Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dokter Paru Indonesia Sangkal Risiko Rendah Perokok Kena COVID-19

image-gnews
Petugas medis menangani pasien virus Corona di Rumah Sakit Sotiria, Athena, Yunani, 25 April 2020. Jumlah kasus virus Corona yang terkonfirmasi di seluruh dunia telah melampaui angka 3 juta atau tepatnya 3.053.965 kasus per Selasa (28/4) pukul 17.00 WIB. REUTERS/Giorgos Moutafis
Petugas medis menangani pasien virus Corona di Rumah Sakit Sotiria, Athena, Yunani, 25 April 2020. Jumlah kasus virus Corona yang terkonfirmasi di seluruh dunia telah melampaui angka 3 juta atau tepatnya 3.053.965 kasus per Selasa (28/4) pukul 17.00 WIB. REUTERS/Giorgos Moutafis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI) Agus Dwi Susanto menanggapi riset yang menyebutkan bahwa perokok aktif memiliki risiko terinfeksi COVID-19 lebih rendah. Menurutnya riset di Prancis tersebut tidak bisa dijadikan kesimpulan secara menyeluruh di berbagai wilayah.

Agus menyatakan itu dalam video konferensi bertajuk ‘Surat untuk Presiden dari Organisasi Anggota/Mitra Komnas Pengendalian Tembakau’, Selasa 28 April 2020. Di sana Agus mengatakan kalau ada sekitar 12 riset lain di dunia, termasuk di Amerika Serikat, menunjukkan hasil sebaliknya, yakni secara histopatologi mendukung bahwa rokok meningkatkan risiko tertular virus corona.

“Kita harus berbicara berapa banyaknya perokok yang terinfeksi virus, artinya juga banyaknya perokok di Prancis juga lebih rendah, hanya sekitar 20 persen kalau tidak salah, sehingga kasusnya juga lebih rendah,” ujar dia.

Agus yang juga dokter spesialis paru konsultan itu mengatakan bahwa studi tersebut harus menunjukkan jumlah proporsi perokok. “Karena dalam riset histopatologi dan epidemologi harus melihat proporsi perokok, tidak bisa menjadi kesimpulan secara keseluruhan,” kata Agus.

Di Cina, Agus mencontohkan, sebanyak 58 persen penderita COVID-19 adalah laki-laki. Di Negeri Tirai Bambu itu, menurut riset, laki-laki merokok 20 kali lebih tinggi dibandingkan perempuan. Data seperti itu, kata Agus, tak ditemukan dalam penelitian di Prancis sehingga, menurutnya, harus diuji lebih lanjut.

“Kalau hanya satu studi saja dianggap menjadi kesimpulan ya tidak bisa, kita harus melihat riset-riset yang dari segi histopatologi dan epidemologi. Itu menurut saya seperti itu,” ujar Agus, sambil menambahkan, “kita harus lebih cermat agar melihat preferensi dari jumlah perokok di wilayah itu.”

Sebelumnya, sebuah penelitian di Prancis itu menduga risiko perokok aktif terjangkit penyakit virus corona 2019 lebih rendah daripada populasi masyarakat umumnya. Mereka menduga itu setelah melakukan studi terhadap 480 pasien positif COVID-19 di fasilitas medis Pitie-Salpetriere.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebanyak 350 di antaranya dirawat di rumah sakit sementara sisanya, dengan gejala yang kurang serius, dipulangkan untuk dirawat di rumah. Mereka yang dirawat di rumah sakit memiliki median usia 65 tahun dan 4,4 persen adalah perokok. Pasien yang dipulangkan memiliki median usia 44 tahun, 5,3 persen di antaranya merokok.

Menghitung usia dan jenis kelamin, para peneliti menemukan bahwa jumlah perokok jauh lebih rendah daripada populasi umum di antara pasien yang diteliti. Hasil itu didapat berdasarkan studi cross-sectional yang menyebut mereka yang merokok setiap hari jauh lebih kecil kemungkinannya mengembangkan gejala ataupun infeksi parah SARS-CoV-2 penyebab COVID-19.

"Efeknya signifikan. Ini membagi risiko menjadi seperlima untuk pasien rawat jalan dan seperempat  untuk mereka yang dirawat di rumah sakit,"  tulis para peneliti, seperti dikutip dari laman New York Post, Rabu 22 April 2020. "Kami jarang melihat ini dalam pengobatan." 

Dugaan itu senada dengan pernyataan terpisah Hua Linda Cai dari University of California, Amerika Serikat. Para perokok, menurutnya, hanya 12,5 persen dari mereka yang sakit parah karena COVID-19 di Cina. Angka itu bahkan jauh lebih rendah daripada proporsi perokok di tengah populasi negara itu.

Linda Cai mengatakan itu saat mematahkan hipotesa kebiasaan merokok di balik kerentanan laki-laki terhadap COVID-19 dibandingkan perempuan. Studi tentang perbedaan kerentanan itu dilakukan di sejumlah rumah sakit di Cina, Inggris, dan Amerika Serikat, dan hasilnya senada: orang tua laki-laki lebih rentan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


3 Pesan Jokowi ke Menlu Cina, dari Soal Ekonomi hingga Situasi di Timur Tengah

1 jam lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi tiba di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis 18 April 2024. Wang Yi melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo usai Presiden terpilih RI, Prabowo Subianto, melawat ke China pada awal April lalu dan bertemu dengan Presiden Cina Xi Jinping. Keduanya berbagi pandangan mengenai kedamaian regional dan berkomitmen untuk mempererat hubungan. TEMPO/Subekti.
3 Pesan Jokowi ke Menlu Cina, dari Soal Ekonomi hingga Situasi di Timur Tengah

Presiden Jokowi menyampaikan tiga pesan saat bertemu Menlu Cina Wang Yi di Istana Kepresidenan Jakarta hari ini.


Jokowi Sampaikan 3 Pesan dalam Pertemuan dengan Menlu Cina Wang Yi

1 jam lalu

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi di Istana Kepresidenan Jakarta usai mendampingi Presiden Joko Widodo menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi, Kamis, 18 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Jokowi Sampaikan 3 Pesan dalam Pertemuan dengan Menlu Cina Wang Yi

Jokowi menyoroti bidang perdagangan Indonesia-Cina terus meningkat sebesar 127 miliar USD.


Presiden Jokowi Terima Kunjungan Kehormatan Menlu Cina Wang Yi di Istana

3 jam lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi tiba di Istana Kepresidenan Jakarta untuk kunjungan kehormatan kepada Presiden Joko Widodo pada Kamis pagi, 18 April 2024. TEMPO/Daniel A. Fajri
Presiden Jokowi Terima Kunjungan Kehormatan Menlu Cina Wang Yi di Istana

Presiden Jokowi menerima kunjungan kehormatan Menteri Luar Negeri Cina, Wang Yi, di Istana Kepresidenan Jakarta.


Selama Libur Lebaran, Ratusan Wisatawan di Malioboro Ditegur Petugas Karena Merokok Sembarangan

6 jam lalu

Malioboro Yogyakarta menjadi satu area yang dilalui garis imajiner Sumbu Filosofis. (Dok. Pemkot Yogyakarta)
Selama Libur Lebaran, Ratusan Wisatawan di Malioboro Ditegur Petugas Karena Merokok Sembarangan

Wisatawan banyak yang belum mengetahui bahwa Malioboro termasuk kawasan tanpa rokok sejak 2018.


Strategi Malaysia Gaet Turis Cina, Tak Hanya Bebas Visa

1 hari lalu

Legoland Malaysia, salah satu destinasi wisata favorit di Malaysia. Dok.  tiket.com
Strategi Malaysia Gaet Turis Cina, Tak Hanya Bebas Visa

Malaysia menyiapkan meja bantuan yang dikelola oleh petugas berbahasa Mandarin untuk membantu wisatawan Cina.


Kemacetan Mudik Juga Terjadi di Cina, Ingat Tragedi Brexit Lebaran 2016 yang Tewaskan 12 orang

1 hari lalu

Ratusan kendaraan terjebak kemacetan saat menuju pintu keluar Tol Brebes Timur (Brexit) di Brebes, Jawa Tengah, 22 Juni 2017. Kemacetan tersebut terjadi akibat penutupan ruas jalan tol fungsional Brebes-Batang pada malam hari dan seluruh kendaraan diarahkan ke Brexit. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Kemacetan Mudik Juga Terjadi di Cina, Ingat Tragedi Brexit Lebaran 2016 yang Tewaskan 12 orang

Kemacetan saat mudik Lebaran tahun ini tidak separah tragedi Brexit 2016 yang Menewaskan 18 Orang atau macet parah di Beijing dan Pakistan.


Cina Puji Iran, Percaya Teheran Mampu Tangani Situasi dengan Israel

2 hari lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi berjabat tangan dengan Menlu Palestina Riyad Al-Maliki, disaksikan antara lain Menlu Retno Marsudi sebelum sesi foto di Diaoyutai State Guesthouse di Beijing, 20 November 2023. REUTERS/Florence Lo/Poo
Cina Puji Iran, Percaya Teheran Mampu Tangani Situasi dengan Israel

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi membahas situasi di Timur Tengah dengan timpalannya dari Iran, Hossein Amir-Abdollahian, di tengah ketegangan meningkat dengan Israel.


Respons Joe Biden, Rusia, dan Cina Pasca Serangan Iran ke Israel

2 hari lalu

Sistem anti-rudal beroperasi setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, seperti yang terlihat dari Ashkelon, Israel 14 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Respons Joe Biden, Rusia, dan Cina Pasca Serangan Iran ke Israel

Serangan Iran yang diluncurkan ke Israel menuai respons dari berbagai pihak termasuk Presiden AS Joe Biden, Rusia, dan Cina.


Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

2 hari lalu

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Herzi Halevi. Reuters
Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.


Profil Korban Jiwa Penusukan di Australia: Ibu Baru, Mahasiswi Cina hingga Pengungsi Ahmadiyah

3 hari lalu

Korban penusukan di Australia. Istimewa
Profil Korban Jiwa Penusukan di Australia: Ibu Baru, Mahasiswi Cina hingga Pengungsi Ahmadiyah

Warga Australia berduka atas kematian lima perempuan dan seorang pria penjaga keamanan pengungsi asal Pakistan.