Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Reaksi Anaphylaxys Usai Disuntik Vaksin Covid-19, Temuan CDC: Ada tapi Jarang

Reporter

image-gnews
Perawat Sandra Lindsay menerima dosis kedua vaksin Covid-19 Pfizer di Long Island Jewish Medical Center di wilayah Queens di New York City, AS, 4 Januari 2021. Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika (CDC) menyatakan 4,3 juta warga telah menjalani vaksinasi COVID-19. REUTERS/Shannon Stapleton/Pool
Perawat Sandra Lindsay menerima dosis kedua vaksin Covid-19 Pfizer di Long Island Jewish Medical Center di wilayah Queens di New York City, AS, 4 Januari 2021. Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika (CDC) menyatakan 4,3 juta warga telah menjalani vaksinasi COVID-19. REUTERS/Shannon Stapleton/Pool
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) mengaku sangat berhati-hati memantau reaksi alergi dari penggunaan vaksin Covid-19. Mereka juga mendesak setiap yang mengalami reaksi serius untuk tidak mengajukan diri menerima suntikan dosis kedua yang sebagian wilayah sudah memulainya akhir pekan ini.

Dalam hasil studi yang dimuatnya dalam Morbidity and Mortality Weekly Report, Rabu 6 Januari 2021, CDC mengungkap reaksi alergi terjadi pada 11,1 dari setiap satu juta vaksinasi yang diberikan. Dibandingkan dengan vaksinasi flu, jumlah itu memang hampir sembilan kali lipat tapi, tetap, para ahli di lembaga itu menilai vaksin relatif aman.

Baca juga:
Efikasi Vaksin Sinovac Diumumkan 78 Persen di Brasil, Lansia Aman

"Kasusnya memang kelihatannya lebih tinggi daripada vaksin flu tapi saya ingin memastikan bahwa ini tetap hitungannya sangat jarang," kata Direktur CDC, Nancy Messonnier, sebelum studi itu dirilis.

CDC menekankan kepada kebutuhan sesegera mungkin setiap orang divaksinasi begitu vaksin Covid-19 tersedia karena ancaman kasus infeksi yang parah dan bahkan kematian. Di Amerika saja, sudah sebanyak 21,5 juta warganya terjangkit Covid-19 sejak pandemi bermula di awal tahun ini dan lebih dari 365 ribu, atau rata-rata 2.670 per hari, yang meninggal.

CDC mengatakan memantau setiap insiden reaksi alergi dengan ketat dan berjanji memperbarui jumlah kasusnya secara berkala di situs resmi setiap minggu. Badan ini juga menyerukan setiap lokasi yang ditunjuk untuk vaksinasi menyiapkan kemampuan menangani dan mendeteksi ketika ada yang butuh dirujuk segera ke rumah sakit. Selain, siap untuk kasus-kasus reaksi alergi vaksin yang serius seperti anaphylaxis.

Sejauh ini, CDC mengatakan, 28 orang penerima Vaksin Covid-19 yang dikembangkan Pfizer/BioNTech telah mengalami efek samping alergi. CDC juga mencatat satu kasus anaphylaxis yang bisa menyebabkan tenggorokan bengkak dan kesulitan bernapas di distribusi dosis vaksin Covid-19 Moderna.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Para pejabat kesehatan di Amerika menilai perbedaan jumlah kasus efek samping alergi di antara kedua vaksin itu karena yang satu telah lebih dulu mendapat otorisasi untuk penggunaan darurat dibandingkan yang lain. Mereka tetap menyerukan kewaspadaan yang sama untuk keduanya.

Seorang tentara Angkatan Udara AS mendapat vaksin COVID-19 di Pangkalan Udara Osan di Pyeongtaek, Korea Selatan, 29 Desember 2020. Pasukan AS-Korea (USFK), yang mencakup sekitar 28.500 personel militer Amerika serta ribuan personel lain dan anggota keluarganya, memberikan dosis pertama kepada petugas kesehatan garis depan dan penanggap pertama di pasukan, kata seorang pejabat USFK. Staff Sgt. Betty R. Chevalier/U.S. Air Force/DVIDS/Handout via REUTERS

Studi CDC untuk periode 14-23 Desember lalu mengidentifikasi 21 kasus anaphylaxis usai distribusi 1.893.360 dosis vaksin Covid-19 Pfizer-BioNTech. Dari 21 kasus itu, 71 persen di antaranya terjadi dalam 15 menit pertama setelah disuntik.
Itu sebabnya di Amerika, juga Kanada, para penerima vaksin diminta tinggal dulu di lokasi untuk beberapa saat. Mereka mengantisipasi tanda-tanda reaksi alergi parah muncul dan si penerima mungkin harus mendapat perawatan segera.

Baca juga:
Alergi Usai Disuntik Vaksin Covid-19 Pfizer, Dokter Meksiko Dirawat

Sebaliknya, mereka yang memiliki alergi diminta mengungkapkannya terlebih dulu kepada petugas dan tidak langsung memberikan dirinya disuntik vaksin Pfizer maupun Moderna. Di Inggris, otoritas kesehatan setempat sudah lebih dulu melarang mereka yang memiliki alergi serius menerima vaksinasi.

CBC | CNBC | CNN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Alergi Bisa Picu Anak Sering Sakit, Ini Kata Guru Besar FK Unair

9 hari lalu

Ilustrasi anak alergi. communitytable.parade.com
Alergi Bisa Picu Anak Sering Sakit, Ini Kata Guru Besar FK Unair

Guru Besar FK Unair mengatakan anak sering jatuh sakit bisa jadi karena alergi terhadap sesuatu yang belum diketahui orang tua.


Kejaksaan Agung Geledah Rumah Helena Lim, Kasus Apa? Ini Profil Crazy Rich PIK dan Sederet Kontroversinya

12 hari lalu

Helena Lim. Instagram
Kejaksaan Agung Geledah Rumah Helena Lim, Kasus Apa? Ini Profil Crazy Rich PIK dan Sederet Kontroversinya

Crazy rich PIK Helena Lim menjadi sorotan lantaran rumahnya digeledah Kejaksaan Agung, dugaan kasus korupsi izin tambang timah. Siapakah dia?


5 Penyebab Mata Merah, Alergi sampai Infeksi

15 hari lalu

Ilustrasi mata gatal atau mata merah. shutterstock.com
5 Penyebab Mata Merah, Alergi sampai Infeksi

Ketika mata mengalami iritasi, pembuluh darah halus di bagian putih mata membengkak. Saat terjadi, maka tampaklah mata merah.


Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

22 hari lalu

Tenaga kesehatan menyiapkan vaksin Inavac atau yang dikenal sebagai Vaksin Merah Putih merupakan vaksin COVID-19 di RSUD Tarakan, Jakarta, Rabu 20 Desember 2023. Dinas Kesehatan DKI Jakarta memprediksi kenaikan kasus Covid-19 bakal terjadi sampai dua pekan ke depan atau bertepatan dengan libur Natal dan Tahun Baru. Sebagai langkah antisipasi, Dinas Kesehatan DKI akan terus memantau perkembangan kasus hariannya. Pemerintah fokus mengimbau dan menyediakan vaksinasi dan pemeriksaan PCR gratis. Utamanya, untuk segera melengkapi vaksinasi booster ke-4 dan deteksi dini Covid-19 bagi kelompok rentan. TEMPO/Subekti.
Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

Seorang pria di Jerman mendapat suntikan Vaksin Covid-19 sebanyak 217 kali dalam waktu 29 bulan.


Pentingnya Vaksinasi untuk Memastikan Produktivitas Perusahaan

22 hari lalu

Karyawan KFC yang bertugas di gerai dan kantor mendapatkan vaksinasi Covid-19. Dok. KFC Indonesia
Pentingnya Vaksinasi untuk Memastikan Produktivitas Perusahaan

Pakar menyebut vaksinasi dapat mencegah sejumlah penyakit, antara lain influenza dan DBD, yang dapat mengganggu kinerja perusahaan.


Sering Lelah dan Rambut Rontok, Gejala Penyakit Autoimun

30 hari lalu

Ilustrasi rambut rontok.
Sering Lelah dan Rambut Rontok, Gejala Penyakit Autoimun

Pemilik riwayat keluarga alergi atau autoimun berisiko lebih tinggi mengalami penyakit autoimun. Berikut beberapa gejala yang perlu diwaspadai.


6 Efek Samping Makan Telur Setiap Hari

48 hari lalu

Ilustrasi Telur Rebus
6 Efek Samping Makan Telur Setiap Hari

Terlalu sering mengonsumsi telur bisa berdampak buruk bagi kesehatan.


128 Penumpang Kapal Pesiar Diare dan Muntah, Ini Tips Cegah Penyakit selama Berlayar

51 hari lalu

Ilustrasi kapal pesiar. Unsplash.com/Lisa Davidson
128 Penumpang Kapal Pesiar Diare dan Muntah, Ini Tips Cegah Penyakit selama Berlayar

Bepergian dengan kapal pesiar membuat orang terpapar pada lingkungan baru, ada risiko penyakit akibat makanan atau air, bahkan orang baru.


Gejala Alergi Tungau Debu yang Disalahartikan sebagai Flu

58 hari lalu

Ilustrasi orang bersin. shutterstock.com
Gejala Alergi Tungau Debu yang Disalahartikan sebagai Flu

Tak sedikit orang yang menyalahartikan alergi tungau debu sebagai flu karena gejalanya yang mirip, selain menyebabkan masalah di kulit.


Jangan Takut Anak Alergi saat Diberi MPASI, Simak Saran Dokter

27 Januari 2024

 Ilustrasi bayi makan MPASI (pixabay.com)
Jangan Takut Anak Alergi saat Diberi MPASI, Simak Saran Dokter

Orang tua tak perlu takut terjadi alergi saat memberi protein hewani sebagai MPASI pada bayi. Ini yang perlu dilakukan menurut dokter anak.