Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Efek Vaksin Covid-19 untuk Lansia, 2 dari 1.000.000 Mungkin Pingsan

image-gnews
Seorang dokter senior bersiap disuntik vaksin Covid-19 di Jakarta, 8 Februari 2021. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memulai vaksinasi tenaga kesehatan di atas 60 tahun setelah Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mengeluarkan izin penggunaan vaksin tersebut untuk lansia. REUTERS/Willy Kurniawan
Seorang dokter senior bersiap disuntik vaksin Covid-19 di Jakarta, 8 Februari 2021. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memulai vaksinasi tenaga kesehatan di atas 60 tahun setelah Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) mengeluarkan izin penggunaan vaksin tersebut untuk lansia. REUTERS/Willy Kurniawan
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Tim riset uji klinis vaksin Sinovac dari Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran yakin vaksin Covid-19 untuk kalangan orang lanjut usia (lansia) aman dipakai. Selain itu imunogenisitas atau pembentukan antibodi dinilai tinggi. ”Jangan takut sama vaksinnya tapi penyakitnya,” kata ketua tim riset Kusnandi Rusmil, Senin, 8 Februari 2021.

Tim riset Unpad memang tidak menyasar kalangan lansia dalam uji klinis CoronaVac, vaksin buatan Sinovac Biotech, Cina, yang masih berjalan di Kota Bandung hingga kini. Penelitian uji klinis fase tiga atau tahap hanya untuk kalangan usia 18 hingga 59 tahun.

Adapun uji klinis tahap tiga vaksin untuk lansia itu hanya digelar Sinovac di Brasil. Sedang di Cina termasuk dalam uji tahap awalnya. “Enggak apa-apa, kan uji klinis di luar sudah ada, tinggal ambil. Kalau WHO sudah keluarkan izin, di seluruh dunia bisa keluarkan juga,” ujarnya.  

Soal dampak penyuntikan, menurut guru besar bidang kesehatan anak di Unpad itu, dipastikan ada efek samping dari vaksinasi. Contohnya nyeri di bekas suntikan sampai membuat pingsan--sebagai efek yang terburuk.

“Secara statistik dari 1 juta ada 1-2 orang, itu pasti terjadi. Jadi kalau 10 juta orang divaksin akan ada sekitar 20 kasus pingsan,” katanya sambil menambahkan cepat stok vaksin Covid-19 yang tersedia di Indonesia saat ini masih terbatas sehingga efek pingsan juga dipastikannya sangat terbatas.   

Reaksi berat dari vaksinasi, ujar Kusnandi, biasanya segera muncul dalam kurun 30 menit itu. Karenanya, dia menambahkan, di setiap lokasi vaksinasi ada pemeriksaan hingga meja keempat di mana penerima vaksin Covid-19 diminta menunggu untuk observasi selama 30 menit. “Makin cepat datang makin berat reaksinya, tapi ada juga yang reaksinya lambat tapi tidak berat,” ujarnya.

Kepastian munculnya reaksi berat itu disebutnya karena faktor bawaan dari yang divaksinasi. “Misal satu orang makan udang 1 kilogram enggak apa-apa, tapi ada yang setengah kilo sudah gatal. Jadi jangan disalahkan vaksinnya, memang bawaan orang itu sendiri.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seperti saat uji klinis, lansia yang akan divaksinasi harus dalam kondisi sehat. Jika ada yang sakit harus menunggu sembuh. Adapun yang terkait dengan penyakit penyerta atau komorbid, harus dalam kondisi terkontrol. “Kalau sehat, reaksi imunnya bagus membentuk antibodinya tinggi. Kalau tidak sehat hanya sedikit pembentukan antibodinya,” kata Kusnandi menerangkan.

Masa jeda penyuntikan pertama dan kedua pada vaksinasi lansia selama 28 hari. Menurut Kusnandi, rentang waktu itu sebenarnya ideal dibandingkan dengan yang hanya 14 hari karena antibodi yang dihasilkan bisa bertahan lebih lama dalam tubuh. “Jeda 14 hari penyuntikan karena WHO ingin vaksinasi dipercepat supaya segera muncul kekebalan di masyarakat," kata dia.

Manajer tim riset Eddy Fadlyana mengatakan, kalangan lansia yang ingin divaksinasi vaksin Covid-19 diminta berkonsultasi dengan dokter masing-masing. “Kalau kondisinya baik, stabil, keadaan umumnya cukup kuat silakan,” ujarnya. 

Baca juga:
Profesor Ini Sebut 2 Alasan Lansia di Indonesia Jangan Takut Vaksin Covid-19

Seperti diketahui, Indonesia telah mengikuti langkah global yakni prioritas pemberian vaksin Covid-19 untuk kalangan lansia. Untuk tahap awal saat ini, lansia yang dipilih adalah dari antara tenaga kesehatan. Vaksin yang digunakan masih vaksin Sinovac yang sudah lebih dulu tersedia saat ini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Memahami Tahapan Alzheimer, pada Usia Berapa Biasa Terserang?

1 hari lalu

Ilustrasi demensia/Alzheimer. Wisegeek.com
Memahami Tahapan Alzheimer, pada Usia Berapa Biasa Terserang?

Meski biasanya dialami lansia atau usia 65 tahun ke atas, orang yang lebih muda juga bisa kena Alzheimer. Kenali tahapannya agar waspada gejalanya.


Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

4 hari lalu

Kawanan domba di sebuah peternakan dekat Delegate, New South Wales, Australia, 19 November 2023. REUTERS/Peter Hobson
Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

Pasangan suami istri lanjut usia di Selandia Baru tewas setelah diseruduk domba jantan di sebuah peternakan. Oleh polisi, domba itu ditembak mati.


Guru Besar Unpad Sebut Kasus Kumba Digdowiseiso Puncak Gunung Es: Masalah Sistemik

5 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Guru Besar Unpad Sebut Kasus Kumba Digdowiseiso Puncak Gunung Es: Masalah Sistemik

Kata Guru Besar Unpad soal kasus Kumba.


Megawati dan BEM FH dari 4 Kampus Ajukan Amicus Curiae, Apakah Itu Sahabat Pengadilan?

6 hari lalu

Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, memberikan sambutan di Rakornas Organ Relawan Ganjar-Mahfud di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta, Senin, 27 November 2023. Foto: TPN Ganjar-Mahfud
Megawati dan BEM FH dari 4 Kampus Ajukan Amicus Curiae, Apakah Itu Sahabat Pengadilan?

Megawtai dan BEM FH dari 4 kampus ajukan sahabat pengadilan yang dapat menjadi pertimbangan hakim untuk memutuskan perkara. Ini arti amicus curiae.


Calon Peserta UTBK SNBT Unpad 10.320 Orang, Turun Sekitar Seribu Peserta

6 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Calon Peserta UTBK SNBT Unpad 10.320 Orang, Turun Sekitar Seribu Peserta

Pusat Ujian Tulis Berbasis Komputer Universitas Padjadjaran (Unpad) akan menggelar Seleksi Nasional Berbasis Tes atau UTBK-SNBT 2024 dalam satu gelombang. Adapun jumlah calon peserta yang mendaftar ujian di Unpad tahun ini sebanyak 10.320 orang. "Jumlahnya menurun sekitar seribu orang dibanding tahun lalu," kata Inu Isnaeni Sidiq, Koordinator Pelaksana Pusat UTBK Unpad, Selasa 16 April 2024.


10 Kampus Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings 2024

6 hari lalu

Ilustrasi Kampus Universitas Indonesia 2022. (DOK. HUMAS UI)
10 Kampus Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings 2024

Indikator yang dinilai Scimago adalah kinerja penelitian, keluaran inovasi, dan dampak sosial yang diukur dari visibilitas situs web.


UTBK Unpad 2024 Diikuti 10 Ribu Peserta, Perhatikan Tahapan Pelaksanaannya

7 hari lalu

Para peserta yang melaksanakan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2023 di kampus Universitas Sumatera Utara (USU). ANTARA/HO-Humas USU
UTBK Unpad 2024 Diikuti 10 Ribu Peserta, Perhatikan Tahapan Pelaksanaannya

UTBK Unpad 2024 akan diikuti sekitar 10 ribu peserta. Unpad bermitra dengan kampus lain sehingga tes bisa digelar dalam satu gelombang.


Tak Hanya dari Megawati, MK Juga Terima Amicus Curiae dari BEM FH 4 PTN

7 hari lalu

Kepala Bagian Sektap AACC Kerja Sama Luar Negeri Immanuel Hutasoit dan Kepala Bagian Humas dan Kerja Sama Dalam Negeri Andi Hakim menerima
Tak Hanya dari Megawati, MK Juga Terima Amicus Curiae dari BEM FH 4 PTN

MK hari ini menerima berkas Amicus Curiae dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan BEM FH dari empat perguruan tinggi.


5 Bidang Ilmu Unpad Masuk QS WUR by Subject 2024, dari Hukum hingga Pertanian

10 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
5 Bidang Ilmu Unpad Masuk QS WUR by Subject 2024, dari Hukum hingga Pertanian

Apa saja lima bidang ilmu di Unpad yang masuk QS WUR Subject?


Dampak Buruk Kesepian di Masa Pensiun dan Cara Mengatasinya

11 hari lalu

Ilustrasi lansia. Mirror.co.uk
Dampak Buruk Kesepian di Masa Pensiun dan Cara Mengatasinya

Banyak warga senior yang merasa kesepian setelah masa pensiun sehingga mempengaruhi kesehatan mental dan fisik. Apa yang perlu dilakukan?