Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Viral Aliran Air dan Gas dari Sumur Bor di Pesisir Selatan, Dikira Obat

Reporter

image-gnews
Warga mengamati sumur bor yang mengeluarkan air bersamaan dengan gas di Ranah Pesisir, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Agustus 2020. Lokasi itu menjadi viral di media sosial diiringi kepercayaan kalau air sumur itu bisa menjadi obat berbagai penyakit. (antarasumbar/Didi Someldi Putra)
Warga mengamati sumur bor yang mengeluarkan air bersamaan dengan gas di Ranah Pesisir, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Agustus 2020. Lokasi itu menjadi viral di media sosial diiringi kepercayaan kalau air sumur itu bisa menjadi obat berbagai penyakit. (antarasumbar/Didi Someldi Putra)
Iklan

TEMPO.CO, Painan - Sebagian warga di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, mempercayai bahwa air dari sumur bor yang mengeluarkan gas di Kampung Ampalu, Nagari Sungai Tunu, Kecamatan Ranah Pesisir mampu menyembuhkan berbagai penyakit. Aliran air dan gas yang ke luar dengan sendirinya itu viral di media sosial di daerah itu.

"Besok Selasa kami akan memasang plang larangan di lokasi," kata Wali Nagari Sungai Tunu, Amril, di Painan, Senin 31 Agustus 2020.

Baca juga:
1.513 Peserta Lolos Jalur Mandiri ITB, Siap Bayar UKT Rp 25 Juta Plus Iuran

Amril mengungkapkan mendapat informasi bahwa ada warga yang mengambil air sumur itu untuk dijadikan obat. Mereka terus datang dan nekat melakukannya sekalipun pemerintah nagari sudah berupaya melarangnya secara verbal.

Amril memastikan bahwa air yang ke luar dari sumur bor dibarengi dengan adanya gas itu merupakan fenomena geologi biasa dan banyak terjadi di daerah lain. Dia mengutip keterangan dari pemerintah provinsi yang telah mengirim tim ke lokasi.

"Masyarakat agar berpikir dengan seksama sebelum mempercayai bahwa air di sumur bor tersebut dapat menyembuhkan penyakit," katanya. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Heboh sumur bor di Painan berawal dari Minggu 23 Agustus 2020. Saat itu, saat sumur bor masih dalam pengerjaan, air dan gas ke luar bersamaan. Semburan gas juga terbukti bisa menyulut api. 

Langsung viral, polisi lalu memagari lokasi itu demi menjauhkan kerumunan massa dan menghindari kemungkinan akan jatuh korban karena aliran air dan gas itu. 

Baca juga:
Viral Letusan dan Semburan Lumpur di Blora, Polisi Selidiki Kerbau yang Hilang

Saat ini pengerjaan sumur bor terbengkelai. Di samping sumur itu terlihat tulisan 145 meter sebagai isyarat bahwa kedalaman sumur telah mencapai angka itu. Pekerjaan di lokasi terhenti bersamaan dengan semakin ramainya perbincangan di media sosial tentang air sumur tersebut. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadi Sorotan usai Viral Sepatu Harga Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31,8 Juta, Begini Penjelasan DHL

10 jam lalu

DHL. Istimewa
Jadi Sorotan usai Viral Sepatu Harga Rp 10 Juta Kena Bea Masuk Rp 31,8 Juta, Begini Penjelasan DHL

DHL buka suara perihal viralnya kasus bea masuk jumbo yang dikenakan untuk sepasang sepatu impor.


Viral Bea Masuk Rp 31,8 Juta untuk Sepatu Seharga Rp 10 Juta, Begini Cara Perhitungan Bea Cukai

13 jam lalu

Tangkapan layar dari video pendek pengguna TikTok @radhikaalthaf ketika curhat soal bea masuk Rp 31,8 juta yang harus dibayar atas sepatu sepak bola yang dibelinya dari luar negeri (Sumber: TikTok)
Viral Bea Masuk Rp 31,8 Juta untuk Sepatu Seharga Rp 10 Juta, Begini Cara Perhitungan Bea Cukai

Ditjen Bea Cukai menanggapi pemberitaan penetapan bea masuk untuk produk sepatu impor yang dibeli oleh konsumen sebesar Rp 31,8 juta.


Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

17 jam lalu

Universitas Padjajaran atau Unpad. unpad.ac.id
Unpad Buka Suara Soal Mahasiwa Penerima Beasiswa KIP-K Bergaya Hidup Mewah

Pihak Unpad buka suara soal kabar viral tentang mahasiswa penerima beasiswa Kartu Indonesia Pintar-Kuliah yang diduga pamer kemewahan di akun medsos.


Tips Beri Obat Demam pada Anak sesuai Dosis dan Tak Dimuntahkan Lagi

2 hari lalu

Ilustrasi anak minum obat. shutterstock.com
Tips Beri Obat Demam pada Anak sesuai Dosis dan Tak Dimuntahkan Lagi

Berikut saran memberikan obat demam pada anak sesuai dosis dan usia serta agar tak dimuntahkan lagi.


Alasan Bawang Merah Tetap Diburu Meski Mahal

2 hari lalu

Bawang merah. ANTARA/Oky Lukmansyah
Alasan Bawang Merah Tetap Diburu Meski Mahal

Bawang merah merupakan komoditi penting yang dibutuhkan masyarakat. Apa saja manfaatnya untuk kesehatan?


Jangan Langsung Beri Parasetamol saat Anak Demam, Ini Waktu yang Disarankan

3 hari lalu

Ilustrasi anak minum obat. shutterstock.com
Jangan Langsung Beri Parasetamol saat Anak Demam, Ini Waktu yang Disarankan

Parasetamol dapat diberikan ketika suhu anak 38 derajat Celcius ke atas atau sudah merasakan kondisi yang tidak nyaman.


Pakar Farmasi Bantah Obat Sakit Kepala Bisa Sebabkan Anemia Aplastik

5 hari lalu

Ilustrasi obat. TEMPO/Subekti
Pakar Farmasi Bantah Obat Sakit Kepala Bisa Sebabkan Anemia Aplastik

Pakar menjelaskan kasus anemia aplastik akibat obat-obatan jarang terjadi, apalagi hanya karena obat sakit kepala.


Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

6 hari lalu

Ilustrasi makanan sehat. (Canva)
Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

Sejumlah hal perlu diperhatikan dalam pola makan penderita Parkinson, seperti pembuatan rencana makan. Berikut yang perlu dilakukan.


Kecelakaan Bus ALS di Agam Sumatera Barat, Ini Profil Perusahaan Otobus Berusia 58 Tahun

6 hari lalu

Ilustrasi Bus ALS. Wikipedia/Mujiono Ma'ruf
Kecelakaan Bus ALS di Agam Sumatera Barat, Ini Profil Perusahaan Otobus Berusia 58 Tahun

Bus ALS alami kecelakaan di Malalak Selatan, Agam, Sumatera Barat pada Senin 15 April 2024. Berikut profil PO bus ALS yang beroperasi sejak 1966.


Bikin Turis Indonesia Dikecam, Ini yang Perlu Diketahui dari Pohon Sakura di Jepang

7 hari lalu

Orang-orang menikmati bunga sakura di Tokyo, Jepang, 20 Maret 2023. REUTERS/Androniki Christodoulou
Bikin Turis Indonesia Dikecam, Ini yang Perlu Diketahui dari Pohon Sakura di Jepang

Perilaku sekelompok turis asal Indonesia di Jepang mengundang kecaman luas gara-gara perilakunya terhadap bunga sakura yang sedang bermekaran.