungkin, sehingga orang yang tak paham pesawat terbang pun tahu bahwa sesuatu telah berubah," kata Kirk Hawkins, pemilik perusahaan ICON.

Gagasan untuk membuat pesawat amfibi dengan sayap lipat ini muncul setelah Badan Pengawas Penerbangan Amerika Serikat, Federal Aviation Administration (FAA), mengumumkan peraturan baru yang menciptakan kategori baru pesawat sport ringan. Peraturan yang diumumkan pada 2004 itu membuka pasar bagi pesawat eksperimental ultraringan semacam ICON A5.

Namun Hawkins enggan jika pesawat buatannya ini disamakan dengan pesawat rakitan buatan para amatir. "Pesawat rakitan itu tak ubahnya komputer, ketika perangkat itu baru muncul," ujarnya. "Pesawat rakitan itu memang keren, tapi tak menerapkan prinsip mudah digunakan atau intuitif. ICON A5 jelas amat berbeda."

ICON A5 memang berbeda dibanding pesawat ringan yang ada sekarang. Pesawat ini adalah hasil kerja sama antara mantan pilot pesawat tempur F-16 di Irak Utara itu dan Steen Strand, perancang Freeboard, sejenis skateboard yang dapat meluncur dan menggelincir seperti sebuah snowboard. Hawkins sengaja menggandeng Strand sebagai pakar desain. "Saya bukan seorang pilot dan gagasan pesawat sport ringan itu tampaknya tak masuk akal bagi saya," kata Strand.

Advertising
Advertising

Berkat campur tangan Strand, ICON A5 tampil berbeda dibanding pesawat ringan semacam Cessna yang kaku. "Seluruh tombol dan sakelar pada pesawat ini adalah produk eksplorasi desain," kata mantan bankir itu. "Bentuk pesawat biasanya selalu mengikuti fungsi. Tapi jika Anda melihat sebuah snowmobile atau jet ski, ada banyak perangkat yang tak ada kaitannya dengan fungsi daripada sekadar estetis, dan hal itu membuat Anda merasa asyik. Cessna adalah produk dari kultur yang amat berbeda."

Menurut Matthew Gionta, pejabat ICON yang menangani urusan teknik, mendesain sebuah pesawat yang sesuai dengan keinginan konsumen jelas bukan perkara gampang. "Yang pertama, kokpit A5 haruslah lega, tapi tetap aerodinamis," katanya.

Sebagai pesawat amfibi, A5 membutuhkan kerangka kapal yang lebih rendah dan meruncing, sehingga dapat meluncur di air dengan cepat, tapi dia juga harus stabil dan cukup lebar untuk berenang serta lepas landas ke udara.

Membuat sebuah pesawat ringan yang mudah diangkut membuat tim desainer A5 memutuskan membuat sayap yang dapat dilipat. Karena mudah disimpan di garasi, pemilik A5 juga tak perlu repot-repot membayar gudang di bandar udara.

Sayap lipat ini akan menambah berat dan kompleksitas. "Hukum fisika tak berubah," kata Gionta. "Banyak pesawat yang akhirnya tak mudah untuk mengangkasa. Dengan ini, setiap kekuatan harus seimbang, sehingga gerakannya halus, dan dapat diperkirakan sebelumnya."

Kini ICON A5 siap mengangkasa setelah lulus tes uji terbang pada akhir 2008. Hawkins siap memasarkan pesawat dengan model standar seharga US$ 139 ribu itu pada akhir 2010.

TJANDRA DEWI | WIRED | POPULAR MECHANICS | ICONAIRCRAFT

Berita terkait

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

18 jam lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Bandara Sam Ratulangi, Manado belum aman untuk penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

1 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

1 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

1 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

1 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Gunung Ruang Erupsi Lagi, Bandara Sam Ratulangi Ditutup Sementara Hari Ini

3 hari lalu

Gunung Ruang Erupsi Lagi, Bandara Sam Ratulangi Ditutup Sementara Hari Ini

Gunung Ruang kembali erupsi. Operasional Bandara Sam Ratulangi kembali ditutup hari ini.

Baca Selengkapnya

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

3 hari lalu

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

Penumpang memiliki hak mendapat kompensasi dari maskapai jika terjadi keterlambatan penerbangan pesawat.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

3 hari lalu

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.

Baca Selengkapnya

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

4 hari lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

4 hari lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya