Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Aplikasi Ketix, Platform yang Mempertemukan Penulis dan Pembaca

image-gnews
CEO dan Co-Founder Ketix Tendi Murti, Co-Founder Ketix Dewa Eka Prayoga serta CMO dan Co-Founder Ketix King Bagus menunjukkan aplikasi Ketix di GoWork fX Sudirman, Selasa, 9 Juli 2019. TEMPO/Khory
CEO dan Co-Founder Ketix Tendi Murti, Co-Founder Ketix Dewa Eka Prayoga serta CMO dan Co-Founder Ketix King Bagus menunjukkan aplikasi Ketix di GoWork fX Sudirman, Selasa, 9 Juli 2019. TEMPO/Khory
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aplikasi Ketix resmi hadir di Indonesia. Aplikasi itu mempermudah orang untuk menulis dan mempertemukannya dengan pembaca. Ketix juga mempermudah penulis untuk menerbitkan bukunya.

Baca: Peneliti: 1.000 Lebih Aplikasi Android Kumpulkan Data Pengguna

"Penulis cenderung kesulitan mendokumentasikan tulisan mereka ketika ada di luar ruangan. Dengan aplikasi Ketix, penulis bisa menerbitkan e-book sendiri, yang nantinya bisa dipublikasikan secara gratis, atau dijual ke publik dengan bagi hasil 80 persen royalti untuk penulis dan hanya 20 persen untuk Ketix," ujar CEO dan Co-Founder Ketix Tendi Murti di GoWork fX Sudriman, Selasa, 9 Juli 2019.

Ketix, Tendi melanjutkan, berusaha memotivasi penulis agar produktif dengan sistem bagi hasil yang menguntungkan, dibanding kalau menerbitkan buku fisik. Harapan Indonesia mempunyai banyak penulis, dan membuat minat membaca masyarakat semakin tinggi.

Melalui aplikasi Ketix, penulis akan dipermudah, karena dalam aplikasi tersedia template gambar cover buku untuk penulis tidak punya kemampuan mendesain. Bahkan sampai sistem rating dari pembaca sehingga penulis bisa langsung mendengarkan tanggapan pembaca atas tulisannya.

"Untuk penikmat buku, Ketix menyediakan fitur subscribe agar bisa mengetahui buku terbaru dari penulis favoritnya, dan beberapa mode membaca yang bisa membuat nyaman mata, ketika membaca buku dari smartphone pada malam hari," kata Tendi yang juga pendiri Komunitas Menulis Online.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ketix juga berupaya membangun ekosistem baru dengan mempertemukan para penulis, pembaca buku, mentor dan penerbit lewat fitur chat room bernama TixRoom, sehingga para pembaca dan penulis bisa saling berinteraksi. Bagi penulis muda yang ingin belajar menulis buku, Ketix juga membuat kelas menulis online dengan mentor para penulis berpengalaman.

Menurut CMO dan Co-Founder Ketix, King Bagus, baru hadir sekitar dua bulan, sudah ada 2,400 buku dari sekitar 1,200 penulis yang sudah terbit di aplikasi Ketix. Beberapa di antaranya dari penulis terkenal seperti Dewa Eka Prayoga dan Fissilmi Hamidah.

"Kami punya mimpi besar untuk melahirkan satu juta penulis muda, termasuk mereka yang berasal dari daerah terpencil. Penulis harus bisa menjadi profesi yang menghasilkan, bukan cuma sekedar hobi,” tutur Bagus.

Aplikasi Ketix saat ini masih dalam tahap bootstrap, alias belum mendapatkan pendanaan dari investor manapun. Mereka berharap ada investor yang juga punya misi yang sama untuk tidak hanya mencari untung, tapi juga mencerdaskan bangsa.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Siap-siap Jadi DJ Dadakan, Spotify Kembangkan Fitur Remix Lagu

2 jam lalu

Spotify. REUTERS/Dado Ruvic
Siap-siap Jadi DJ Dadakan, Spotify Kembangkan Fitur Remix Lagu

Rancangan fitur remix lagu Spotify bocor di internet. Dengan layanan baru ini, para pengguna bisa berkreasi dengan musik bak DJ.


5 Cara Mencegah Penyebaran Misinformasi dan Hoax di WhatsApp

8 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
5 Cara Mencegah Penyebaran Misinformasi dan Hoax di WhatsApp

Sangat penting untuk memahami dan menerapkan langkah-langkah yang efektif dalam mencegah penyebaran misinformasi di WhatsApp.


Cari Info Mudik yang Akurat, Pengguna Travoy Melonjak

6 hari lalu

Cari Info Mudik yang Akurat, Pengguna Travoy Melonjak

Terdapat fitur Travoy Journey yang dapat memberikan informasi mengenai estimasi jarak, waktu tempuh, tarif tol, informasi lalu lintas, CCTV real time, rest area yang akan dilalui, informasi pada Dynamic Message Sign (DMS) hingga kecepatan rata-rata selama rute perjalanan.


Menjadi Penantang Instagram, Peluncuran Aplikasi TikTok Notes Sudah Semakin Dekat?

7 hari lalu

Ilustrasi TikTok. shutterstock.com
Menjadi Penantang Instagram, Peluncuran Aplikasi TikTok Notes Sudah Semakin Dekat?

TikTok berencana merilis sebuah aplikasi berbagi foto baru yang dapat menyaingi Instagram.


5 Aplikasi Peta Digital Selain Google Maps

7 hari lalu

Tampilan baru aplikasi penunjuk jalan Waze
5 Aplikasi Peta Digital Selain Google Maps

Banyak orang mengandalkan aplikasi peta digital untuk mempermudah perjalanan mereka.


Cara Menggunakan Aplikasi Waze untuk Memantau Arus Lalu Lintas

7 hari lalu

Tampilan baru Waze. Kredit: ANTARA/HO
Cara Menggunakan Aplikasi Waze untuk Memantau Arus Lalu Lintas

Waze telah terbukti menjadi salah satu alat yang sangat berguna untuk pemudik dalam menghadapi tantangan arus lalu lintas saat musim mudik.


9 Cara Cek Saldo E-Toll

7 hari lalu

Pengendara melakukan transaksi non tunai menggunakan kartu e-Toll di gerbang Tol Cisalak I, Tol Cijago, Depok, 31 Oktober 2017. Terhitung mulai tanggal 31 Oktober 2017, seluruh gerbang tol hanya melayani transaksi non tunai. ANTARA
9 Cara Cek Saldo E-Toll

Ada beberapa aplikasi yang dapat digunakan untuk pengecekan saldo e-toll di HP. Berikut caranya.


Rekomendasi 5 Aplikasi untuk Membuat Konten Video Lebaran

10 hari lalu

Tampilan konten video pendek Reels di Instragram. Kredit: Instagram
Rekomendasi 5 Aplikasi untuk Membuat Konten Video Lebaran

Momen lebaran kerap diabadikan dengan mengambil foto atau video pendek bersama.


Tawarkan Solusi Rambut Rontok, Tim Maya ITB ke Final Internasional L'Oreal Brandstorm 2024

11 hari lalu

Tim Maya dari ITB  menjadi pemenang ajang kompetisi L'Oral Brandstorm di Indonesia pada 27 Maret 2024. (Dok.Humas ITB)
Tawarkan Solusi Rambut Rontok, Tim Maya ITB ke Final Internasional L'Oreal Brandstorm 2024

Tahun ini adalah keikutsertaan kedua kalinya Tim Maya ITB dalam ajang kompetisi L'Oral.


Ini Alasan LinkedIn Mulai Memasang Video Vertikal Ala TikTok

11 hari lalu

Jejaring sosial LinkedIn. forbes.com
Ini Alasan LinkedIn Mulai Memasang Video Vertikal Ala TikTok

LinkedIn menerapkan mode tampilan video pendek vertikal seperti TikTok. Isi kontennya cenderung soal karir dan dunia rekrutmen kerja.