Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: 2 Akun WhatsApp dalam 1 Smartphone

image-gnews
Ilustrasi WhatsApp. (cdn.kalingatv.com)
Ilustrasi WhatsApp. (cdn.kalingatv.com)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang apkikasi pesan WhatsApp. WhatsApp merupakan aplikasi pesan yang paling digandrungi di dunia, dengan lebih dari satu miliar pengguna aktif. Namun, banyak yang belum tahu bahwa dalam satu smartphone bisa untuk mengoperasikan dua akun WhatsApp.

Selain itu, Jupiter mencapai oposisi pada 10 Juni malam, membentuk garis lurus dengan Bumi dan Matahari, dan bisa disaksikan selama sepekan. Juga, Universitas Airlangga (Unair) Surabaya akan memprioritaskan pendaftar dari jalur Bidikmisi dan Komitmen Khusus pada jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi atau SBMPTN2019.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno:

1. Pakai 2 Akun WhatsApp dalam 1 Smartphone, Begini Caranya

WhatsApp merupakan aplikasi pesan yang paling dicintai di dunia, dengan lebih dari satu miliar pengguna aktif. Namun, banyak yang belum tahu bahwa dalam satu smartphone bisa untuk mengoperasikan dua akun WhatsApp.

Melansir laman Times Now News, Ahad, 9 Juni 2019, jika Anda ingin menggunakan dua akun WhatsApp, ada beberapa ponsel pintar Android yang datang dengan fitur kloning Aplikasi atau App twin. Sebagian besar smartphone ini berasal dari merek Cina dan beberapa smartphone baru dari Samsung dan LG.

Fitur tersebut adalah fitur yang Anda butuhkan untuk menggunakan WhatsApp ganda di ponsel Anda atau aplikasi lain. Selain itu, Anda juga memerlukan ponsel dual SIM dengan dua koneksi yang berfungsi atau setidaknya koneksi kedua untuk menerima teks login. 

2. Tips Melihat Indahnya Planet Jupiter Saat Malam Hari

Jupiter mencapai oposisi pada 10 Juni malam, membentuk garis lurus dengan Bumi dan Matahari, dan bisa disaksikan selama sepekan. Seperti yang dicatat NASA dalam sebuah posting blog yang merinci kiat-kiat pengamatan langit Juni, Jupiter akan sejajar dengan Bumi dan Matahari.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Fenomena ini dikenal sebagai oposisi, terjadi hanya sekali setiap 13 bulan dan membuat raksasa gas itu mencapai jarak terdekat ke Bumi. Yang paling penting bagi penggemar ruang angkasa, oposisi menandai kondisi tampilan Jupiter paling optimal tahun ini, dan memungkinkan pengamat dengan mudah melihatnya

Menurut reporter sains Vox Brian Resnick, Jupiter akan terlihat di langit tenggara pada sore hari dan tetap terlihat sampai di barat saat fajar. Mereka yang memiliki teropong dapat melihat planet yang sangat besar ini, secara resmi yang terbesar di tata surya kita, dan empat bulan terangnya, Io, Europa, Callisto, dan Ganymede.

3. Unair Prioritaskan Pendaftar Bidikmisi dan Komitmen Khusus SBMPTN

Universitas Airlangga (Unair) Surabaya akan memprioritaskan pendaftar dari jalur Bidikmisi dan Komitmen Khusus pada jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi atau SBMPTN2019.

Rektor Unair Prof Mohammad Nasih di Surabaya, Selasa, 11 Juni 2019, mengatakan bahwa pihaknya akan memberikan pertimbangan khusus untuk pendaftar jalur Bidikmisi, serta pendaftar dengan komitmen menempuh double degree ataupun student outbond di luar negeri selain nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).

"Skor pendaftar Bidikmisi akan kami tambah. Jadi bisa pendaftar Bidikmisi yang skornya rendah, tapi bisa bersaing dengan skornya tinggi sehingga kami bisa memberi peluang bagi calon mahasiswa yang tidak mampu," ujarnya.

Selain tiga berita terpopuler di atas, Anda bisa membaca berita hari ini seputar sains dan teknologi hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


WhatsApp Aplikasi Perpesanan Paling Populer, Semua Bermula di Sebuah Garasi Rumah pada 2009

1 jam lalu

Pendiri WhatsApp, Brian Acton. successstory.com
WhatsApp Aplikasi Perpesanan Paling Populer, Semua Bermula di Sebuah Garasi Rumah pada 2009

WhatsApp dibuat 2 mantan karyawan Yahoo, Brian Acton dan Jan Koum pada 2009 di sebuah garasi rumah di California. Begini perkembangannya.


Unair Terima 1.895 Calon Mahasiswa Baru lewat Jalur SNBP, Melebihi Daya Tampung

19 jam lalu

Kampus Unair. Istimewa
Unair Terima 1.895 Calon Mahasiswa Baru lewat Jalur SNBP, Melebihi Daya Tampung

Dari jumlah yang diterima SNBP 2024di Unair, 1.472 diantaranya adalah perempuan.


Mengapa Penggunaan Aplikasi Tidak Resmi Sebabkan Akun WhatsApp Diblokir?

20 jam lalu

Logo WhatsApp pada layar ponsel. (thenextweb.com)
Mengapa Penggunaan Aplikasi Tidak Resmi Sebabkan Akun WhatsApp Diblokir?

Banyak dampak negatif dari menggunakan aplikasi WhatsApp tidak resmi, salah satunya adalah pemblokiran akun.


Menawarkan Banyak Fitur Menarik, Amankah Aplikasi WhatsApp Aero?

21 jam lalu

Logo WhatsApp. (whatsapp.com)
Menawarkan Banyak Fitur Menarik, Amankah Aplikasi WhatsApp Aero?

WhatsApp Aero adalah aplikasi modifikasi yang punya banyak fitur menarik, namun pengguna harus lebih cermat tentang keamanannya.


Soal Kemungkinan Kembalinya Selat Muria, Ahli Lingkungan Unair: Itu Mustahil Terjadi

1 hari lalu

Foto udara kondisi jalur utama pantura Demak-Kudus yang terendam banjir di Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Senin 18 Maret 2024. Banjir yang kembali melanda Kabupaten Demak itu karena curah hujan tinggi yang menyebabkan sejumlah tanggul sungai jebol sehingga mengakibatkan ribuan rumah terendam banjir di 89 desa dari 11 kecamatan, 24.946 jiwa mengungsi, serta terputusnya jalur utama pantura Demak-Kudus. ANTARA FOTO/Aji Styawan
Soal Kemungkinan Kembalinya Selat Muria, Ahli Lingkungan Unair: Itu Mustahil Terjadi

Pengajar Unair yakin Selat Muria tidak akan muncul kembali akibat banjir di Demak.


Enik Waldknig, Bos SHB Tersangka Dugaan TPPO Magang Jerman Asal Madiun, Diduga Tukang Atur Mahasiswa

1 hari lalu

Enik Waldkonig, WNI tinggal di Jerman tersangka dugaan  TPPO, FOTO: istimewa
Enik Waldknig, Bos SHB Tersangka Dugaan TPPO Magang Jerman Asal Madiun, Diduga Tukang Atur Mahasiswa

Tersangka kasus TPPO berkedok program magang di Jerman Enik Waldknig bernama lahir Enik Rutita merupakan perempuan kelahiran Madiun, Jawa Timur.


Cara Mengaktifkan Kode Rahasia WhatsApp untuk Menyembunyikan Pesan Penting

1 hari lalu

Logo WhatsApp. (whatsapp.com)
Cara Mengaktifkan Kode Rahasia WhatsApp untuk Menyembunyikan Pesan Penting

Fungsi kode rahasia ini dirancang untuk memberikan lapisan keamanan ekstra pada percakapan yang terkunci di dalam aplikasi WhatsApp.


Unair Tambah 133 Kuota Calon Mahasiswa Baru Jalur SNBP

2 hari lalu

Mahasiswa baru Unair dalam Pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2023.
Unair Tambah 133 Kuota Calon Mahasiswa Baru Jalur SNBP

Unair menerima 1.895 calon mahasiswa baru jalur SNBP 2024. Jumlah pendaftar yang diterima lebih banyak dari kuota yang ditetapkan di awal.


Apakah AI Bisa Menggantikan Kecerdasan Manusia? Begini Analisis Dosen Unair

3 hari lalu

Ilustrasi Kecerdasan Buatan (Yandex)
Apakah AI Bisa Menggantikan Kecerdasan Manusia? Begini Analisis Dosen Unair

Sekitar 85 juta pekerjaan diprediksi berganti dengan AI pada 2025.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Buntut Pencabutan Artikel Gunung Padang, Fitur Edit Gambar dan Stiker AI WhatsApp, Suara Kontra Arkeolog Asing

3 hari lalu

Wisatawan berkeliling di area teras bawah di situs megalitik Gunung Padang, Desa Karyamukti, Cianjur, 17 September 2014. TEMPO/Prima Mulia
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Buntut Pencabutan Artikel Gunung Padang, Fitur Edit Gambar dan Stiker AI WhatsApp, Suara Kontra Arkeolog Asing

Topik tentang pencabutan artikel Gunung Padang bisa mencoreng nama penulis dan reviewer menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.