Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini 5 Aplikasi Teknologi 5G Telkomsel di Asian Games 2018

image-gnews
Minibus nirawak, Navya, teknologi 5G Telkomsel hadir di Telkomsel 5G Experience Center di Komplek Stadion Bung Karno untuk memeriahkan Asian Games 2018. Tempo/Khory
Minibus nirawak, Navya, teknologi 5G Telkomsel hadir di Telkomsel 5G Experience Center di Komplek Stadion Bung Karno untuk memeriahkan Asian Games 2018. Tempo/Khory
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Telkomsel memamerkan beberapa aplikasi teknologi 5G dalam gelaran Asian Games 2018. Perusahaan jaringan seluler itu mendirikan booth Telkomsel 5G Experience Center di Kompleks Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Baca: Asian Games 2018, Tim PES 2018 Indonesia Masuk Grup Neraka
Baca: Qiscus Beri Dukungan Teknologi Komunikasi untuk Asian Games 2018

Telkomsel menampilkan beberapa use case yang memberikan edukasi tentang teknologi 5G dan menggambarkan ilustrasi mengenai implementasi 5G di masa depan. Berikut beberapa use case tersebut:

1. Cycling Everywhere

Cycling everywhere menawarkan pengalaman bersepeda dengan virtual reality (VR) yang dilengkapi teknologi 5G dari Telkomsel. Untuk mencoba, pengunjung hanya fokus pada layar atau VR ketika mengendarainya, lalu akan merasakan sensasi bersepeda melintasi lintasan melalui VR.

Sensasi virtual teknologi 5G dalam satu waktu menawarkan kecepatan 20 gigabita per second dan low latency. Ke depannya pengguna bisa bersepeda kemana pun tanpa meninggalkan rumah dengan VR cycling.

2. Football 2022

Use case ini memberikan pengalaman revolusioner bermain sepak bola secara virtual. Dengan dukungan teknologi 5G bermain sepak bola tidak perlu ke lapangan. Dengan sensor dan VR yang dipasang, pengunjung bisa menangkap bola yang ditendang temannya.

Football 2022 merupakan revolusi game sepak bola yang akan lebih berkembang. Sensor yang terpasang juga mampu merespons cepat sehingga bola yang ditendang cepat ditangkap.

3. Beat the Robot

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Use case ini menampilkan tangan robot yang dapat merespons cepat ketika adu suit Jepang (gunting, batu dan kertas). Ketika tangan pengunjung yang mencoba untuk melakukan suit Jepang, robot langsung merespons dengan mengalahkan pengunjung, misalnya pengunjung kertas, secara otomatis robot membalas bersamaan gunting dengan cepat.

Hal itu menunjukkan bahwa low latency dari teknologi 5G hanya 1 milisecond. Dan ditambah dengan kecepatan 20 gigabita per second.

4. Future Driving

Pengunjung dapat merasakan menyetir dari jarak jauh dengan teknologi 5G. Pengunjung bisa mengendarai sebuah mobil dari jarak jauh seperti bermain game. Dengan teknologi VR, pengunjung dapat menjalankan mobil berkeliling tanpa harus berada di dalam mobil.

Dengan teknologi tersebut, Telkomsel menawarkan kecepatan transfer data hingga mencapai kecepatan 20 gigabita per second.

5. Autonomous Electric Vehicle

Pengunjung juga bisa menaiki mobil listrik nirawak atau Autonomous Electric Vehicle. Mobil itu dibuat oleh Navya, produsen mobil asal Prancis dengan teknologi 5G hasil kerja sama antara Telkomsel dan perusahaan teknologi asal Cina,  ST Engineering.

Dengan kapasitas penumpang 12 orang, kendaraan itu memiliki formasi 8 tempat duduk dan area yang cukup luas untuk 4 orang berdiri. Mobil juga dilengkapi kamera 360 derajat untuk memantau situasi di dalam. Dari segi dimensi, minibus ini memiliki panjang 4,75 meter, lebar 2,11 meter, dan tinggi 2,65 meter, serta bobot 2.400 kilogram.

Simak artikel lainnya tentang aplikasi teknologi 5G Telkomsel di Asian Games 2018.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Migrasi Akun dari Aplikasi WhatsApp Business ke WhatsApp Messenger

1 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. (knowitinfo.com)
Cara Migrasi Akun dari Aplikasi WhatsApp Business ke WhatsApp Messenger

Pindah dari WhatsApp Business ke WhatsApp Messenger mungkin menjadi keputusan yang diambil oleh banyak pengusaha atau profesional untuk berbagai alasan.


Cara Memindahkan WhatsApp dari iPhone ke Android

1 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Cara Memindahkan WhatsApp dari iPhone ke Android

Berikut adalah cara mudah mentransfer semua pesan dan file media di WhatsApp Anda dari iPhone ke Android.


Begini Cara Memperpanjang STNK Orang Lain secara Online

1 hari lalu

Ilustrasi: Layanan pengurusan STNK dan Pajak Kendaraan Bermotor Mandiri Tunas Finance. (ANTARA
Begini Cara Memperpanjang STNK Orang Lain secara Online

Cara memperpanjang STNK atas nama orang lain dapat dilakukan dengan mudah dan efisien secara online melalui aplikasi SIGNAL.


Masih Pakai Kuli Panggul, Ombudsman Minta Bulog Adopsi Teknologi untuk Percepat Bongkar Muat

2 hari lalu

Pekerja mengangkut beras di Gudang Bulog Kelapa Gading, Jakarta, Senin, 5 Januari 2024. Zulkifli Hasan juga mengatakan bahwa memang ada gangguan persediaan dalam negeri. Oleh karena itu, kata dia, Bulog sudah mengimpor 2 juta ton beras pada 2023, dan mengimpor 2 juta ton lagi pada 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Masih Pakai Kuli Panggul, Ombudsman Minta Bulog Adopsi Teknologi untuk Percepat Bongkar Muat

Anggota Ombudsman RI Yeka Hendra Fatika mengkritik pengiriman dan bongkar muat beras impor oleh Bulog yang terbilang lama.


Pop-up Store Poco di Festival Ramadan PIM 3, Cek Daftar Ponsel yang Promo

4 hari lalu

Poco meluncurkan tiga smartphone terbaru dengan merek X6 5G, X6 Pro 5G dan M6 Pro 5G untuk pasar Indonesia. Ketiga produk ini sudah bisa dipesan mulai hari ini, Kamis 1 Februari 2024. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Pop-up Store Poco di Festival Ramadan PIM 3, Cek Daftar Ponsel yang Promo

Poco Indonesia juga menjanjikan diskon hingga cashback mencapai Rp 1,2 juta selama masa promo di festival tersebut.


Rektorat ITB Jawab Surat Permintaan Klarifikasi Soal Aplikasi Sirekap, Ini Isinya

4 hari lalu

Petugas memeriksa data pengiriman dari lembar C-KWK saat uji coba Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) pemilihan serentak di SOR Volly Indoor Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu, 9 September 2020. Uji coba aplikasi Sirekap tersebut dalam rangka mempersiapkan pemungutan, penghitungan suara, sampai dengan tahapan rekap guna memastikan kesiapan penggunaannya dalam penyelenggara Pilkada serentak 2020 di daerah. ANTARA/M Agung Rajasa
Rektorat ITB Jawab Surat Permintaan Klarifikasi Soal Aplikasi Sirekap, Ini Isinya

Rektorat ITB akhirnya dilaporkan ke Komisi Informasi Daerah Jawa Barat setelah sekian lama bungkam dan rahasiakan informasi aplikasi Sirekap KPU.


Infinix Note 40 Meluncur Bulan Ini, Ada Fitur Charge Baterai ala MagSafe?

5 hari lalu

Foto bocoran Infinix Note 40 Pro. Gizmochina.com
Infinix Note 40 Meluncur Bulan Ini, Ada Fitur Charge Baterai ala MagSafe?

Smartphone Infinix Note 40 dipastikan akan rilis pada bulan ini. Perusahaan teknologi asal Hong Kong, Infinix, bakal meluncurkan empat model sekaligus


Alasan Huawei Patenkan Sensor Sidik Jari Ultrasonik Buatan Sendiri

6 hari lalu

Logo Huawei. REUTERS/Edgar Su
Alasan Huawei Patenkan Sensor Sidik Jari Ultrasonik Buatan Sendiri


Di Inggris, Gibran Kunjungi Perusahaan Milik Diaspora Produsen Komponen Pesawat Boeing dan F1

12 hari lalu

Wali Kota Solo  Gibran Rakabuming Raka, mengunjungi perusahaan teknologi milik Dr. Fauzan, seorang diaspora technopreneur Indonesia di Oxford, Inggris, Rabu, 3 Maret 2024. Kunjungan itu merupakan bagian dari rangkaian kunjungan kerja Gibran di Inggris sejak Senin, 3 Maret 2024. Foto: Istimewa
Di Inggris, Gibran Kunjungi Perusahaan Milik Diaspora Produsen Komponen Pesawat Boeing dan F1

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengunjungi perusahaan teknologi milik Dr. Fauzan, seorang diaspora technopreneur Indonesia di Oxford, Inggris.


Layanan Digital Transportasi Darat akan Disatukan Dalam Aplikasi MitraDarat

12 hari lalu

Kasubdit Angkutan Perkotaan Direktort Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub, Tonny Agus Setiono (kanan) menjelaskan perkembangan program bus skema Buy The Service (BTS) di Gedung Cipta, Kemenhub, Jakarta Pusat, pada Selasa, 27 Juni 2023. TEMPO/Moh Khory Alfarizi
Layanan Digital Transportasi Darat akan Disatukan Dalam Aplikasi MitraDarat

Kementerian Perhubungan akan meleburkan sejumlah teknologi perizinan angkutan jalan berbasis digital ke dalam aplikasi MitraDarat.