Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hoax Terbaru Teori Konspirasi Covid-19: Antena 5G di Masker Bedah

Reporter

image-gnews
Foto yang diambil dari video, memperlihatkan produksi masker oleh produsen aksesoris gaming ternama Razer di Singapura, pada bulan April 2020. Untuk meminimalisir kelangkaan masker, produsen aksesori gaming Razer mengalihfungsikan sejumlah lini manufaktur mereka untuk memproduksi masker bedah. Razer/Handout via REUTERS
Foto yang diambil dari video, memperlihatkan produksi masker oleh produsen aksesoris gaming ternama Razer di Singapura, pada bulan April 2020. Untuk meminimalisir kelangkaan masker, produsen aksesori gaming Razer mengalihfungsikan sejumlah lini manufaktur mereka untuk memproduksi masker bedah. Razer/Handout via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hoax terbaru tentang teori konspirasi di balik wabah Covid-19 viral di media sosial Amerika Serikat. Isinya masih tentang rekayasa wabah yang sengaja diciptakan untuk rencana vaksinasi yang disisipi chip. Dengan chip itu sehingga seseorang bisa dilacak menggunakan teknologi jaringan 5G.

Bedanya, kali ini menyebutkan adanya antena 5G pada masker-masker bedah. Antena yang dimaksud adalah bagian atas dari masker yang terbuat dari kawat atau batang kecil dari plastik dan bisa dibengkokkan. Video yang beredar menunjukkan bagian kawat plastik itu, mengeluarkannya dari sisipan masker, dan merusaknya.

"Hari ini saya baru menyadari kalau kawat dalam masker wajah itu sebenarnya antena 5G," cuit akun @scirreeve sambil melampirkan cuitan seorang lainnya yang menyerukan agar tidak membeli masker bedah dan meminta membuat masker sendiri.

Sebagian netizen langsung memperingatkan kalau informasi itu sesat. Seperti yang dilakukan @thetracysimone yang mengaku seorang fisikawan nuklir. Menurutnya, teknologi jaringan 5G tidak ditanam di masker dan tidak membuat kanker seperti isi pesan yang viral. Dia menambahkan, teori konspirasi itu mengada-ada dan tidak jelas sumbernya.

Situs media Forbes juga menuliskan bahwa tidak sulit untuk membuktikan kalau teori itu keliru. Pertama, karena informasi yang dibagikan tak didukung bukti ilmiah. "Untuk mengatakan kawat itu sebagai antena 5G, harus bisa ditunjukkan kalau dia bisa memancarkan sesuatu, atau memiliki kemampuan untuk itu," tulis Forbes dalam artikelnya, Sabtu 11 Juli 2020.

Kedua, jelas kalau bagian 'antena' itu sebatas kawat yang membantu masker bedah bisa dikenakan lebih rapat di wajah, terentang menutup mulai dari dagu, mulut, sampai ke hidung. Tanpa kawat itu, masker bahkan mudah sekali kendur oleh embusan napas pengguna.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Joseph Downing dari London School of Economics yang mempelajari asal usul teori konspirasi 5G di balik wabah Covid-19 di mesia sosial mengatakan menemukan @5gcoronavirus19 sebagai akun pertama yang melontarkan teori konspirasi itu. Akun tersebut mencuitkannya 303 kali dalam tujuh hari. Setiap cuitan juga men-tagging Presiden Amerika Serikat Donald Trump.

"Jadi anda memiliki di sini seseorang yang paham cara memanipulasi lanskap media sosial," kata Downing.

Akun itu telah diblok Twitter tapi tidak jelas hingga kini siapa di baliknya. Tapi dipastikan orang tersebut paham bagaimana algoritma media sosial bekerja. Terbukti, lebih dari 70 menara seluler dibakar di Inggris pada April dan Mei lalu untuk tuduhan keterkaitan dengan dengan penyebaran virus Covid-19.

FORBES | NPR

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

12 jam lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

16 jam lalu

Bupati Muna (nonaktif), Muhammad Rusman Emba, menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung KPK, Jakarta, Jumat, 19 Januari 2024. Muhammad Rusman, diperiksa sebagai tersangka dalam pengembangan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi pemberian hadiah atau janji terkait pengajuan Dana Pemulihan Ekonomi Nasional daerah Kabupaten Muna Tahun 2021 - 2022 di Kementerian Dalam Negeri. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.


Mengenal Teknologi Internet 5,5G, Unduh Film HD Hanya 30 Detik

2 hari lalu

Seri Vivo X Fold3 dan X100 akan menjadi salah satu perangkat pertama yang mendukung konektivitas 5.5G (GSM Arena)
Mengenal Teknologi Internet 5,5G, Unduh Film HD Hanya 30 Detik

Inovasi teknologi seluler terus bergerak cepat dan membawa pengguna ke ranah 5,5G yang kini sudah mulai dikembangkan dan hadir pertama kali di Cina.


Menkominfo Budi Arie Pastikan Pemberian Insentif 5G untuk Operator: Tunggu Mei

2 hari lalu

Pekerja melakukan pemeliharaan jaringan di Luwuk Banggai, Sulawesi Tengah, Kamis (16/3/2023). (ANTARA FOTO/YUSRAN UCCANG/FR)
Menkominfo Budi Arie Pastikan Pemberian Insentif 5G untuk Operator: Tunggu Mei

Menteri Komunikasi dan Informatika atau Menkominfo Budi Arie Setiadi memastikan kementeriannya bakal memberikan insentif 5G untuk operator seluler.


Elon Musk Usulkan Biaya Langgan bagi Pengguna X Baru, Ini Alasannya

2 hari lalu

CEO SpaceX dan Tesla, dan Pemilik Twitter, Elon Musk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
Elon Musk Usulkan Biaya Langgan bagi Pengguna X Baru, Ini Alasannya

Elon Musk, CEO platform media sosial X, pada Senin mengusulkan biaya langganan bagi pengguna baru


Video Viral Penangkapan Paksa Istri Anggota TNI yang Laporkan Suami Selingkuh, Polda Bali: Hoax

4 hari lalu

Ilustrasi penahanan. Sumber: aa.com.tr
Video Viral Penangkapan Paksa Istri Anggota TNI yang Laporkan Suami Selingkuh, Polda Bali: Hoax

Polda Bali buka suara perihal penangkapan paksa istri anggota TNI yang mempunyai anak usia 1,5 tahun dan menyusui di sel tahanan.


Dimulai dari Oppo Find X7, Begini Beda Teknologi 5,5G dari 5G

6 hari lalu

Oppo Find X7. Gsmarena
Dimulai dari Oppo Find X7, Begini Beda Teknologi 5,5G dari 5G

Oppo Find X7 menjadi smartphone pertama yang didukung oleh teknologi jaringan seluler generasi 5,5G atau yang dikenal sebagai 5G-Advanced.


Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

6 hari lalu

Ilustrasi kemacetan arus mudik / balik. TEMPO/Prima Mulia
Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.


Ponsel Layar Lipat Nubia Flip Sudah Bisa Dipesan Termasuk dari Indonesia

7 hari lalu

Nubia Flip. Istimewa
Ponsel Layar Lipat Nubia Flip Sudah Bisa Dipesan Termasuk dari Indonesia

Dibanderol mulai 499 dolar untuk versi RAM dan penyimpanan 8/256 GB, Nubia Flip memang menjadi ponsel layar lipat termurah yang ada saat ini.


Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

8 hari lalu

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi didampingi Dirjen Perhubungan Darat Hendro Sugiatno(kanan) dan Dirjen Perkeretaapian Mohamad Risal Wasal (kiri) menyampaikan keterangan pers usai rapat koordinasi di Kantor Otoritas Bandara Wilayah IV, Badung, Bali, Minggu, 31 Desember 2023. Kementerian Perhubungan bersama berbagai pihak terkait melakukan evaluasi usai kemacetan parah pada Jumat malam (29/12) serta menyiapkan sejumlah rencana dan skema untuk mengantisipasi kemacetan khususnya selama masa libur tahun baru di jalan akses sekitar Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.