TEMPO.CO, Jakarta - Vivo V11 Pro akan segera meluncur di pasar Indonesia, Rabu siang, 12 September 2018. Smartphone ini tampaknya menjadi hal yang paling ditunggu lantaran mengusung teknologi terbaru dalam smartphone, yakni Screen Touch ID.
Baca juga: Vivo V11 Pro akan Rilis di Indonesia Hari Ini, Spesifikasinya?
Di Indonesia, Vivo V11 Pro menjadi yang pertama mengusung teknologi ini. Karena itu, akan menarik melihat tren teknologi keamanan ke depannya. "Teknologi berkembang begitu cepat. Kami berusaha menjawab tantangan industri untuk menghadirkan inovasi terbaru," ujar General Manager for Brand and Activity PT Vivo Mobile Indonesia, Edy Kusuma, dalam keterangan pers, Senin, 10 September 2018.
Screen Touch ID adalah inovasi teknologi keamanan dengan sensor sidik jari optik yang tersembunyi di dalam layar. Teknologi ini diklaim sangat akurat mengenali sidik jari pengguna.
Selain teknologi tersebut, Vivo V11 Pro juga menghadirkan notch yang lebih kecil dari seri sebelumnya. Dalam seri ini Vivo mengusung layar Super AMOLED Display dengan ukuran layar 6,41 inci.
Baca juga: Vivo Isyaratkan Bawa NEX ke Indonesia, NEX A atau S?
Soal kamera, Vivo V11 Pro dibenamkan kamera ganda utama 12 MP+5 MP (megapikel) dengan bukaan diafragma mencapai f/1.8. Sedangkan kamera depannya menggunakan resolusi 25 MP dengan bukaan diafragma f/2.0.
Seperti tren kamera saat ini, Vivo juga mengusung teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) pada kamera. Teknologi ini bisa menghasilkan beberapa fitur, seperti Face Shapping, Funmoi, AI Scene Recognition, dan Anti Backlight.
Untuk dapur pacu, Vivo menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 660 yang dipadukan dengan besaran RAM 6 GB (gigabita) dan memori internal 64 GB. Vivo juga menyematkan fitur dual-engine fast charging pada baterai yang diperkirakan akan berdaya 3400mAh.
Pre-Order sudah bisa dilakukan sejak Rabu ini, 12 September hingga 19 September 2018 di kanal e-commerce Indonesia, seperti Lazada, JD.ID, Shopee, Akulaku, dan Tokopedia. Namun, Vivo masih menutup rapat berapa harga smartphone ini. Yang jelas, Vivo memastikan smartphone ini akan hadir dalam dua warna, yakni Nebula Purple dan Starry Black.
Baca juga: Vivo X21i Hadir di Cina dengan Kamera Selfie 24 Megapiksel
Sebelumnya, Vivo V11 Pro telah meluncur di India pada Kamis pekan lalu dengan harga 25.900 Rupee. Jika dikonversi ke dalam rupiah nilanya menjadi Rp 5,5 juta. Jadi, kira-kira berapa harga Vivo V11 Pro? Kita tunggu saja peluncurannya siang ini.