Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pre Launch Hari Ini, OPPO Reno 4 Bisa Sembunyikan Pesan dari Non Pemilik

image-gnews
Oppo Reno 4. Kredit: Oppo
Oppo Reno 4. Kredit: Oppo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - OPPO Indonesia akan melakukan pra peluncuran smartphone terbaru OPPO Reno 4 hari ini, Senin 3 Agustus 2020, untuk rencana peluncuran 6 Agustus mendatang. Dari segi performa ponsel pintar itu akan dibekali dengan chip besutan Qualcomm, Snapdragon 720G, yang disebut membantu menjalankan fitur kecerdasan buatan yang terintegrasi di dalamnya.

Berdasarkan keterangan tertulis, 31 Juli 2020, Snapdragon 720G SoC dibuat dengan proses fabrikasi 8 nm dan Low Power DDR4X Semiconductor. Dibandingkan dengan MTK P95 pada Reno 3 Pro, kinerja CPU single-core meningkat sekitar 46 persen dan kinerja CPU multi-core meningkat sekitar 26 persen berdasarkan hasil tes Geekbench, serta kinerja GPU meningkat sekitar 40 persen menurut hasil tes Manhattan.

Selain itu smartphone pabrikan asal Cina itu juga dilengkapi VOOC 4.0 yang mendukung pengisian daya hingga 5V/6A 30 W. Dengan pengisian cepat ini, OPPO Reno 4 bisa mengisi daya baterai 4.015 mAh hingga 50 persen dalam waktu 20 menit dan 100 persen dalam waktu 57 menit.

OPPO juga menerapkan AI-enhanced smart sensor untuk fitur Smart Spying Prevention, yang dibangun dengan memanfaatkan sensor daya rendah dan kombinasi algoritma pengenalan cerdas. Sensor tidak hanya bisa digunakan dalam perlindungan privasi, tapi juga memperluas fungsi fitur Smart AirControl, Smart Rotation, dan Smart Always On.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jadi, ketika OPPO Reno 4 menerima pesan, sensor pintar yang disempurnakan dengan fungsi kecerdasan buatan itu membuatnya hanya bisa diidentifikasi oleh pemilik ponsel yang membuka layar. Apabila bukan pemilik ponsel, maka konten notifikasi akan disembunyikan untuk melindungi privasi pengguna.

Ditambah dengan ColorOS 7.2 yang dikembangkan dengan basis Android 10, OPPO Reno 4 hadir dengan mendukung fitur unik Dark Mode, terutama untuk beberapa aplikasi pihak ketiga yang belum mendapatkan dukungan fitur ini.

KOREKSI:

Artikel ini telah diubah pada Senin 3 Agustus 2020, pukul 14.48 WIB. Kekeliruan untuk jadwal hari ini yang seharusnya pra peluncuran. Adapun peluncuran atau rilis baru akan dilakukan 6 Agustus. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kongres Drone ke-8 Akan Diadakan di Shenzhen, Siapa Peserta dan Apa Temanya?

6 jam lalu

Ilustrasi drone. Efrem Lukatsky/Pool via REUTERS
Kongres Drone ke-8 Akan Diadakan di Shenzhen, Siapa Peserta dan Apa Temanya?

Kongres Drone ke-8 akan diadakan di Shenzhen, Cina Selatan, pada 24 Mei hingga 26 Mei 2024


Apakah Xiaomi Redmi Note 10 Pro Masih Layak Dipakai di Masa Kini? Ini Pertimbangannya

7 jam lalu

Country Director Xiaomi Indonesia Alvin Tse memamerkan smartphone terbaru Redmi Note 10 dan Note 10 Pro yang baru dirilis secara virtual, Selasa malam, 30 Maret 2021. Kredit: Xiaomi Indonesia
Apakah Xiaomi Redmi Note 10 Pro Masih Layak Dipakai di Masa Kini? Ini Pertimbangannya

Xiaomi Redmi Note 10 Pro adalah ponsel terlaris di 2021, kendati demikian perangkat ini sudah mulai kuno.


Baru Dua Tahun Rilis, Google Hentikan Penjualan Smartphone Pixel 6a

1 hari lalu

Google Pixel 6 (kiri) dan Google Pixel 6 Pro (kanan). Kredit: GSM Arena
Baru Dua Tahun Rilis, Google Hentikan Penjualan Smartphone Pixel 6a

Google hilangkan Pixel 6a dari laman penjualan Google Store. Sinyal untuk berfokus ke pemasaran produk baru?


Apakah AI Bisa Menggantikan Kecerdasan Manusia? Begini Analisis Dosen Unair

2 hari lalu

Ilustrasi Kecerdasan Buatan (Yandex)
Apakah AI Bisa Menggantikan Kecerdasan Manusia? Begini Analisis Dosen Unair

Sekitar 85 juta pekerjaan diprediksi berganti dengan AI pada 2025.


Serba Serbi Call of Duty Warzone Mobile, Peta Variatif dan Bisa Terhubung dengan Pengontrol Canggih

2 hari lalu

Video game Call of Duty: Warzone. Callofduty.com
Serba Serbi Call of Duty Warzone Mobile, Peta Variatif dan Bisa Terhubung dengan Pengontrol Canggih

Call of Duty: Warzone Mobile masuk ke android dan iOS sejak 21 Maret lalu. Game battle royale yang dinanti karena peta dan skema yang lebih menantang.


Bocoran Galaxy Z Fold 6, Ponsel Lipat dengan Bingkai Titanium Pertama di Dunia yang Rilis Tahun Ini

3 hari lalu

Smartphone lipat Galaxy Z Flip 5 dan Z Fold 5 baru dari Samsung Electronics yang dipamerkan dalam acara Samsung Galaxy Unpacked 2023 di Seoul, Korea Selatan, 26 Juli 2023. Samsung Galaxy Z Flip 5 dan  Z Fold 5 menggunakan mekanisme engsel baru yang membuat ponsel ini dapat dilipat rata tanpa ada celah sehingga tidak ada debu atau air yang masuk. REUTERS/Kim Hong-Ji
Bocoran Galaxy Z Fold 6, Ponsel Lipat dengan Bingkai Titanium Pertama di Dunia yang Rilis Tahun Ini

Samsung dikabarkan akan merilis ponsel llipat berbingkat titanium pertama pada Juli 2024. Belum ada bocoran soal harga produk tersebut.


Aturan untuk Pengembangan AI di Jepang Makin Dipertimbangkan

5 hari lalu

Ilustrasi Kecerdasan Buatan (Yandex)
Aturan untuk Pengembangan AI di Jepang Makin Dipertimbangkan

Pemerintah Jepang mempertimbangkan penerapan peraturan yang mengikat secara hukum bagi pengembang sistem kecerdasan buatan atau AI berskala besar


NVIDIA Memperkenalkan Chip GPU Blackwell B200

6 hari lalu

NVIDIA Blackwell B200. Foto : NVIDIA
NVIDIA Memperkenalkan Chip GPU Blackwell B200

NVIDIA mengumumkan chip untuk komputasi terkait kecerdasan buatan atau AI yang disebut GB200 mendukung GPU Blackwell B200


Cara Mencari Arah Kiblat dengan Menggunakan HP

6 hari lalu

Pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi DKI Jakarta mengukur arah kiblat jelang pelaksanaan Salat Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriah di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, 11 April 2022. Foto: Instagram/dmi_dkijakarta
Cara Mencari Arah Kiblat dengan Menggunakan HP

Dalam era teknologi modern seperti sekarang, banyak aplikasi dan fitur di smartphone yang dapat membantu menemukan arah kiblat dengan cepat dan akurat.


Bahaya Kejahatan Berbasis AI, Pelaku Berani Tiru Wajah Eksekutif Perusahaan

6 hari lalu

Gambar tangkapan layar video yang memperlihatkan perbedaan antara rekaman asli dengan deepfake. Credit: Kanal YouTube WatchMojo
Bahaya Kejahatan Berbasis AI, Pelaku Berani Tiru Wajah Eksekutif Perusahaan

Recorded Future mengungkap beberapa modus kejahatan berbasis AI. Pelaku semakin berani memakai deepfake.