TEMPO.CO, Jakarta - Apple merilis sistem operasi terbaru untuk iPhone, iOS 14, dalam konferensi pengembang WWDC 2020 yang digelar virtual Senin 22 Juni 2020. Sejumlah pembaruan dilakukan melalui peningkatan performa maupun penambahan aplikasi.
Berikut 7 pembaruan atau fitur baru pada iOS 14, dikutip dari Phone Arena,
1. Layar beranda iOS 14 yang diubah
Layar beranda menjadi antarmuka terbesar untuk iOS 14 dengan perubahan yang jauh lebih fungsional. Seperti diketahui, Apple selama ini dinilai konservatif dalam pendekatan soal layar beranda iPhone. Tahun ini, iOS 14 membawa banyak hal baru, termasuk beberapa fitur kustomisasi yang sebelumnya hanya ada pada Android.
App Library, misalnya. Fitur ini mirip dengan laci aplikasi Android yang memungkinkan pengguna untuk menyembunyikan aplikasi dari layar beranda utama. App Library dilengkapi dengan beberapa fitur tambahan, seperti pembagian berdasarkan kategori aplikasi atau berdasarkan pola penggunaan. Dia juga memiliki fitur pencarian dengan tampilan aplikasi berbentuk daftar yang memungkinkan pengguna mencari aplikasi yang telah diinstal dengan lebih cepat di iPhone.
Widget di iOS 14 juga menjadi lebih fungsional. Widget dirancang ulang agar pas dengan lokasi pengguna yang ditampilkan di layar beranda dan lebih kaya data dari sebelumnya. Pengguna dapat memilih berbagai gaya widget yang berbeda yang dapat dikustomisasi dan diatur di layar beranda, sementara ikon aplikasi secara otomatis memposisikan diri untuk memberi ruang bagi widget.
2. Siri lebih pintar
Siri di iOS 14 mendapatkan desain yang lebih ringkas yang tidak memakan seluruh layar setiap kali menggunakannya. Ketika menanyakan hal-hal tertentu di iOS 14, seperti membuka aplikasi, Siri kini muncul dalam gelembung kecil di bagian bawah dan melakukan hal yang diminta tanpa menutup seluruh tampilan layar.
Apple mengatakan bahwa Siri memproses rata-rata 25 miliar permintaan setiap bulan dan akan lebih terintegrasi ke dalam pengalaman iOS 14. Misalnya, pengguna kini dapat meminta Siri untuk mengirim pesan audio dan asisten AI tersebut akan mulai merekam pesan secara instan, sementara gelembung kecil Siri akan muncul di bagian atas layar dengan kontrol perekaman.
Memanfaatkan pengenalan suara yang sama dengan Siri, keyboard Apple kini mendukung dikte, yang menjadi cara yang sangat aman ketika pengguna tidak ingin mengetik, bahkan saat perangkat sedang offline.