Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Realme C25 Rilis Global di Indonesia Hari Ini, Entry-Level Kamera 48 MP

image-gnews
Tampilan belakang Realme C25 yang baru saja dirilis di Indonesia, Selasa, 23 Maret 2021. Kredit: Realme Indonesia
Tampilan belakang Realme C25 yang baru saja dirilis di Indonesia, Selasa, 23 Maret 2021. Kredit: Realme Indonesia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Realme Indonesia meluncurkan dua smartphone terbarunya di segmen entry-level, Realme C25 dan C21. Kedua ponsel tersebut hadir sama mengusung desain yang disebut geometric art, tapi memiliki chipset, kamera, dan kapasitas memori yang berbeda.

Public Relation Manager Realme Indonesia Krisva Angnieszca menjelaskan detail dari spesifikasi keduanya. “Realme C25 ini dirilis pertama kali di dunia, di Indonesia, dan menjadi yang pertama untuk seri C dengan sensor utama 48 MP,” ujar dia dalam acara virtual, Selasa, 23 Maret 2021.

Baca juga:
Diduga Manipulasi Skor Benchmarking, Realme GT Dicekal AnTuTu

Model C25 hadir dengan tiga kamera belakang. Selain 48 MP sebagai sensor utama, kedua lensa makro dengan jarak potret hingga 4 cm. Model ini juga memiliki lensa B&W untuk membuat foto potret dalam warna hitam dan putih, eksposur yang lebih tinggi, serta meningkatkan kontras antara gambar terang dan gelap.

Kamera depannya 8 MP yang sudah dibekali dengan teknologi AI Beauty. Realme C25 memiliki layar berukuran 6,5 inci dengan desain mini drop, bulatan untuk kamera depan yang lebih kecil, rasio layarnya 89,5 persen.

Untuk performa, C25 ditunjang prosesor Helio G70 dengan teknologi Finfet 12 nm yang membuat daya baterai awet. "Ini prosesor yang cukup kuat,” kata Krisva.

Seperi pada Realme C15, Realme C25 dibekali dengan megabaterai 6.000 mAh. Dalam uji lab, ponsel ini mampu melakukan panggilan 43 jam, 10 kali main game, menonton video 25 jam, mendengar musik 115 jam. “Pengisian dayanya ditingkatkan dengan 18 W quick charge,” kata dia.

Sementara, C21 juga hadir dengan pilihan warna, yaitu Cross Blue dan Cross Black. Di bagian belakangnya, memiliki desain garis silang yang membentuk jam pasir, visualnya terlihat lebih kuat dan mencegah bekas sidik jari.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Realme C21 juga hadir dengan tiga kamera. Hanya sensor utamanya  13 MP dengan aperture f/2.2, makro dan lensa B&W untuk membuat foto potret dalam warna hitam dan putih. Kamera depannya juga kalah yakni 5 MP. Adapun tenaganya dari chip Helio G35.

Public Relation Manager Realme Indonesia Krisva Angnieszca dan artis muda sebagai Realme Quality Trendsetter, Megan Domani, memamerkan ponsel baru Realme C25 dan C21 yang baru saja dirilis, Selasa, 23 Maret 2021. Kredit: Realme Indonesia

Baterainya 5000 mAh. Sebagai pembanding, dalam uji lab, kapasitas baterai itu bisa membuat Realme C21 aktif 47 hari dalam mode standby. "Layarnya sama berukuran 6,5 inci mini drop full screen, dan rasio layar 89,5 persen,” ujar Krisva menambahkan.

Dari perbedaan spesifikasi itu pantas saja kalau Realme memberi harga C25 lebih tinggi daripada C21. Realme C21 hadir dengan harga Rp 1,699 juta (harga flash sale Rp 1,549 juta) untuk kapasitas RAM dan penyimpanan internal 3/32 GB dan harga Rp 1,999 juta untuk RAM 4/64 GB. Flash sale perdana model ini dilakukan pada 26 Maret.

Baca juga:
POCO X3 Pro dan F3 Resmi Dirilis, Chipset Snapdragon 860 dan 870

Realme C25 hadir dengan harga Rp 2,299 juta (harga flash sale Rp 2,099 juta) untuk opsi RAM 4/64 GB. Harganya menjadi Rp 2,499 juta jika memilih opsi RAM 4/128 GB.  Flash sale-nya akan dilakukan pada 27 Maret 2021.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Anak Pamen TNI Tewas di Halim Sempat Buat Status di Roblox, Gim Apakah Itu?

11 jam lalu

Roblox (ANTARA/HO/Roblox Corporations)
Anak Pamen TNI Tewas di Halim Sempat Buat Status di Roblox, Gim Apakah Itu?

Sebelum anak perwira menengah TNI berinisial CHR ditemukan tewas, ia diduga sempat menulis status melalui akun gim daring bernama Roblox.


Inchcape Temui Luhut Bahas Produksi Mobil Listrik Great Wall Motor

18 jam lalu

Luhut Binsar Pandjaitan. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
Inchcape Temui Luhut Bahas Produksi Mobil Listrik Great Wall Motor

Perwakilan Inchcape Plc., menggelar pertemuan dengan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan pada Rabu, 27 September 2023.


Asosiasi Sebut Produsen Motor Listrik Siap Kebanjiran Order

1 hari lalu

Pengunjung GIIAS melihat sepeda motor listrik Pacific, Jumat, 11 Agustus 2023. TEMPO/Erwan Hartawan
Asosiasi Sebut Produsen Motor Listrik Siap Kebanjiran Order

Pemerintah menargetkan penjualan 200 ribu unit motor listrik dengan insentif hingga akhir tahun ini.


Prospek Positif Baterai EV Buat Peringkat Kredit Antam Naik

1 hari lalu

Seorang pengunjung melihat dapur pacu mobil listrik MAB P50E e-Double Cabindi dalam PEVS 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Rabu, 17 Mei 2023. MAB E-Double Cabin menggunakan baterai LifePo berkapasitas 50 kWh yang mampu membuat mobil listrik ini mencapai kecepatan maksimum 100 km/jam. Jarak tempuhnya diklaim hingga 200 km dan 300 km sekali pengisian. TEMPO/Fardi Bestari
Prospek Positif Baterai EV Buat Peringkat Kredit Antam Naik

Kenaikan peringkat kredit merefleksikan adanya peningkatan prospek bisnis pengembangan hilirisasi nikel untuk rantai industri baterai EV.


Samsung Diprediksi Umumkan Seri Galaxy S24 pada 18 Januari 2024

1 hari lalu

Acara peluncuran Samsung Galaxy S23 Series 5G yang resmi hadir di Indonesia pada 23 Februari 2023. Foto: Samsung
Samsung Diprediksi Umumkan Seri Galaxy S24 pada 18 Januari 2024

Kabar Samsung akan memperkenalkan seri andalannya, Galaxy S, sudah terdengar sejak beberapa waktu.


Masalah Panas iPhone 15 Pro, Analis Sebut Tidak Terkait dengan Chip 3nm TSMC

1 hari lalu

Sejumlah iPhone 15 Pro baru dipamerkan saat iPhone 15 baru Apple secara resmi mulai dijual di seluruh Cina di Apple Cina di Shanghai, Cina 22 September 2023. REUTERS/Aly Song
Masalah Panas iPhone 15 Pro, Analis Sebut Tidak Terkait dengan Chip 3nm TSMC

Apple kemungkinan telah melakukan trade-off dalam desain sistem termal untuk mencegah model iPhone 15 Pro menjadi terlalu berat.


Rilis Xiaomi 13T dan 13T Pro, Ada 3 Kamera Leica & Simak Spesifikasi Lainnya

1 hari lalu

Xiaomi 13T Pro (GSM Arena)
Rilis Xiaomi 13T dan 13T Pro, Ada 3 Kamera Leica & Simak Spesifikasi Lainnya

Xiaomi seri 13T dengan varian 13T dan 13T Pro dirilis, Selasa, 26 September 2023 di Jerman.


Sony Luncurkan Burano, Varian Terbaru Seri Kamera Sinema Digital CineAlta

3 hari lalu

Sony meluncurkan kamera BURANO sebagai tambahan terbaru dari seri produk CineAlta yang merupakan jajaran kamera sinema digital Sony (Sony)
Sony Luncurkan Burano, Varian Terbaru Seri Kamera Sinema Digital CineAlta

Kamera Sony Burano tersedia di Indonesia mulai bulan Maret 2024 atau setelahnya.


OnePlus Disebut akan Rilis Ponsel Lipat Pertamanya pada 19 Oktober 2023

4 hari lalu

OPPO Find N2. Dok: OPPO
OnePlus Disebut akan Rilis Ponsel Lipat Pertamanya pada 19 Oktober 2023

OnePlus sebelumnya sempat dilaporkan bakal meluncurkan ponsel lipat pertamanya pada 29 Agustus 2023.


Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ Resmi Hadir dengan Dimensity 7200-Ultra dan Kamera Utama 200 MP

6 hari lalu

Redmi Note 12S pada FCC (GSM Arena)
Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ Resmi Hadir dengan Dimensity 7200-Ultra dan Kamera Utama 200 MP

Xiaomi telah resmi merilis seri Redmi 13 di Cina pada 21 September 2023.