Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pernah Memblokir, Ini Alasan Kominfo Punya Akun TikTok

image-gnews
Head of Public Policy TikTok Indonesia Donny Eryastha menjelaskan kampanye anti-bullying di Kantorkuu Coworking & Office Space, Jakarta Selatan, Selasa, 11 Februari 2020. TEMPO/Khory
Head of Public Policy TikTok Indonesia Donny Eryastha menjelaskan kampanye anti-bullying di Kantorkuu Coworking & Office Space, Jakarta Selatan, Selasa, 11 Februari 2020. TEMPO/Khory
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sejak April 2019 memiliki akun media sosial berbasis video pendek TikTok, setelah sebelumnya memblokir aplikasi asal Negeri Tirai Bambu itu. Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kominfo Ferdinandus Setu menceritakan alasan lembaganya membuat akun TikTok.

Dalam acara peluncuran kampanye anti-cyber bullying yang digelar di Kantorkuu Coworking & Office Space, Jakarta Timur, Ferdinandus yang biasa disapa Nando, membenarkan pemblokiran TikTok yang dilakukan pada 3 Juli 2018.

“Itu benar, tepatnya sempat memblokir satu minggu doang, awalnya memang ada drama isu dan lain-lainnya terkait konten, tapi TikTok dalam maktu satu minggu memastikan kontennya aman,” ujarnya Selasa, 11 Februari 2020.

TikTok saat itu langsung menyiapkan segala sesuatu agar konten yang dihadirkan tetap aman dan nyaman bagi penggunanya, sehingga pada 7 Juli 2018 pemblokiran terhadap TikTok dicabut dan sampai hari ini aman, serta sesuai regulasi.

“Itulah kemudian di tahun 2019 sekitar bulan April itu Kominfo bikin akun di TikTok, artinya apa? Kominfo sudah punya akun di Twiiter, Fecebook, YouTube dan platform lainnya, kenapa tidak bikin akun TikTok? Artinya kami bertindak adil yang sesuai regulasi termasuk sebagai pemerhati apa yang dilakukan akun TikTok,” kata Nando.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Nando yang mewakili Menteri Kominfo Johnny G. Plate juga mendukung kampanye yang dilakukan oleh TikTok yang bekerja sama dengan komunitas Sudah Dong untuk memberikan panduan tips bagaimana menghadapi cyber bullying di media sosial. Menurutnya, persoalan internet harus benar-benar dipahami oleh seluruh masyarakat Indonesia.

Kominfo, Nando berujar, memang membuat regulasi, mengakselerasi dan melakukan banyak hal, tapi yang bekerja itu sebenarnya platform itu sendiri dan masyarakat netizen yang harus ikut mengawasinya. “Agar internet ini tumbuh positif berguna bagi bangsa dan berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi bagi keberlangsungan sosial budaya kita, sehingga akan tetap aman,” ujar Nando.

Head of Public Policy TikTok Indonesia Donny Eryastha menjelaskan, TikTok memiki komitmen dalam hal keamanan dan kenyamanan pengguna. "Untuk itu prioritas utama kami adalah membersihkan lingkungan yang aman, di mana semua orang merasa nyaman saat mengekspresikan dirinya secara terbuka dan kreatif,” tambah Donny.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Galih Loss jadi Tersangka Penodaan Agama yang Diunggah di TikTok, Polisi Sebut untuk Cari Endorse

14 jam lalu

Tiktoker Galihloss3 memegang HP yang digunakan untuk mengunggah konten yang diduga bermuatan SARA. Dokumentasi Polda Metro Jaya
Galih Loss jadi Tersangka Penodaan Agama yang Diunggah di TikTok, Polisi Sebut untuk Cari Endorse

Dalam proses pemeriksaan, Galih Loss disebut membuat konten ujaran kebencian hingga penodaan agama di akun TikTok untuk mencari endorse.


Polda Metro Jaya Tetapkan Tiktokers Galih Loss jadi Tersangka Dugaan Penodaan Agama

17 jam lalu

Tiktoker Galihloss3 memegang HP yang digunakan untuk mengunggah konten yang diduga bermuatan SARA. Dokumentasi Polda Metro Jaya
Polda Metro Jaya Tetapkan Tiktokers Galih Loss jadi Tersangka Dugaan Penodaan Agama

Polda Metro Jaya menetapkan Galih Loss sebagai tersangka penyebaran kebencian dan penodaan agama lewat Tiktoknya @galihloss3.


Diprediksi Saingi Instagram, Ini 4 Kelebihan TikTok Notes

1 hari lalu

Ilustrasi TikTok. shutterstock.com
Diprediksi Saingi Instagram, Ini 4 Kelebihan TikTok Notes

TikTok Notes menjadi fitur baru yang akan menyaingi Instagram Notes dengan beberapa kelebihan. Lantas, apa kelebihan TikTok Notes?


TikTok Sebut RUU Pelarangan di DPR AS Langgar Kebebasan Berpendapat

1 hari lalu

Logo TikTok terlihat di smartphone di depan logo ByteDance yang ditampilkan dalam ilustrasi yang diambil pada 27 November 2019. [REUTERS / Dado Ruvic / Illustration / File Photo]
TikTok Sebut RUU Pelarangan di DPR AS Langgar Kebebasan Berpendapat

TikTok kembali menyuarakan kekhawatiran atas pelanggaran kebebasan berpendapat setelah DPR AS meloloskan RUU yang dapat melarang aplikasi tersebut.


10 Cara FYP di TikTok dengan Cepat, Pilih Musik yang Tepat

2 hari lalu

Beberapa cara untuk top up koin TikTok, yaitu melalui website resmi dan aplikasi TikTok. Berikut ini informasi tata cara dan harganya. Foto: Canva
10 Cara FYP di TikTok dengan Cepat, Pilih Musik yang Tepat

Terapkan 10 cara FYP di TikTok berikut ini supaya konten tembus algoritma TikTok dengan cepat dan tepat. Salah satunya memilih musik yang tepat.


Cara Beli Koin TikTok Melalui Aplikasi dan Website yang Mudah

2 hari lalu

Beberapa dari Anda mungkin tidak asing dengan kata starboy. Apa itu starboy? Istilah ini cukup populer di media sosial TikTok. Ini penjelasannya. Foto: Canva
Cara Beli Koin TikTok Melalui Aplikasi dan Website yang Mudah

Bagi Anda pengguna TikTok, bisa membeli koin TikTok lewat aplikasi dan website. Berikut tata cara beli koin TikTok yang bisa Anda ikuti.


Beradu dengan TikTok Shop, YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja

3 hari lalu

Ilustrasi Youtube (Reuters)
Beradu dengan TikTok Shop, YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja

YouTube Mengembangkan sejumlah fitur untuk membantu promosi belanja para kreator konten. Upaya membesarkan YouTube Shopping.


Kongres Pemuda Indonesia Laporkan Pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya atas Kasus Penistaan Agama

3 hari lalu

Gilbert Lumoindong. Instagram
Kongres Pemuda Indonesia Laporkan Pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya atas Kasus Penistaan Agama

Ketua Kongres Pemuda Indonesia atau KPI Jakarta Sapto Wibowo Sutanto melaporkan pendeta Gilbert Lumoindong ke Polda Metro Jaya pada 19 April 2024.


Kominfo Gandeng Tony Blair Institute Antisipasi Kejahatan Artificial Intelligence

3 hari lalu

Mantan Perdana Menteri Inggris Tony Blair menemui Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 18 April 2024. Blair sebelumnya diminta Jokowi membantu mempromosikan IKN ke dunia internasional. Tony Blair menyebut pemerintah dapat melakukan promosi ke beberapa negara lain seperti pemerintah Persatuan Emirat Arab (PEA) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT), serta sejumlah perusahaan asing di kawasan Asia untuk berinvestasi di IKN. TEMPO/Subekti.
Kominfo Gandeng Tony Blair Institute Antisipasi Kejahatan Artificial Intelligence

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Tony Blair Institute for Global Change bekerja sama antisipasi kejahatan Artificial Intelligence.


Bentuk Laboratorium Bersama dengan Kominfo, Ant Group Jajakan Alipay Plus ke Indonesia

4 hari lalu

Alibaba. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Bentuk Laboratorium Bersama dengan Kominfo, Ant Group Jajakan Alipay Plus ke Indonesia

Kominfo membahas kerjasama dengan Ant Group untuk pembentukan Joint Lab. Alibaba menawarkan Alipay Plus buat UMKM Indonesia.