Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Info Terbaru iPhone Lipat Layar 8 Inci, Flip atau Fold?

image-gnews
Apple iPhone 12 Pro vs Samsung Galaxy S20 Plus. Kredit: CRN
Apple iPhone 12 Pro vs Samsung Galaxy S20 Plus. Kredit: CRN
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Analis TF International Ming-Chi Kuo mengatakan kalau iPhone berukuran 8 inci yang dapat dilipat mungkin diluncurkan pada 2023. Dia adalah analis ternama yang memberikan info-info mengenai iPhone generasi terbaru.

Dikutip dari Phone Arena, Senin 3 Mei 2021, Kuo mengirimkan catatan kepada investor pada Senin dan didapatkan oleh 9to5Mac. Dalam catatan tersebut Kuo mengatakan, mengutip sumber orang dalam, Apple akan mengirimkan 15-20 juta unit iPhone yang dapat dilipat pada 2023. 

Namun, spesifikasi dan desain iPhone lipat masih belum diketahui. “Samsung akan menjadi pemasok eksklusif panel OLED lipat yang akan digunakan Apple,” tulis Kuo.

Beberapa bocoran menyebutkan bahwa iPhone yang dapat dilipat akan menampilkan layar 7,5 hingga 8 inci. Info  dari Kuo telah mempersempitnya menjadi 8 inci.

Saat ini Samsung adalah pemimpin global dalam perangkat seluler yang dapat dilipat. Namun, sejumlah analis memperkirakan pemenang terbesar di pasar yang dapat dilipat ke depan adalah Apple.

Pada akhir tahun lalu, muncul spekulasi bahwa Apple meminta Foxconn membangun dua prototipe ponsel lipat yang berbeda. Satu didesain seperti Samsung Galaxy Z Fold, sedangkan model lainnya mirip dengan Galaxy Z Flip.

Untuk model yang pertama, layarnya memiliki ukuran 6,2 inci dan ketika dibuka menjadi tablet berukuran 7,6 inci. Dan yang kedua membuka dari ukuran saku menjadi ponsel 6,7 inci dengan layar tinggi dan tipis--condong ke desain kulit kerang seperti Galaxy Z Flip. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam catatannya, Kuo menjelaskan, saat ini, posisi produk smartphone lipat terutama untuk mengintegrasikan smartphone dan tablet. Namun, dia percaya bahwa smartphone lipat hanyalah salah satu aplikasi dari desain yang dapat dilipat. “Dan akan mengaburkan segmentasi produk antara ponsel cerdas, tablet, dan laptop di masa depan,” tutur Kuo.

Dengan ekosistem lintas produk dan keunggulan desain perangkat kerasnya, Apple diprediksi akan menjadi pemenang terbesar dalam tren perangkat lipat baru.

Jika Kuo benar, iPhone yang dapat dilipat akan memiliki layar yang sedikit lebih besar dari iPad mini 7,9 inci. Satu hal yang perlu dipertimbangkan, jika Apple menggunakan layar 8 inci untuk iPhone yang dapat dilipat, itu akan menunjukkan bahwa desainnya mirip Galaxy Z Fold karena layar 8 inci mungkin terlalu besar untuk desain kulit kerang.

PHONE ARENA | MAC RUMORS | 9TO5MAC

Baca juga:
Menikmati Kamera dan Video Vivo X60: Stabil, Praktis.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bos Apple Tim Cook Bertemu Jokowi Jadi Perhatian Media Internasional

3 jam lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Bos Apple Tim Cook Bertemu Jokowi Jadi Perhatian Media Internasional

Sejumlah media internasional memberi perhatian pada pertemuan Presiden Jokowi dengan bos Apple Tim Cook di Istana Merdeka Jakarta.


Poin-poin Penting Pertemuan Jokowi - CEO Apple Tim Cook di Jakarta

5 jam lalu

Poin-poin Penting Pertemuan Jokowi - CEO Apple Tim Cook di Jakarta

Jokowi bertemu dengan Chief Executive Officer atau CEO Apple Tim Cook. Apa yang dibahas dan disepakati?


Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

6 jam lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

Selain CEO Apple Tim Cook, Jokowi tercatat beberapa kali pernah bertemu dengan bos-bos perusahaan dunia. Berikut daftarnya:


Waspadai Celah Peretasan pada iMessage iPhone, Berikut Tips untuk Menghindarinya

6 jam lalu

iMessage (support.apple.com)
Waspadai Celah Peretasan pada iMessage iPhone, Berikut Tips untuk Menghindarinya

Trust Wallet menemukan kerentanan pembobolan data pada iMessage. Pengguna dengan aset keuangan besar diimbau waspada.


Ini Tugas Luhut sebagai Koordinator Investasi Apple di IKN

7 jam lalu

Tangkapan layar Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dalam unggahan di akun Instagram @luhut,pandjaitan yang dipantau di Jakarta, Rabu (17/1/2024). (ANTARA/Ade Irma Junida)
Ini Tugas Luhut sebagai Koordinator Investasi Apple di IKN

Presiden Jokowi menunjuk Luhut Binsar Pandjaitan sebagai koordinator dalam investasi perusahaan teknologi Apple di IKN. Apa tugas Luhut?


Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

7 jam lalu

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya. Foto: Canva
Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.


BRIN Tutup Jalan di Serpong, Rekrutmen Dosen ITB, dan Sapaan CEO Apple Masuk Top 3 Tekno

8 jam lalu

Penutupan akses jalan di depan kantor BRIN di Jalan Raya Serpong-Parung gagal dilakukan, Kamis 11 April 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
BRIN Tutup Jalan di Serpong, Rekrutmen Dosen ITB, dan Sapaan CEO Apple Masuk Top 3 Tekno

Penutupan jalan provinsi di Kawasan Sains Terpadu B.J. Habibie menjadi artikel terpopuler Tekno pagi ini, Kamis, 18 April 2024.


CEO Apple Tim Cook Bertemu dengan Prabowo Subianto, Apa yang Dibahas?

10 jam lalu

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto (kiri) bertemu dengan CEO Apple Tim Cook (kanan) di kantor Kementerian Pertahanan RI, Rabu, 17 April 2024. Sumber: ANTARA
CEO Apple Tim Cook Bertemu dengan Prabowo Subianto, Apa yang Dibahas?

CEO Apple, Tim Cook, melakukan kunjungan ke kantor Menteri pertahanan Prabowo Subianto usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi kemarin.


Bali Kini Punya Apple Developer Academy, Kursus Gratis Berisi Serba Serbi iOS

21 jam lalu

Bali Kini Punya Apple Developer Academy, Kursus Gratis Berisi Serba Serbi iOS

CEO Apple, Tim Cook, akan meresmikan Apple Developer Academy di Bali. Pelatihan digital itu bisa diikuti cuma-cuma, namun seleksinya ketat.


Terkini Bisnis: Luhut Koordinasikan Investasi Apple di IKN, Pengguna Kereta Api Selama Lebaran Capai Tiga Juta

23 jam lalu

Chief Executive Officer (CEO) Apple Tim Cook bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu 17 April 2024.
Terkini Bisnis: Luhut Koordinasikan Investasi Apple di IKN, Pengguna Kereta Api Selama Lebaran Capai Tiga Juta

Jokowi menginstruksikan Luhut untuk mengkoordinasikan rencana investasi Apple di IKN.