Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rafflesia Tuan-mudae Mekar Sempurna di Cagar Alam Maninjau Sumatera Barat

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Sejumlah mahasiswa UNP sedang berada di lokasi bunga rafllesia tuan-mudae. Kredit: ANTARAHO
Sejumlah mahasiswa UNP sedang berada di lokasi bunga rafllesia tuan-mudae. Kredit: ANTARAHO
Iklan

TEMPO.CO, Lubukbasung - Bunga langka dan dilindungi jenis Rafflesia tuan-mudae mekar sempurna di dalam kawasan hutan cagar alam Maninjau di Marambuang, Nagari Baringin, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Rabu, 20 Januari 2021.

Baca:
Bunga Rafflesia Bakal Mekar 100 Cm Dua Pekan Mendatang di Agam Sumbar

Kepala Resor Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Agam, Ade Putra, di Lubukbasung, Rabu, mengatakan dari identifikasi petugas KSDA Agam diketahui bunga tersebut berukuran diameter 87,7 sentimeter dan berkelamin jantan.

"Bunga itu ditemukan mekar ketika petugas KSDA melakukan pendampingan terhadap enam mahasiswa Universitas Negeri Padang sedang melakukan penelitian dan magang di Resor KSDA Agam," katanya.

Ia mengatakan, bunga ini hanya mekar dalam jangka waktu 7-10 hari, setelah itu akan layu dan membusuk.

Di lokasi itu juga pernah mekar bunga tersebut dengan diameter mencapai 111 sentimeter pada 1 Januari 2020. "Ini merupakan bunga Rafflesia terbesar di dunia yang pernah tercatat dan terdokumentasikan," katanya.

Ia menambahkan, spesies Rafflesia tuan-mudae ini hampir mirip dengan Rafflesia arnoldii. Perbedaan yang mencolok ada pada morfologi atau fisik, antara jenis Rafflesia tuan-mudae di Cagar Alam Maninjau dengan Rafflesia arnoldii.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perbedaan terlihat pada warna kelopak (perigon), Rafflesia arnoldii lebih ke oranye sedangkan spesies tuan-mudae ke arah merah maron.

Lalu, perbedaannya juga dapat dilihat dari pola putih atau bercak pada kelopak. "Arnoldii bercaknya ganda (besar dan kecil), sementara tuan-mudae tunggal," katanya.

Kemudian bercak pada arnoldii juga lebih besar dan jarak antara satu bercak dan yang lainnya juga agak berjauhan jika dibandingkan dengan jenis tuan-mudae.

Di dunia, saat ini ada 35 jenis tumbuhan Rafflesia. Dari 35 jenis, 15 jenis ada di Indonesia dan 11 jenis di antaranya berada di Pulau Sumatera. "Rafflesia tuan-mudae pertama kali ditemukan di Serawak, Malaysia," katanya.

Bunga Rafflesia merupakan jenis tumbuhan yang dilindungi Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistemnya, sehingga keberadaannya terus dipantau dan dijaga untuk tetap lestari.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bunga Bangkai Mekar di California, Pengunjung Antre Mencium Baunya

49 hari lalu

Bunga bangkai mekar di California Academy of Sciences, Amerika Serikat, mulai Selasa, 26 Februari 2024 (tangkapan layar Youtube)
Bunga Bangkai Mekar di California, Pengunjung Antre Mencium Baunya

Bunga bangkai khas Pulau Sumatra itu disumbangkan ke California Academy of Sciences pada 2017, lalu disimpan di ruang pameran hutan hujan sejak 2020.


Konsumsi Alkohol saat Safari di Konservasi Harimau India 5 Wisatawan Ini Didenda

57 hari lalu

Suaka Harimau Tadoba-Andhari, Maharashtra, India. Unsplash.com/Subhayan Das
Konsumsi Alkohol saat Safari di Konservasi Harimau India 5 Wisatawan Ini Didenda

Pihak Konservasi Harimau Tadoba merahasikan identitas kelima wisatawan itu


Momen Langka Bunga Bangkai Mekar Sempurna di Jakarta Escape

18 Februari 2024

Bunga bangkai atau Amorphohallus titanum di Jakarta Escape (Instagram/@jkt.escape)
Momen Langka Bunga Bangkai Mekar Sempurna di Jakarta Escape

Saat fase mekar sempurna, tinggi bunga bangkai di Jakarta Escape bisa mencapai 2,5 meter.


Polemik Bayar Uang Kuliah Pakai Pinjol, Tim Anies-Muhaimin: Menyalahi Aturan

2 Februari 2024

Calon presiden dan wakil presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) bersama Kapten Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Muhammad Syaugi Alaydrus (tengah) memberikan keterangan pers saat deklarasi susunan tim kampanye di Jalan Diponegoro Nomor 10, Jakarta, Selasa 14 November 2023. Koalisi Perubahan mengumumkan susunan tim kampanye yang akan membantu pemenangan pasangan calon presiden Anies Baswedan dan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Polemik Bayar Uang Kuliah Pakai Pinjol, Tim Anies-Muhaimin: Menyalahi Aturan

Timnas Anies-Muhaimin atau AMIN buka suara soal pembayaran uang kuliah menggunakan pinjol yang menjadi polemik belakangan ini.


Kisruh Bayar Kuliah Pakai Pinjol, Celios Berikan Alternatif Skema Student Loan Ini

1 Februari 2024

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Kisruh Bayar Kuliah Pakai Pinjol, Celios Berikan Alternatif Skema Student Loan Ini

Ekonom Celios mengatakan pemerintah bisa mengadopsi student loan di luar negeri, namun membebankannya pada pajak khusus.


TNBBS Catat 28 Individu Rafflesia Arnoldii Mekar Sepanjang 2023, Ini Sebarannya

9 Januari 2024

Ismanto, Plt. Kepala Balai Besar TNBBS menunjukkan salah satu temuan timnya berupa bunga Rafflesia Arnoldi. Sepanjang tahun 2023, terdapat 28 individu tumbuh mekar di dalam Taman Nasional Bukit Barisan Selatan. Dok. TNBBS
TNBBS Catat 28 Individu Rafflesia Arnoldii Mekar Sepanjang 2023, Ini Sebarannya

Dalam perkembangannya, Rafflesia juga ditemukan di luar Bengkulu, seperti Lampung dan Jambi.


9 Destinasi Wisata Dekat Pintu Tol Bengkulu, Kemping di Rindu Hati hingga Menjelajah Benteng Marlborough

26 Desember 2023

Desa Rindu Hati, Bengkulu Tengah, dikenal dengan objek wisata alamnya. Di desa ini, wisatawan dapat mandi, berenang dan kemping. Rindu Hati berjarak sekitar 20 menit dari pintu tol Tabah Penanjung-Bengkulu. TEMPO/Parliza Hendrawan
9 Destinasi Wisata Dekat Pintu Tol Bengkulu, Kemping di Rindu Hati hingga Menjelajah Benteng Marlborough

Menjelajahi Bengkulu lewat jalan tol bisa singgah ke sembilan destinasi ini, dari rumah pengasingan Bung Karno hingga wisata kuliner di pesisir kota.


Menjelajah Wisata Alam Sakral Monkey Forest di Ubud Bali

30 November 2023

Monyet di kawasan wisata alam Monkey Forest Ubud. Sabtu, 25 November 2023. TEMPO/Intan Setiawanty.
Menjelajah Wisata Alam Sakral Monkey Forest di Ubud Bali

Tertarik selfie dengan kawanan monyet dan menikmati pemandangan asri di Ubud? The Sacred Monkey Forest Sanctuary tak boleh dilewatkan.


Bos Bank Indonesia Blak-blakan Terus Pertahankan Suku Bunga Acuan

30 November 2023

Gubernur BI Perry Warjiyo saat mengumumkan hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI di gedung BI, Jakarta, Kamis, 19 Oktober 2023. Bank Indonesia (BI) mengubah arah kebijakan dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) pada 18-19 Oktober 2023.  Tempo/Tony Hartawan
Bos Bank Indonesia Blak-blakan Terus Pertahankan Suku Bunga Acuan

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo menyatakan akan mempertahankan suku bunga acuan. Apa alasannya?


5 Destinasi Wisata Mali, Cagar Alam hingga Suasana Perkotaan

27 November 2023

Masjid Raya Djenne merupakan bangunan yang terbuat dari lumpur terbesar di dunia dan dianggap oleh banyak arsitek sebagai gaya arsitektur Sudano-Sahelian terbaik. Masjid yang terletak di kota Djenne, Mali ini dibangun di atas tanah seluas 5.625 meter persegi dengan ketebalan dinding antara 41 cm dan 61 cm. Masjid ini terbuat dari bata lumpur yang dijemur di bawah matahari, sedangkan bagian luarnya diplester dengan lumpur yang lembut. wikipedia.org
5 Destinasi Wisata Mali, Cagar Alam hingga Suasana Perkotaan

Mali memiliki beragam lanskap yang memikat