Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Facebook Akan Luncurkan Fitur Clear History Akhir Tahun Ini

image-gnews
CEO Facebook Mark Zuckerberg tiba untuk bersaksi di depan sidang bersama Komite Perdagangan dan Energi dari Dewan Perwakilan Rakyat AS, di Capitol Hill di Washington, 10 April 2018. Mark Zuckerberg bersaksi terkait penggunaan data pengguna Facebook untuk pemilu Amerika 2016. (AP Photo/Andrew Harnik)
CEO Facebook Mark Zuckerberg tiba untuk bersaksi di depan sidang bersama Komite Perdagangan dan Energi dari Dewan Perwakilan Rakyat AS, di Capitol Hill di Washington, 10 April 2018. Mark Zuckerberg bersaksi terkait penggunaan data pengguna Facebook untuk pemilu Amerika 2016. (AP Photo/Andrew Harnik)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Raksasa media sosial Facebook akan menghadirkan fitur baru Clear History akhir tahun ini. Fitur tersebut memungkinkan pengguna dapat menghapus informasi yang dikumpulkan jejaring sosial tentang pengguna dari aplikasi dan situs web pihak ketiga.

Baca juga: Belasan Aplikasi Bagikan Data Sensitif Pengguna ke Facebook

Awalnya Clear History dijanjikan hadir pada Mei 2018, tepat sebelum konferensi pengembang F8, dan saat itu masih sebuah ide yang dirancang untuk mendapatkan kembali kepercayaan pengguna yang hilang. BuzzFeed News melaporkan saat itu, CEO Facebook Mark Zuckerberg menjelaskan bahwa fitur itu bekerja untuk membantu perusahaan memperbaiki citranya setelah skandal privasi data Cambridge Analytica.

"Di browser web Anda, Anda memiliki cara sederhana untuk menghapus cookie dan riwayat Anda. Idenya adalah banyak situs yang membutuhkan cookie untuk bekerja, tapi harus tetap membersihkan riwayat Anda kapan pun dikehendaki. Kami sedang membangun versi ini untuk Facebook juga. Ini akan menjadi kontrol sederhana menghapus riwayat penjelajahan Anda di Facebook - apa yang telah Anda klik, situs web yang Anda kunjungi, dan sebagainya," tulis Zuckerberg dalam catatan Facebook di laman pribadinya, seperti dilansir laman theverge, Selasa, 26 Februari 2019.

Tidak sepenuhnya jelas bagaimana tepatnya ini akan bekerja atau seperti apa alat itu sebenarnya. Namun, melalui alat analitik dan pelacak Facebook, perusahaan mengumpulkan sejumlah besar informasi tentang apa yang pengguna lakukan baik di situs maupun di luarnya.

Jadi alat seperti Clear History dapat memiliki dampak besar pada kemampuan Facebook untuk menargetkan iklan. Dan menghasilkan pendapatan jika cukup banyak pengguna secara aktif menghapus informasi yang dikumpulkan tentang aktivitas online mereka.

"Kami mulai dengan sesuatu yang banyak ditanyakan orang baru-baru ini: informasi yang kami lihat dari situs web dan aplikasi yang menggunakan iklan dan alat analisis Facebook," kata Zuckerberg.

Pejabat keuangan Facebook, David Wehner, dalam sebuah konferensi menjelaskan bahwa fitur tersebut akan memberikan pengguna beberapa halangan seefektif mungkin. Facebook sudah memberikan kendali atas informasi mereka, termasuk apakah pengiklan menargetkan berdasarkan informasi yang dikumpulkannya dari mitra pihak ketiga.

"Facebook juga memungkinkan pengguna mengontrol apakah dapat melihat iklan yang terkait dengan pernikahan, alkohol, atau status hubungan, di antara opsi lainnya. Kami ingin memastikan ini berfungsi sebagaimana mestinya bagi semua pengguna Facebook," tutur Wehner.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sejumlah perubahan cara aplikasi pihak ketiga mendapatkan akses ke informasi pribadi diberlakukan tahun lalu setelah kasus Cambridge Analytica. Fitur itu akan melangkah lebih jauh dari opsi yang memberikan pengguna lebih banyak transparansi tentang apa yang dikumpulkan tentang mereka, situs dan aplikasi mana yang mengumpulkannya, dan apakah ingin menghapus sepenuhnya dari ekosistem Facebook.

Baca juga: Facebook Melacak Lokasi Anda? Ini Cara Menghentikannya

Namun, terlepas dari dampaknya pada bisnis iklan Facebook, perusahaan kemungkinan tidak menampilkan iklan yang relevan kepada pengguna. Zuckerberg melihat fitur itu sebagai kebutuhan untuk memenangkan kembali kepercayaan pengguna.

"Setelah melalui sistem kami, ini adalah contoh dari jenis kontrol yang kami pikir harus Anda miliki," tulisnya dalam posting pengumuman Clear History. 

Facebook berencana untuk mulai menguji alat tersebut dalam waktu dekat. Dalam sebuah pernyataan yang dipublikasi pekan lalu, Facebook mengatakan, "Kami ingin memastikan ini berfungsi sebagaimana mestinya bagi semua orang di Facebook, yang membutuhkan waktu lebih lama dari yang diharapkan".

THEVERGE | BUZZFEEDNEW

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prajogo Pangestu Masuk Daftar 5 Orang Terkaya Dunia, Kekayaannya Paling Banyak Bertambah Sepanjang 2023

6 hari lalu

Konglomerat pendukung IKN Nusantara antara lain Aguan, Prajogo Pangestu, Boy Thaher bertemu sesuai unggahan di Instagram politisi Maruarar Sirat, 7 Desember 2023. Foto: IG @maruararsirait
Prajogo Pangestu Masuk Daftar 5 Orang Terkaya Dunia, Kekayaannya Paling Banyak Bertambah Sepanjang 2023

Prajogo Pangestu orang terkaya bersama Jeff Bezos, Mark Zuckerberg, dan Elon Musk yang kekayaannya terbanyak bertambah sepanjang 2023 versi Forbes.


Sudah Bisa Diakses, Facebook Bikin Pembaruan Fitur Video Jadi Mirip di TikTok

12 hari lalu

Ilustrasi Facebook, TikTok, Twitter. (NDTV)
Sudah Bisa Diakses, Facebook Bikin Pembaruan Fitur Video Jadi Mirip di TikTok

Pada aplikasi TikTok telah menjadi pedoman tetap namun bagi Facebook, ini sebuah inovasi dan kemajuan.


Cara Unblock Akun Seseorang di Facebook dengan Mudah

14 hari lalu

Cara download video Facebook di HP bisa dilakukan dengan mudah tanpa aplikasi. Anda hanya tinggal mengcopy tautan video Facebook.  Foto: Canva
Cara Unblock Akun Seseorang di Facebook dengan Mudah

Ada beberapa cara unblock teman di Facebook, bisa melalui handphone maupun laptop. Cukup ikuti beberapa langkah berikut ini.


Rayakan Hari Paskah dengan 55 Link Twibbon, Begini Cara Menggunakannya

18 hari lalu

Seorang wanita melintas dekat hiasan telur Paskah yang dilukis dengan gaya seni tradisional naif di Koprivnica, Kroasia, 27 Maret 2024. REUTERS/Antonio Bronic
Rayakan Hari Paskah dengan 55 Link Twibbon, Begini Cara Menggunakannya

Hari Paskah dapat dirayakan menggunakan twibbon beragam pilihan. Berikut memilih twibbon Hari Paskah yang sesuai selera dan cara menggunakannya!


Survei Meta Ungkap Pengguna Medsos Usia Muda di Indonesia Berani dan Aktif

19 hari lalu

WhatsApp mengumumkan peluncuran Avatar (Meta)
Survei Meta Ungkap Pengguna Medsos Usia Muda di Indonesia Berani dan Aktif

Sebanyak 87 persen responden dalam survei Meta menyatakan bahwa media sosial adalah platform efektif untuk sampaikan pesan dan mendorong perubahan.


WhatsApp Aplikasi Perpesanan Paling Populer, Semua Bermula di Sebuah Garasi Rumah pada 2009

19 hari lalu

Pendiri WhatsApp, Brian Acton. successstory.com
WhatsApp Aplikasi Perpesanan Paling Populer, Semua Bermula di Sebuah Garasi Rumah pada 2009

WhatsApp dibuat 2 mantan karyawan Yahoo, Brian Acton dan Jan Koum pada 2009 di sebuah garasi rumah di California. Begini perkembangannya.


Fitur Khusus Meta untuk Batasi Konten Politik, Begini Cara Mengaktifkannya

21 hari lalu

Fitur Khusus Meta untuk Batasi Konten Politik, Begini Cara Mengaktifkannya

Meta menambahkan fitur khusus untuk membatasi konten politik pada platform yang dinaunginya, terutama Instagram.


WhatsApp Kini Memungkinkan Anda Menyematkan Tiga Pesan, Baru Diluncurkan

26 hari lalu

WhatsApp bisa sematkan tiga pesan. (WhatsApp)
WhatsApp Kini Memungkinkan Anda Menyematkan Tiga Pesan, Baru Diluncurkan

Sebelumnya, pengguna WhatsApp hanya dapat menyematkan satu pesan di atas percakapan dengan kontak atau grup.


Perplexity AI akan Bersaing dengan Google, Bagaimana Peluangnya?

29 hari lalu

Perplexity AI adalah teknologi search engine berbasis AI yang membantu banyak orang. Simak fitur, keunggulan dan cara penggunaannya. Foto: Canva
Perplexity AI akan Bersaing dengan Google, Bagaimana Peluangnya?

Perplexity AI salah satu jenis tools kecerdasan buatan yang diperkirakan menjadi saingan Google


Begini Cara Download Stiker WhatsApp Edisi Ramadan

32 hari lalu

Ilustrasi pengguna WhatsApp. Reuters/Dado Ruvic
Begini Cara Download Stiker WhatsApp Edisi Ramadan

WhatsApp meluncurkan paket stiker terbarunya di Indonesia berkaitan dengan bulan Ramadan. Begini cara downlioad stiker WhatsApp edisi Ramdan.