Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bagong Kussudiardja, Tema Google Doodle Hari Ini, Siapa Dia?

Reporter

Editor

Amri Mahbub

image-gnews
Bagong Kussudiardja menjadi tema Google Doodle hari ini, Senin, 9 Oktober 2017. (Google)
Bagong Kussudiardja menjadi tema Google Doodle hari ini, Senin, 9 Oktober 2017. (Google)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bagong Kussudiardja menjadi tema Google Doodle hari ini, Senin, 9 Oktober 2017. Ini kesekian kalinya Google mengangkat tokoh Indonesia menjadi tema doodle.

Pengambilan tema ini merupakan bentuk penghormatan Google kepada perupa kelahiran, Yogyakarta, 9 Oktober 1928 itu. Hari ini bertepatan dengan hari lahirnya ke-89. Selain perupa, Bagong--yang merupakan ayah dari seniman Butet Kertaradjasa dan Djaduk Ferianto--juga penata gerak tari.

Saat membuka laman Google search, Anda akan disuguhkan gambar Bagong sedang duduk di kursi dengan kuas di tangan. Di belakangnya ada lukisan penari bali dan beberapa karakter lain.

Tanah kelahirannya tampaknya sangat menginspirasi Bagong untuk mempelajari kesenian Jawa, mulai dari musik hingga tari. Dia memulai karier sebagai penari di Sekolah Tari Kredo Bekso Wiromo, yang dipimpin oleh Pangeran Tedjokusumo, pada 1954. Dia kemudian menjadi murid koreografer asal Amerika Serikat, Martha Gragam, pada 1957, setelah belajar dari di India.

Bagong Kussudiardjo, wajah, Jakarta, 1996. Bagong Kussudiardja merupakan seorang koreografer dan pelukis senior yang dikenal hingga ke luar negeri. Dok.TEMPO

Baca: Victor Hugo Jadi Google Doodle Hari Ini

Pengalaman belajar tersebut Bagong bawa kembali ke Yogyakarta dan membaginya ke murid-muridnya di Sanggar Tari Bagong Kussudiardja (didirikan pada 5 Maret 1958) dan Padepokan Seni Bagong Kussudiardja (didirikan pada 2 Oktober 1978).

Selama ini, Bagong dikenal sudah mengkreasikan 200 gerak tari. Di antaranya, yaitu Layang-layang (1954), Satria Tangguh (1968), dan Bedhaya Gendeng (1980). Sedangkan di bidang seni lukis, dia dikenal dengan gaya impresionis dan abstraknya.

Pada Desember 1984, Bagong memulai perjalanan lima bulan ke tujuh negara Eropa. Bersama 14 penari, ia mengadakan 69 kali kegiatan: pentas tari, seminar, lokakarya, pameran batik, dan demonstrasi melukis batik. Pada Hari Kebangkitan Nasional di Jakarta, 20 Mei 1985, ia menampilkan Pawai Lintasan Sejarah Indonesia yang didukung 710 penari dan figuran.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebulan kemudian, Bagong beserta 100 penari muncul di pesisir Parangtritis, 27 kilometer di selatan Kota Yogyakarta. Pentas tari kreasinya berjudul Kita Perlu Berpaling ke Alam dan Bersujud pada-Nya. Bulan berikutnya ia dengan 15 penari manggung di Malaysia, mementaskan tari Gema Nusantara, Igel-igelan, dan Ratu Kidul.

Bagong Kussudiardjo di galerinya, Yogyakarta, 1992. Bagong Kussudiardja dijadikan google doodle untuk merayakan ulang tahunnya ke-89 yang bertepatan pada 9 Oktober. Dok.TEMPO

Baca: Google Doodle: Pemutar Kejutan Ulang Tahun dan 19 Kejutan

Masa kecilnya dikenal cukup sulit meskipun Bagong cucu Gusti Pangeran Haryo Djuminah, kakak Sri Sultan Hamengkubuwono VIII. Sebab, sedari kecil, Bagong dikenal suka bekerja keras.

Ayahnya, pelukis wayang dan penulis aksara Jawa, kurang mampu menopang kehidupan keluarga. Bagong harus melakoni berbagai pekerjaan seperti menambal ban dan jadi kusir andong. Bagong wafat di Yogyakarta, 15 Juni 2004, pada umir 72 tahun.

Bagong Kussudiardjo di Wisma Seni, Jakarta, 1983. Bagong pernah menimba ilmu koreografi dengan koreografer legendaris Martha Graham di Amerika Serikat pada 1957 hingga 1958. Dok.TEMPO

Baca: Marshall McLuhan Jadi Google Doodle: Prediksi dan Teorinya Jitu

Simak artikel menarik lainnya tentang Bagong Kussudiardja dan Google Doodle lain hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Google Doodle Hari Ini Aminah Cendrakasih, Ini Profil Mak Nyak Si Doel

29 Januari 2024

Google Doodle Aminah Cendrakasih
Google Doodle Hari Ini Aminah Cendrakasih, Ini Profil Mak Nyak Si Doel

Profil Aminah Cendrakasih dijadikan Google Doodle hari ini, bertepatan hari ulang tahunnya ke-82, jika aktris ini masih ada.


Google Doodle Aminah Cendrakasih: Ini 5 Sinetron dan Film Terkenal yang Dibintanginya

29 Januari 2024

Google Doodle Aminah Cendrakasih
Google Doodle Aminah Cendrakasih: Ini 5 Sinetron dan Film Terkenal yang Dibintanginya

Google Doodle Aminah Cendrakasih momentum ulang tahun kelahirannya. Ia terkenal membintangi sinetron Si Doel Anak Sekolahan dan Rumah Masa Depan


Asal-Usul Papeda, Makanan Khas Papua yang Muncul di Google Doodle Hari Ini

20 Oktober 2023

Papeda dan ikan kuah kuning khas Papua di Alenia Coffee & Kitchen, Jalan Kemang Raya 66B, Kemang, Jakarta Selatan. Tempo/Francisca Christy Rosana
Asal-Usul Papeda, Makanan Khas Papua yang Muncul di Google Doodle Hari Ini

Pada 2015, papeda yang berasal dari Papua, Maluku, dan wilayah Indonesia Timur lainnya dinyatakan sebagai warisan budaya takbenda Indonesia


Jalan-jalan ke Danau Toba, Jangan Lupa Singgah ke 6 Destinasi Ini

31 Agustus 2023

Danau Toba sudah menjadi primadona destinasi pariwisata kebanggaan Indonesia, khususnya bagi masyarakat Sumatera Utara. Fakta uniknya, danau yang di tengahnya terdapat Pulau Samosir ini adalah danau vulkanik terbesar yang ada di dunia.
Jalan-jalan ke Danau Toba, Jangan Lupa Singgah ke 6 Destinasi Ini

Selain tercatat sebagai danau vulkanik terbesar dengan sejarah yang terkenal, Danau Toba juga memiliki banyak destinasi dengan panorama yang memukau.


Mengenal Apa Itu Google Doodle yang Sering Berubah Logo

5 Juni 2023

Google Doodle Sulianti Saroso pada Rabu, 10 Mei 2023. Foto: Tangkapan layar Google
Mengenal Apa Itu Google Doodle yang Sering Berubah Logo

Logo Google biasanya akan berubah sebagai bentuk merayakan hari atau sosok tertentu yang disebut Google Doodle, lalu apakah itu?


Lasminingrat di Google Doodle Hari Ini, Siapakah Perempuan Garut Disebut Sang Pemula Ini?

29 Maret 2023

Google Doodle. google.com
Lasminingrat di Google Doodle Hari Ini, Siapakah Perempuan Garut Disebut Sang Pemula Ini?

Google Doodle hari ini menampilkan sosok Raden Ayu Lasminingrat. Siapakah dia? Ini profil dan kiprahnya.


Kitty O'Neil Pembalap Wanita Tercepat, Google Doodle Mengenangnya

25 Maret 2023

Kitty O'Neil. wikipedia.org
Kitty O'Neil Pembalap Wanita Tercepat, Google Doodle Mengenangnya

Pembalap wanita Kitty O'Neil adalah perempuan pertama yang bekerja dengan agensi bakat besar di AS, Stunts Unlimited. Google Doodle mengenangnya.


Tampil di Google Doodle, Ini 7 Fakta Sang Sastrawan Sapardi Djoko Damono

20 Maret 2023

Sapardi Djoko Damono/Google
Tampil di Google Doodle, Ini 7 Fakta Sang Sastrawan Sapardi Djoko Damono

Google memperingati hari ulang tahun sastrawan Sapardi Djoko Damono lewat doodle. Simak 7 fakta tentangnya.


7 Lagu Populer Didi Kempot Kenalkan Destinasi Wisata Termasuk Nickerie, Di Manakah Itu?

28 Februari 2023

Penyanyi Didi Kempot menghibur penggemarnya dalam penampilan bertajuk
7 Lagu Populer Didi Kempot Kenalkan Destinasi Wisata Termasuk Nickerie, Di Manakah Itu?

Didi Kempot mewarnai Google Doodle kemarin. Simak lagu-lagu hits dari The Godfather of Broken Heart ini, termasuk caranya perkenalkan destinasi wisata


Top 3 Tekno Berita Kemarin: Info Cuaca BMKG, Gempa Susulan Cianjur

3 Desember 2022

Ilustrasi - Logo Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG). ANTARA/Darwin Fatir.
Top 3 Tekno Berita Kemarin: Info Cuaca BMKG, Gempa Susulan Cianjur

Top 3 Tekno Berita Kemarin, Jumat 2 Desember 2022, masih didominasi informasi dari BMKG.