Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lampu Darurat Buatan LIPI Bisa Jadi Powerbank

image-gnews
Lampu darurat multifungsi buatan tim Pusat Penelitian Tenaga Listrik dan Mekatronik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) di Bandung. Kredit: LIPI
Lampu darurat multifungsi buatan tim Pusat Penelitian Tenaga Listrik dan Mekatronik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) di Bandung. Kredit: LIPI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Pusat Penelitian Tenaga Listrik dan Mekatronik Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) di Bandung membuat lampu darurat multifungsi.

Selain bisa jadi senter dan lampu penerang, alat itu sekaligus dapat berfungsi seperti powerbank. “Lampunya bisa menyala selama 12 jam,” kata koordinator tim Dalmasius Ganjar Subagio.

Lampu yang dibuat dari bahan plastik itu berukuran ramping. Dimensinya 185 x 134 x 40 milimeter. Pada bagian atasnya ada lubang panjang sebagai tempat untuk menggenggam. Lampu senter ditempatkan di bagian depan lampu. Adapun lampu lentera atau untuk penerang ruangan berada di bagian bawah alat.

Pengalihan fungsi kedua lampu itu diatur lewat tombol. Dorong maju untuk senter, dan geser mundur untuk lentera. Lampu yang dipasang berdaya 250 mA. Dengan durasi penggunaan lampu darurat total selama 20 jam, waktu pengisian baterainya perlu waktu 13 jam. “Jumlah baterai ada dua, bertegangan 3,7 Volt dan dayanya 2600 mAh,” ujarnya, Rabu 16 Desember 2020.

Menurut Dalmasius, lampu darurat itu tidak berteknologi tinggi, melainkan tepat guna. Latar belakang pembuatannya untuk membantu penerangan bagi pedagang gerobak keliling atau di jalanan, serta pedagang pasar tradisional. Cara mereka mendapatkan listrik untuk penerangan dinilai berisiko karena menyambung kabel dari rumah terdekat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Fungsi lain alat itu untuk penerangan saat kegiatan luar ruang seperti berkemah, atau dalam kondisi aliran listrik padam juga nihil listrik. Dirintis sejak 2016, purwarupa alatnya terus bergulir hingga kini masuk generasi ke empat. Tim LIPI merancang sendiri alat itu namun produksinya diserahkan ke pihak ketiga. Paten sudah diperoleh, sementara lisensi industri masih diurus.

Harga termahal untuk biaya produksinya yaitu pada chasing dan baterai. Perlu sekitar 15-20 ribu unit lampu yang dibuat agar harganya terjangkau oleh masyarakat. “Kalau sekarang biayanya masih lebih dari Rp 100 ribu,” ujarnya.

Pada Ahad, 13 Desember 2020 lalu LIPI membagikan 180 unit produk Lampu Emergency Multifungsi yang telah disempurnakan kepada dua yayasan sosial dan keagamaan yang berada di Tangerang, yaitu Yayasan Ummah Mulia Bangsa dan Yayasan Uswatun Hasanah.

Pembagian lampu itu didanai program Produk Teknologi yang Didiseminasikan ke Masyarakat dari Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional (Kemenristek/BRIN).

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Inilah 4 Akar Masalah Papua Menurut LIPI

4 hari lalu

Kondisi terkini pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens, yang disandera Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM). Foto: TPNPB-OPM
Inilah 4 Akar Masalah Papua Menurut LIPI

Ada empat akar masalah Papua, yakni sejarah dan status politik, diskriminiasi, kekerasan dan pelanggaran HAM berat, dan kegagalan pembangunan.


Samsung Rilis Powerbank Berteknologi Nirkabel Kedua di Cina, Harga Setengah Jutaan

10 hari lalu

Samsung meluncurkan power bank daya 10.000mAh dengan pengisian daya nirkabel di Cina. Gizmochina.com
Samsung Rilis Powerbank Berteknologi Nirkabel Kedua di Cina, Harga Setengah Jutaan

Samsung rilis powerbank nirkabel 10.000 mAh yang bisa digunakan untuk mengisi baterai tiga perangkat sekaligus.


Dubes Jose: Rusia Mitra Tepat untuk Kembangkan PLTN di Indonesia

20 hari lalu

Duta Besar RI untuk Federasi Rusia, Jose Tavares. ANTARA/HO-KBRI Moskow.
Dubes Jose: Rusia Mitra Tepat untuk Kembangkan PLTN di Indonesia

BUMN energi nuklir Rusia, Rosatom, telah sejak lama menawarkan kerja sama pengembangan PLTN ke Indonesia


Login ke Telegram Bisa Tanpa Sinyal, Waspadai Bahayanya

23 hari lalu

Logo Telegram. Istimewa
Login ke Telegram Bisa Tanpa Sinyal, Waspadai Bahayanya

Skema login baru membuat Telegram bisa diakses di luar daerah bersinyal. Namun, di baliknya ada risiko peretasan.


Grab Jadi Perusahaan Teknologi Pertama yang Peroleh Sertifikasi Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPPU

23 hari lalu

Grab Indonesia meluncurkan 20 unit taksi listrik merek Hyundai bertipe  Hyundai IONIQ EV di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, pada Senin, 27 Januari 2020. Peluncuran itu dihadiri oleh Presiden Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Direktur Utama Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin, dan President Director of Hyundai Motor Indonesia Sung Jo Ha. TEMPO/Francisca Christy Rosana
Grab Jadi Perusahaan Teknologi Pertama yang Peroleh Sertifikasi Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPPU

KPPU memberikan Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha kepada PT Grab Teknologi Indonesia atau Grab.


10 Rekomendasi Laptop Rp 3 Jutaan Terbaru dengan Fitur Lengkap

24 hari lalu

Asus Zenbook Duo model UX8406 dipamerkan di Jakarta, Selasa, 27 Februari 2024. Laptop ini hadir dengan dua layar yang dilindungi Corning Gorilla Glass, didukung oleh OLED Touchscreen dengan kecerahan maksimum hingga 500 nits. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
10 Rekomendasi Laptop Rp 3 Jutaan Terbaru dengan Fitur Lengkap

Berikut ini deretan rekomendasi laptop Rp3 jutaan dengan fitur lengkap dari berbagai merek, mulai dari Asus, Axioo, HP, hingga Lenovo.


Pegiat Teknologi: Notion Mudahkan Tugas dan Proyek

28 hari lalu

Pegiat Teknologi: Notion Mudahkan Tugas dan Proyek

Kemampuan Notion terlihat dalam kesanggupannya menyediakan lingkungan kerja yang terintegrasi.


Masih Pakai Kuli Panggul, Ombudsman Minta Bulog Adopsi Teknologi untuk Percepat Bongkar Muat

33 hari lalu

Pekerja mengangkut beras di Gudang Bulog Kelapa Gading, Jakarta, Senin, 5 Januari 2024. Zulkifli Hasan juga mengatakan bahwa memang ada gangguan persediaan dalam negeri. Oleh karena itu, kata dia, Bulog sudah mengimpor 2 juta ton beras pada 2023, dan mengimpor 2 juta ton lagi pada 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Masih Pakai Kuli Panggul, Ombudsman Minta Bulog Adopsi Teknologi untuk Percepat Bongkar Muat

Anggota Ombudsman RI Yeka Hendra Fatika mengkritik pengiriman dan bongkar muat beras impor oleh Bulog yang terbilang lama.


Alasan Huawei Patenkan Sensor Sidik Jari Ultrasonik Buatan Sendiri

37 hari lalu

Logo Huawei. REUTERS/Edgar Su
Alasan Huawei Patenkan Sensor Sidik Jari Ultrasonik Buatan Sendiri


Di Inggris, Gibran Kunjungi Perusahaan Milik Diaspora Produsen Komponen Pesawat Boeing dan F1

43 hari lalu

Wali Kota Solo  Gibran Rakabuming Raka, mengunjungi perusahaan teknologi milik Dr. Fauzan, seorang diaspora technopreneur Indonesia di Oxford, Inggris, Rabu, 3 Maret 2024. Kunjungan itu merupakan bagian dari rangkaian kunjungan kerja Gibran di Inggris sejak Senin, 3 Maret 2024. Foto: Istimewa
Di Inggris, Gibran Kunjungi Perusahaan Milik Diaspora Produsen Komponen Pesawat Boeing dan F1

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengunjungi perusahaan teknologi milik Dr. Fauzan, seorang diaspora technopreneur Indonesia di Oxford, Inggris.