Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Uji Klinis Vaksin Korea, Xiaomi MIUI 12

image-gnews
Seorang anggota staf menunjukkan sampel vaksin Covid-19 nonaktif di Sinovac Biotech Ltd., yang berada di Beijing, China, 11 April 2020. (ANTARA FOTO/Xinhua/Zhang Yuwei/pras)
Seorang anggota staf menunjukkan sampel vaksin Covid-19 nonaktif di Sinovac Biotech Ltd., yang berada di Beijing, China, 11 April 2020. (ANTARA FOTO/Xinhua/Zhang Yuwei/pras)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang bukan hanya Sinovac Biotech dari Cina yang akan menguji vaksin Covid-19 yang dikembangkannya di Indonesia, tapi juga perusahaan farmasi asal Korea Selatan, Genexine. Bedanya, skala tes calon vaksin dari Genexine lebih kecil karena masih uji klinis tahap dua. 

Berita terpopuler selanjutnya, Google didapati sedang membuat navigasi gestur double-tap misterius di punggung smartphone untuk aksesibilitas di perangkat tersebut. Dengan pengguna mengetuk dua kali bagian punggung itu, mereka bisa menampilkan fitur kamera, Google Assistant, memutar dan menghentikan musik, dan fitur lainnya di layar Google Pixel dengan sistem operasi Android 11.

Juga mengenai perusahaan farmasi multinasional Pfizer Inc. mengumumkan negara-negara maju tidak akan membeli vaksin Covid-19 yang dikembangkannya dengan harga lebih rendah daripada harga jual ke Amerika Serikat, masuk dalam berita populer hari ini. Harga jual vaksin antara Pfizer dan AS telah ditetapkan dalam kontrak yang diumumkan pada minggu lalu.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno:

1. Korea Juga Akan Uji Klinis Vaksin Covid-19 di Indonesia, Ini Rencananya

Seorang anggota staf menunjukkan sampel vaksin Covid-19 nonaktif di Sinovac Biotech Ltd., yang berada di Beijing, China, 11 April 2020. (ANTARA FOTO/Xinhua/Zhang Yuwei/pras)

Bukan hanya Sinovac Biotech dari Cina yang akan menguji vaksin Covid-19 yang dikembangkannya di Indonesia. Tapi juga perusahaan farmasi asal Korea Selatan, Genexine. Bedanya, skala tes calon vaksin dari Genexine lebih kecil karena masih uji klinis tahap dua. 

Kalau Sinovac menggandeng Bio Farma yang kemudian memberikan penugasan kepada Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran, Genexine bermitra dengan Kalbe Farma. Kerja sama yang kedua kemungkinan akan melibatkan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia dan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia sebagai pelaksananya.

Peneliti di Puslit Bioteknologi LIPI, Wien Kusharyoto, membeberkan itu dalam konferensi pers virtual dari Jakarta, Selasa, dan menegaskan ulang saat dihubungi Rabu 29 Juli 2020. "Sejauh ini yang berkomunikasi dengan Kalbe Farma untuk rencana uji klinis vaksin Genexine itu LIPI dan UI," kata dia.

2. BackTap, Navigasi Gestur di Xiaomi MIUI 12 bak Apple dan Google

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ilustrasi Logo Xiaomi. Kredit: ANTARA/REUTERS/Stringer/am.

Google didapati sedang membuat navigasi gestur double-tap misterius di punggung smartphone untuk aksesibilitas di perangkat tersebut. Dengan pengguna mengetuk dua kali bagian punggung itu, mereka bisa menampilkan fitur kamera, Google Assistant, memutar dan menghentikan musik, dan fitur lainnya di layar Google Pixel dengan sistem operasi Android 11.

Kode-kode untuk perintah navigasi dengan cara gestur itu masih dikembangkan Google ketika Apple tiba-tiba meluncurkan iOS 14 dengan kemampuan yang sama. Apple membuat penggunanya bisa mengetuk dua atau tiga kali untuk inisiasi berbagai fitur di layar, termasuk membuka sejumlah aplikasi penting seperti WhatsApp dan Twitter. Diduga, Xiaomi pun mengembangkan yang sama.  

Merek Cina itu memiliki 'BackTap' di sistem operasi yang dikembangkannya sendiri, MIUI 12. Anggota senior dari XDA kacskrz menemukannya dalam kode tersembunyi dalam versi beta MIUI 12 yang menunjukkan itu. MIUI 12, seperti dikutip dari XDA-Developers 28 Juli 2020, memungkinkan double dan triple back tap. Efek yang diberikan oleh ketukan tersebut dapat diubah dalam menu pengaturan. 

3. Amerika Ijon Vaksin Covid-19 dari Pfizer Senilai Rp 29 Triliun

Ilustrasi vaksin COVID-19Ilustrasi vaksin COVID-19 atau virus corona. REUTERS/Dado Ruvic

Perusahaan farmasi multinasional Pfizer Inc. mengumumkan negara-negara maju tidak akan membeli vaksin Covid-19 yang dikembangkannya dengan harga lebih rendah daripada harga jual ke Amerika Serikat. Harga jual vaksin antara Pfizer dan AS telah ditetapkan dalam kontrak yang diumumkan pada minggu lalu.

Isi kontrak itu menunjukkan tiap orang kemungkinan akan divaksin berulang agar terlindungi dari Covid-19. Untuk itu Pemerintah Amerika Serikat sepakat membayar hampir dua miliar dolar AS (sekitar Rp 29 triliun) untuk mengijon calon vaksin yang masih diuji Pfizer dan perusahaan bioteknologi asal Jerman, BioNTech SE, tersebut.

Vaksin itu rencananya akan disuntikkan ke 50 juta orang dengan biaya 39 dolar AS (sekitar Rp 564 ribu) untuk dua dosis anti virus. "Seluruh negara maju tidak akan mendapatkan harga yang lebih rendah dari harga jual itu," kata Direktur Utama Pfizer Albert Bourla, Selasa 28 Juli 2020.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Buntut Pencabutan Artikel Gunung Padang, Fitur Edit Gambar dan Stiker AI WhatsApp, Suara Kontra Arkeolog Asing

2 hari lalu

Wisatawan berkeliling di area teras bawah di situs megalitik Gunung Padang, Desa Karyamukti, Cianjur, 17 September 2014. TEMPO/Prima Mulia
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Buntut Pencabutan Artikel Gunung Padang, Fitur Edit Gambar dan Stiker AI WhatsApp, Suara Kontra Arkeolog Asing

Topik tentang pencabutan artikel Gunung Padang bisa mencoreng nama penulis dan reviewer menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Kronologi Pencabutan Artikel Arkeologi Situs Gunung Padang, Gerhana Bulan, Gempa Bawean

4 hari lalu

Wisatawan mengunjungi teras bawah situs megalitik Gunung Padang, Desa Karyamukti, Cianjur, 17 September 2014. Saat ini, wisatawan hanya diperkenankan mengunjungi teras punden berundak paling bawah. TEMPO/Prima Mulia
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Kronologi Pencabutan Artikel Arkeologi Situs Gunung Padang, Gerhana Bulan, Gempa Bawean

Topik tentang kronologi pencabutan artikel arkeologi situs Gunung Padang dari Jurnal Wiley menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: WhatsApp Blokir Tangkapan Layar Gambar Profil, Cuaca Ekstrem, Pembaruan WhatsApp

10 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: WhatsApp Blokir Tangkapan Layar Gambar Profil, Cuaca Ekstrem, Pembaruan WhatsApp

Topik tentang WhatsApp mulai memblokir tangkapan layar gambar profil menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Cara Merekam Percakapan WhatsApp, Cara Pindah WhasApp, Banjir Grobogan

11 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Cara Merekam Percakapan WhatsApp, Cara Pindah WhasApp, Banjir Grobogan

Topik tentang cara merekam percakapan pada panggilan WhatsApp di Android dan iPhone menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Audit Boeing 737 MAX Temukan Puluhan Masalah, Cerita Penumpang Batik Air, Boeing 787 Terguncang

15 hari lalu

Badan pesawat Alaska Airlines Penerbangan 1282 Boeing 737-9 MAX, yang terpaksa melakukan pendaratan darurat dengan celah di badan pesawat, terlihat selama penyelidikan oleh Dewan Keselamatan Transportasi Nasional (NTSB) di Portland, Oregon, AS. 7 Januari 2024. NTSB/Handout melalui REUTER
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Audit Boeing 737 MAX Temukan Puluhan Masalah, Cerita Penumpang Batik Air, Boeing 787 Terguncang

Topik tentang audit FAA terhadap Boeing 737 MAX gagal dalam 33 tes dari 89 tes menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Bibit Siklon 91S Picu Gelombang Tinggi, Cuaca Esktrem Sepekan ke Depan

20 hari lalu

Bibit Siklon Tropis 91S (BMKG)
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Bibit Siklon 91S Picu Gelombang Tinggi, Cuaca Esktrem Sepekan ke Depan

Topik tentang BMKG memantau bibit siklon tropis 91S di Laut Cina Selatan menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Instagram dan Facebook Down, Cuaca Jakarta, Bahan Pangan Pengganti Nasi

21 hari lalu

Ilustrasi logo Instagram, Facebook, Whatsapp
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Instagram dan Facebook Down, Cuaca Jakarta, Bahan Pangan Pengganti Nasi

Topik tentang Instagram, Facebook dan Threads sempat mengalami gangguan koneksi menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Sekolah Swasta Tolak Dana BOS Dipakai untuk Makan Siang Gratis, Proyek IKN, 10 Maklumat Kepemimpinan Membumi

22 hari lalu

Sejumlah siswa menyantap makanan gratis saat simulasi program makan siang gratis di SMP Negeri 2 Curug, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis 29 Februari 2024. Menko Perekonomian Airlangga Hartarto meyediakan 162 porsi dengan empat macam menu makanan sehat senilai Rp15 ribu per porsi pada simulasi program makan siang gratis itu. ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Sekolah Swasta Tolak Dana BOS Dipakai untuk Makan Siang Gratis, Proyek IKN, 10 Maklumat Kepemimpinan Membumi

Topik tentang program kampanye makan siang gratis dari Prabowo-Gibran menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Gempa Ciater dan Sesar Jabar, Panen Padi Dibayangi Cuaca Ekstrem, Isu Backdoor Sirekap

29 hari lalu

Pusat gempa Ciater, Subang. Foto : X
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Gempa Ciater dan Sesar Jabar, Panen Padi Dibayangi Cuaca Ekstrem, Isu Backdoor Sirekap

Topik tentang gempa Ciater di Subang, Selasa, bukan di jalur Sesar Lembang menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Eks Siklon Tropis Lincoln, Ramadan dan Lebaran Jabar Diprediksi Hujan, Redmi Book Pro 14

32 hari lalu

Eks Siklon Tropis Lincoln (BMKG)
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Eks Siklon Tropis Lincoln, Ramadan dan Lebaran Jabar Diprediksi Hujan, Redmi Book Pro 14

Topik tentang BMKG memantau eks Siklon Tropis Lincoln di Samudra Hindia menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.