Kuburan Pria-pria 'Raksasa' Berusia 5.000 Tahun Ditemukan di Cina

Reporter

Editor

Erwin prima

Senin, 10 Juli 2017 14:19 WIB

Kuburan pria raksasa berusia 5.000 tahun lalu ditemukan oleh para arkeolog di Cina timur. Kredit: Asiawire/Telegraph

TEMPO.CO, Jinan - Sebuah kuburan 'para pria raksasa' berusia 5.000 tahun telah ditemukan oleh para arkeolog di Cina timur. Para pria itu, yang tulang belulangnya ditemukan di Desa Jiaojia dekat Kota Jinan, Provinsi Shandong, memiliki ukuran menjulang dibandingkan banyak rekan mereka.

Banyak pria yang ditemukan di kuburan memiliki tinggi 1,8 meter (5 kaki 11inci) dan terlihat seperti raksasa untuk rata-rata orang 5.000 tahun yang lalu. Salah satu pria yang terkubur di pemakaman kuno itu memiliki tinggi 1,9 meter (6 kaki 3inci), yang membuatnya menjadi "raksasa" dari zamannya.

"Ini hanya didasarkan pada struktur tulang. Jika ia adalah orang yang hidup tinggi badannya pasti akan melebihi 1,9 meter,” ujar Fang Hui, Kepala Fakultas Sejarah dan Budaya Shandong University, kepada China Daily.

Para arkeolog mengatakan makam besar itu mengindikasikan bahwa mereka kemungkinan individu yang dinilai berstatus kuat dan tinggi serta memiliki akses ke makanan yang lebih baik daripada rata-rata orang.

Tapi apa yang membuat mereka begitu tinggi? "Pertanian pada saat itu, orang-orang memiliki berbagai sumber makanan yang kaya dan beragam sehingga fisik mereka berubah," ujar Fang Hui.

Saat ini, orang berusia 18 tahun yang tinggal di wilayah ini memiliki tinggi rata-rata 1,753 meter (5 kaki 9inci), atau lebih tinggi dari rata-rata nasional 1,72 meter (5 kaki 8inci).

Para arkeolog telah menemukan sejumlah artefak di lokasi itu dari Budaya Longshan, yang terkenal karena tembikar hitam kulit telur dari periode Neolitik.

China Daily melaporkan para arkeolog mulai menggali reruntuhan 104 rumah, 205 kuburan dan 20 lubang di desa itu tahun lalu.

TELEGRAPH | ERWIN Z

Berita terkait

Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

7 jam lalu

Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

Daratan Asia berpeluh deras. Gelombang panas menyemai rekor suhu panas yang luas di wilayah ini, dari India sampai Filipina.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

16 jam lalu

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

Menteri Bahlil membantah investasi di Indonesia selama ini dikuasai oleh Cina, karena pemodal terbesar justru Singapura.

Baca Selengkapnya

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

19 jam lalu

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

Keputusan mendirikan pabrik kendaraan listrik di Subang Smartpolitan menunjukkan komitmen BYD dalam mendukung mobilitas berkelanjutan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

19 jam lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

20 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

Tim bulu tangkis putri Cina dan Jepang melenggang mulus ke semifinal Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Filipina Salahkan Beijing karena Memancing Ketegangan di Laut Cina Selatan

1 hari lalu

Filipina Salahkan Beijing karena Memancing Ketegangan di Laut Cina Selatan

Manila menuduh penjaga pantai Cina telah memancing naiknya ketegangan di Laut Cina Selatan setelah dua kapalnya rusak ditembak meriam air

Baca Selengkapnya

Survei: 58 Persen Responden Percaya Beijing Gunakan TikTok untuk Pengaruhi Opini Warga Amerika Serikat

1 hari lalu

Survei: 58 Persen Responden Percaya Beijing Gunakan TikTok untuk Pengaruhi Opini Warga Amerika Serikat

Jajak pendapat yang dilakukan Reuters/Ipsos mengungkap 58 persen responden percaya Beijing menggunakan TikTok untuk mempengaruhi opini warga Amerika.

Baca Selengkapnya

EHang Lebih Dekat Lagi ke Operasional Taksi Terbang Komersial di Cina

1 hari lalu

EHang Lebih Dekat Lagi ke Operasional Taksi Terbang Komersial di Cina

EHang raih sertifikat produksi untuk bakal taksi terbang EH216-S. Yang pertama di industri eVTOL dunia.

Baca Selengkapnya

Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

2 hari lalu

Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

Banyak WNI yang diiming-imingi menjadi pengantin di Cina dengan mas kawin puluhan juta. Tak semuanya beruntung.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

4 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

Zulkifli Hasan mengungkap asal mula ditemukannya baja ilegal produksi pabrik milik Cina.

Baca Selengkapnya