Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Spesies Baru Katak, iPhone SE 2

image-gnews
 katak tanduk Kalimantan (Megophrys kalimantanensis)  (LIPI)
katak tanduk Kalimantan (Megophrys kalimantanensis) (LIPI)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang penemuan spesies katak baru. IPI menemukan spesies satwa baru ketika melakukan penelitian keanekaragaman hayati. Temuan baru itu adalah katak tanduk Kalimantan (Megophrys kalimantanensis) yang secara morfologi mirip  dengan katak tanduk pinokio.

Selain itu, setelah bulan lalu merilis iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max, yang berharga US$ 699 (setara Rp 9,9 juta) hingga US$ 1.099 (setara Rp 15,6 juta), kini Apple akan meluncurkan seri iPhone SE 2.

Juga, peneliti tsunami dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) Widjo Kongko menyebutkan informasi tentang posisi Maluku berada di tubir jurang dan akan ambles jika ada longsor palung laut adalah informasi palsu atau hoaks.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno:

1. LIPI Temukan Spesies Baru Katak Tanduk, Mirip Katak Pinokio

 katak tanduk Kalimantan (Megophrys kalimantanensis) (LIPI)

LIPI menemukan spesies satwa baru ketika melakukan penelitian keanekaragaman hayati. Temuan baru itu adalah katak tanduk Kalimantan (Megophrys kalimantanensis) yang secara morfologi mirip  dengan katak tanduk pinokio.

Kepala Bidang Zoologi Pusat Penelitian Biologi LIPI, Cahyo Rahmadi mengungkapkan selama rentang waktu 2015-2019 capaian temuan spesies satwa baru LIPI terus meningkat. “Hingga Oktober 2019 telah ditemukan 32 spesies endemik baru di Indonesia. Angka ini kami pastikan akan terus bertambah, karena proses identifikasi temuan masih terus berlangsung,” ungkap Cahyo seperti dikutip Betahita, Senin, 14 Oktober 2019.

Saat ini amphibi menduduki posisi kedua spesies terbanyak yang ditemukan LIPI setelah gastropoda.

Salah satu temuan teranyar adalah katak tanduk Kalimantan (Megophrys kalimantanensis). Katak jenis baru tersebut baru saja dideskripsikan oleh tim peneliti dari LIPI; Kyoto University, Jepang; Aichi University of Education, Jepang; Institut Teknologi Bandung; dan Universitas Negeri Semarang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

2. Analis Sebut Apple Akan Rilis iPhone SE 2, Harga Rp 5 Jutaan

Perusahaan casing Olixar memperkenalkan casing iPhone SE2, pertengahan Mei 2018. Sejumlah pihak berpekulasi bentuk SE2. (dok.olixar)

Setelah bulan lalu merilis iPhone 11, iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max, yang berharga US$ 699 (setara Rp 9,9 juta) hingga US$ 1.099 (setara Rp 15,6 juta), kini Apple akan meluncurkan seri iPhone SE 2.

Menurut analis Apple terkenal Ming-Chi Kuo dari TF Securities, Apple akan segera merilis opsi yang lebih terjangkau yakni iPhone SE 2. Kuo sebelumnya memperkirakan SE 2 akan muncul pada awal 2020, dan sekarang ia memperkirakan Apple meluncurkan ponsel itu dengan harga US$ 399 (setara Rp 5,6 juta).

Itu masuk akal, karena iPhone SE pertama yang diluncurkan pada 2016 seharga US$ 399. Smartphone itu pada dasarnya iPhone 5S dengan beberapa spesifikasi yang diperbarui. Kuo melihat sesuatu yang mirip untuk iPhone SE 2. Ia memprediksi SE2 akan terlihat seperti iPhone 8 2017, tapi dengan bagian internal yang ditingkatkan.

3. Peneliti Tsunami: Maluku Ambles Jika Palung Laut Longsor, Hoaks

Segmentasi Megathrust Peta Gempa Nasional 2017. Kredit: Istimewa

Peneliti tsunami dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) Widjo Kongko menyebutkan informasi tentang posisi Maluku berada di tubir jurang dan akan ambles jika ada longsor palung laut adalah informasi palsu atau hoaks.

“Maluku ambles jika ada longsor adalah informasi yang tidak ilmiah dan hoaks,” kata Widjo kepada Tempo, Senin, 14 Oktober 2019.

Menurut Widjo, zona laut Banda di kepulauan Maluku punya potensi seismitas atau persebaran gempa tertinggi di Indonesia dengan tatanan tektonik terumit di dunia. Megatrustnya atau lempeng besar berbentuk tapal kuda atau ladam dengan potensi lebih besar dari M7,5-8.

Selain tiga berita terpopuler di atas, Anda bisa membaca berita hari ini seputar sains dan teknologi hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Pendaftaran IPDN Dibuka, Prakiraan Cuaca Hujan, Potensi Gelombang Tinggi

1 hari lalu

Para Praja Institut Pemerintah Dalam Negeri (IPDN) Kemendagri, seusai melakukan kunjungan ke gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Selasa, 21 Februari 2023. Dalam kunjungan ini para praja IPDN untuk mendapatkan bimbingan penyuluhan dan sosialisasi Anti Korupsi dan dharapkan nanti seluruh civitas akademika dan khususnya praja IPDN akan menjadi influencer anti korupsi di daerah-daerah tempat mereka mengabdi. TEMPO/Imam Sukamto
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Pendaftaran IPDN Dibuka, Prakiraan Cuaca Hujan, Potensi Gelombang Tinggi

Topik tentang IPDN membuka peluang bagi calon praja untuk mengikuti proses seleksi menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Publikasi Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen, Prakiraan Cuaca BMKG, Gempa Laut Selatan

2 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Publikasi Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen, Prakiraan Cuaca BMKG, Gempa Laut Selatan

Topik tentang dosen mendapat skor angka kredit untuk publikasi ilmiah dalam jurnal nasional menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

3 hari lalu

Logo YouTube. (youtube.com)
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

Topik tentang YouTube mengembangkan fitur belanja baru yang bersaing dengan TikTok Shop menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Guru Besar Unas Dituding Gunakan Jurnal Predator, Prakiraan Cuaca BMKG, WhatsApp Dikecam

10 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Guru Besar Unas Dituding Gunakan Jurnal Predator, Prakiraan Cuaca BMKG, WhatsApp Dikecam

Topik tentang Guru Besar Unas dituding menggunakan jurnal predator dan mengenal jurnal Scopus menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Chatbot AI Akan Masuk WhatsApp, Syarat Pengguna WhatsApp di Eropa Diturunkan, Cara Memindahkan Chat WhatsApp

11 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Chatbot AI Akan Masuk WhatsApp, Syarat Pengguna WhatsApp di Eropa Diturunkan, Cara Memindahkan Chat WhatsApp

Topik tentang Chatbot AI akan masuk ke WhatsApp menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peluncuran Realme C65, Kirim Foto HD di WhatsApp, Lokasi Tambang Timah di Indonesia

24 hari lalu

Realme C65.
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peluncuran Realme C65, Kirim Foto HD di WhatsApp, Lokasi Tambang Timah di Indonesia

Topik tentang peluncuran ponsel Realme C65 yang akan debut di Vietnam menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: ITS Perkenalkan Dua Prodi Baru, Pertamax Palsu, Universitas Budi Luhur

26 hari lalu

Arsip foto gerbang pintu masuk kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. ANTARA/HO-Humas ITS.
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: ITS Perkenalkan Dua Prodi Baru, Pertamax Palsu, Universitas Budi Luhur

Topik tentang ITS Surabaya memperkenalkan dua program studi baru menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Inilah 5 Alasan Kucing Takut Air

30 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
Inilah 5 Alasan Kucing Takut Air

Ada beberapa hal yang membuat kucing takut dengan air. Salah satunya karena sifat genetik yang dibawa dari nenek moyang spesiesnya.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Buntut Pencabutan Artikel Gunung Padang, Fitur Edit Gambar dan Stiker AI WhatsApp, Suara Kontra Arkeolog Asing

30 hari lalu

Wisatawan berkeliling di area teras bawah di situs megalitik Gunung Padang, Desa Karyamukti, Cianjur, 17 September 2014. TEMPO/Prima Mulia
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Buntut Pencabutan Artikel Gunung Padang, Fitur Edit Gambar dan Stiker AI WhatsApp, Suara Kontra Arkeolog Asing

Topik tentang pencabutan artikel Gunung Padang bisa mencoreng nama penulis dan reviewer menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Kronologi Pencabutan Artikel Arkeologi Situs Gunung Padang, Gerhana Bulan, Gempa Bawean

32 hari lalu

Wisatawan mengunjungi teras bawah situs megalitik Gunung Padang, Desa Karyamukti, Cianjur, 17 September 2014. Saat ini, wisatawan hanya diperkenankan mengunjungi teras punden berundak paling bawah. TEMPO/Prima Mulia
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Kronologi Pencabutan Artikel Arkeologi Situs Gunung Padang, Gerhana Bulan, Gempa Bawean

Topik tentang kronologi pencabutan artikel arkeologi situs Gunung Padang dari Jurnal Wiley menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.