Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Masalah Ini Penyebab Pendaftaran UTBK 2019 Ditutup Sementara

image-gnews
Pelaksanaan SBMPTN dengan metode ujian tulis berbasis cetak di Kampus Universitas Indonesia, Depok, Selasa, 8 Mei 2018. Tempo/Irsyan
Pelaksanaan SBMPTN dengan metode ujian tulis berbasis cetak di Kampus Universitas Indonesia, Depok, Selasa, 8 Mei 2018. Tempo/Irsyan
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) menutup sementara pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). Waktu penutupannya pada akhir pekan ini setelah sempat dibuka Jumat, 1 Maret 2019.

Baca: Uji Sistem UTBK, Panitia Ajak Peserta Ikut Simulasi 9 Maret

Sedikitnya ada tiga alasan penutupan itu yang akan dibuka kembali Senin pagi, 4 Maret 2019.

Berdasarkan evaluasi pendaftaran UTBK yang dibuka sejak 1 Maret hingga 2 Maret 2019 pukul 12.00 WIB, ternyata ditemui beberapa kendala. Permasalahan terkait nomor induk sekolah dan siswa.

“Kami ingin mengintegrasikan data itu yang ada di pendaftaran SNMPTN dengan SBMPTN sekarang ini,” kata Ketua LTMPT Ravi Karsidi kepada Tempo, Ahad, 3 Maret 2019.

Masalah kedua, terkait sistem pembayaran host to host (H2H) ke bank mitra LTMPT. Menggandeng kerja sama dengan Bank Mandiri, BTN, dan BNI, ada koordinasi yang kurang bagus. “Sehingga ada persoalan anak-anak yang belum membayar sudah bisa cetak kartu,” ujarnya.

Total pendaftar yang sudah mendapat kartu ujian tapi belum membayar kata Ravik sebanyak 12 ribuan orang. Termasuk di antaranya peserta jalur Bidikmisi yang digratiskan pembayaran ujiannya. Biaya ujian dipatok Rp w200 ribu per orang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk mengatasi masalah itu, panitia meminta peserta yang telah mendapat kartu namun belum membayar untuk masuk (login) kembali untuk menyelesaikan pembayaran.

Selain itu, kata Ravik, ada alasan lain yang membuat panitia menutup sementara pendaftaran UTBK. “Kemarin puncaknya dalam satu jam ada 96 ribu lebih yang daftar bareng,” katanya.

Menurut Ravik sejak hari pertama dibuka, calon peserta ramai-ramai segera mendaftar. “Tapi kemudian sistem kita tidak kuat menahan. Kami mohon bersabar sementara besok pagi dibuka,” ujar Ravik.

Sebelumnya saat pendaftaran SNMPTN, serbuan pendaftar menjelang hari penutupan juga membuat server panitia kewalahan. Proses menjadi lambat hingga peserta kesulitan mengakses laman pendaftaran. Panitia akhirnya memperpanjang waktu pendaftaran.

Simak artikel lainnya tentang UTBK di kanal Tekno Tempo.co.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pendaftaran Seleksi Mandiri UGM 2024 Dibuka Hari Ini, Cek Syarat, Biaya, dan Jadwalnya

1 hari lalu

Universitas Gadjah Mada (UGM) di Yogyakarta. (FOTO ANTARA)
Pendaftaran Seleksi Mandiri UGM 2024 Dibuka Hari Ini, Cek Syarat, Biaya, dan Jadwalnya

Pendaftaran calon peserta seleksi mandiri UM CBT UGM dibuka mulai 17 April hingga 7 Mei 2024.


ITB Gelar Seleksi UTBK Dua Gelombang, Calon Peserta Tes 15.676

1 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
ITB Gelar Seleksi UTBK Dua Gelombang, Calon Peserta Tes 15.676

Lokasi UTBK akan menggunakan kampus ITB di Jalan Ganesha dan dua sekolah yang berdempetan tempatnya, yaitu SMAN 3 dan SMAN 5.


Calon Peserta UTBK SNBT Unpad 10.320 Orang, Turun Sekitar Seribu Peserta

1 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Calon Peserta UTBK SNBT Unpad 10.320 Orang, Turun Sekitar Seribu Peserta

Pusat Ujian Tulis Berbasis Komputer Universitas Padjadjaran (Unpad) akan menggelar Seleksi Nasional Berbasis Tes atau UTBK-SNBT 2024 dalam satu gelombang. Adapun jumlah calon peserta yang mendaftar ujian di Unpad tahun ini sebanyak 10.320 orang. "Jumlahnya menurun sekitar seribu orang dibanding tahun lalu," kata Inu Isnaeni Sidiq, Koordinator Pelaksana Pusat UTBK Unpad, Selasa 16 April 2024.


Pendaftar UTBK 24.889 Orang, UPI Sebar Lokasi Ujian di Enam Kampus

1 hari lalu

ilustrasi Universitas Pendidikan Indonesia. ANTARA/Dian Hardiana/Andi Bagasela/Saras Krisvianti
Pendaftar UTBK 24.889 Orang, UPI Sebar Lokasi Ujian di Enam Kampus

Lokasi ujian peserta UTBK bertempat di kampus pusat UPI Bandung dan lima kampus daerah.


Begini Aturan Pakaian, Rambut hingga Riasan Wajah bagi Peserta UTBK SNBT 2024

2 hari lalu

Sejumlah peserta antre sebelum  mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Begini Aturan Pakaian, Rambut hingga Riasan Wajah bagi Peserta UTBK SNBT 2024

Peserta UTBK SNBT 2024 wajib mengikuti aturan pakaian, make up dan rambut saat ujian. Bila tidak ditaati, peserta tidak diizinkan mengikuti ujian


Tips Lolos PTN Idaman Lewat Jalur UTBK SNBT 2024

2 hari lalu

Hari pertama Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Nasional Berbasis Tes di Universitas Padjadjaran, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin 8 Mei 2023. Gelombang pertama UTBK-SNBT digelar 8-14 Mei 2023. (ANTARA/HO-Unpad)
Tips Lolos PTN Idaman Lewat Jalur UTBK SNBT 2024

Simak tips lolos PTN lewat jalur UTBK SNBT 2024.


Simak Aturan Berpakaian untuk Peserta UTBK SNBT 2024

4 hari lalu

Peserta mempersiapkan berkas sebelum mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Simak Aturan Berpakaian untuk Peserta UTBK SNBT 2024

Peserta UTBK SNBT dilarang mengenakan kaos oblong (T-Shirt) dan wajib bersepatu.


Hasil Pendaftaran UTBK - SNBT 2024, Banyak yang Tak Manfaatkan 4 Pilihan

7 hari lalu

Peserta mempersiapkan berkas sebelum mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Hasil Pendaftaran UTBK - SNBT 2024, Banyak yang Tak Manfaatkan 4 Pilihan

Jumlah peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) pada Seleksi Nasional Berbasis Tes atau SNBT 2024 mencapai 785.085 orang.


Begini Sistem Penilaian UTBK-SNBT 2024

7 hari lalu

Begini cara simpan permanen akun SNPMB siswa untuk mendaftar SNBP dan SNBT yang akan ditutup pada Kamis, 15 Februari 2024. Foto: https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
Begini Sistem Penilaian UTBK-SNBT 2024

UTBK-SNBT 2024 menggunakan sistem item response theory (IRT) untuk menilai bobot soal yang dijawab peserta.


Jumlah Peserta UTBK-SNBT 2024 Mencapai 785.085 Orang

7 hari lalu

Peserta mempersiapkan berkas sebelum mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Jumlah Peserta UTBK-SNBT 2024 Mencapai 785.085 Orang

Berdasarkan data akhir pendaftaran, sebanyak 613.433 orang melakukan pembayaran.