Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Gunung Es Pecah di Antartika, Kakatua, WhatsApp

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Bongkahan es raksasa yang terbentuk dari sisi barat Ronne Ice Shelf di Antartika. Kredit: ESA/Earth Observation
Bongkahan es raksasa yang terbentuk dari sisi barat Ronne Ice Shelf di Antartika. Kredit: ESA/Earth Observation
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang gunung es yang sangat besar, sedikit lebih besar dari negara bagian Rhode Island, telah pecah di Antartika, sebagaimana dilaporkan Live Science, 19 Mei 2021.

Berita terpopuler selanjutnya tentang sebuah studi yang melibatkan ahli dari Australia dan Amerika Serikat menganalisa data perdagangan ilegal burung kakatua asal Indonesia sepanjang dua dekade ke belakang. Data yang dipelajari mencakup perdagangan ilegal di Asia Tenggara namun Indonesia dianggap satu negara--bahkan di dunia--yang paling membutuhkan konservasi untuk populasi kakatua miliknya.

Selain itu, sebuah pesan viral memperingatkan pengguna WhatsApp untuk memeriksa pengaturan privasi setelah pembaruan yang dilakukan aplikasi itu.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno:

1. Gunung Es Terbesar di Dunia Pecah di Antartika

Gunung es yang sangat besar, sedikit lebih besar dari negara bagian Rhode Island, telah pecah di Antartika, sebagaimana dilaporkan Live Science, 19 Mei 2021.

Bongkahan es berbentuk jari, yang panjangnya kira-kira 105 mil (170 kilometer) dan lebar 15 mil (25 kilometer), itu terlihat oleh satelit saat ia terlepas dari sisi barat Rak Es Ronne Antartika, menurut Badan Antariksa Eropa (ESA).

Gunung es itu sekarang mengambang bebas di Laut Weddell, sebuah teluk besar di Antartika barat tempat penjelajah Ernest Shackleton pernah kehilangan kapalnya, Endurance, karena mengemas es.

Gunung es seluas 1.667 mil persegi (4.320 kilometer persegi) itu - yang sekarang terbesar di dunia dan disebut A-76, meniru nama kuadran Antartika tempat ia pertama kali terlihat - ditangkap oleh Copernicus Sentinel dari Uni Eropa, sebuah konstelasi dua satelit yang mengorbit kutub bumi.

2. Perdagangan Burung Kakatua di Indonesia Diteliti, Ini Hasil Temuannya

Sebuah studi yang melibatkan ahli dari Australia dan Amerika Serikat menganalisa data perdagangan ilegal burung kakatua asal Indonesia sepanjang dua dekade ke belakang. Data yang dipelajari mencakup perdagangan ilegal di Asia Tenggara namun Indonesia dianggap satu negara--bahkan di dunia--yang paling membutuhkan konservasi untuk populasi kakatua miliknya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Seperti yang dipublikasikan dalam jurnal Biological Conservation terbit Kamis, 20 Mei 2021, studi ini menemukan beberapa alasan kunci burung kakatua berisiko jadi korban perburuan. Dua yang terutama adalah daya tarik keluarga burung bernama latin Psittaciformes ini dan ironi penegakan hukum yang tetap membuka ruang untuk memperdagangkan jenis-jenis kakatua secara bebas.

"Termasuk dalam daya tarik burung kakatua adalah warna bulunya, ukuran tubuhnya, dan kemampuan menirukan suara lain," kata Rob Heinsohn, profesor di Fenner School of Environment and Society, The Australian National University, Canberra, dalam keterangan tertulis yang dibagikan bersamaan dengan publikasi jurnal.

Akibatnya, sepertiga dari hampir 400 jenis burung kakatua di dunia kini telah berstatus terancam punah. Dari jumlah itu, 89 di antaranya berada di Indonesia di mana empat jenis berstatus terancam dan dua sangat terancam atau critically endangered alias satu tahap sebelum benar-benar dinyatakan punah di alam liar.

3. WhatsApp Dikabarkan Diam-diam Ubah Pengaturan Privasi, Segera Cek

Sebuah pesan viral memperingatkan pengguna WhatsApp untuk memeriksa pengaturan privasi setelah pembaruan yang dilakukan aplikasi itu.

Kabarnya pembaruan itu mengubah setelan grup untuk menyertakan “semua orang” secara default, sehingga orang yang tak Anda dikenal bisa menambahkan Anda ke sebuah grup tanpa persetujuan Anda.

“Orang tak dikenal ini mungkin termasuk pesan scam, rentenir, dan lainnya,” cuit akun Twitter @MobberleyNw, Selasa, 18 Mei 2021.

Untuk itu pengguna perlu segera mengubah setelan grup kembali. Akun @MobberleyNw juga memberikan tips untuk mengubahnya. “Buka WhatsApp, masuk ke menu Pengaturan, pilih Akun, lalu Privasi, kemudian ketuk Grup. “Ubah dari (Semua Orang) ke (Kontak Saya),” tulis akun itu. Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Baca:
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Cikal Bakal Jet Tempur Nirawak AS, ITB, Palestina

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

17 jam lalu

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop. Foto: Canva
Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop.


Cara Menghilangkan Tampilan Saluran di WhatsApp yang Mudah

18 jam lalu

WhatsApp kini memungkinkan penggunanya menggunakan 1 akun melalui 2 HP. Ini cara buka WhatsApp di 2 HP yang berbeda tanpa aplikasi tambahan. Foto: Canva
Cara Menghilangkan Tampilan Saluran di WhatsApp yang Mudah

Seringkali channel di WhatsApp mengganggu untuk waktu lama. Bagaimana cara menghilangkan saluran di WhatsApp? Berikut ini ulasannya.


6 Cara Mengetahui Whatsapp Disadap dan Tips Mencegahnya

19 jam lalu

Uji terbatas chatbot Meta AI di versi terbaru aplikasi WhatsApp. Foto : Gsmarena
6 Cara Mengetahui Whatsapp Disadap dan Tips Mencegahnya

Ada beberapa cara mengetahui WhatsApp disadap. Salah satunya adalah adanya perangkat asing yang tersambung. Berikut ciri dan tips mencegahnya.


Begini Cara Menyembunyikan Status Online WhatsApp

20 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. (knowitinfo.com)
Begini Cara Menyembunyikan Status Online WhatsApp

Mode sembunyi memungkinkan pengguna untuk merahasiakan kapan ia mengakses aplikasi WhatsApp, sehingga orang lain tidak melihat kapan Anda aktif.


3 Cara Melihat Status WhatsApp Orang Lain Tanpa Diketahui

23 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
3 Cara Melihat Status WhatsApp Orang Lain Tanpa Diketahui

Berikut tiga cara melihat status orang lain di daftar kontak WhatsApp tanpa diketahui si empunya.


112 Tahun Kapal Titanic Karam, Berikut Spesifikasinya dan Penyebab Tenggelam

1 hari lalu

RMS Titanic merupakan kapal penumpang uap terbesar di dunia pada saat itu yang dimiliki perusahaan pelayaran White Star Line. Pada tanggal 14-4, 1912, Titanic bertabrakan dengan gunung es di Samudra Atlantik Utara dan menewaskan 1.523 penumpang. gizmodo.de
112 Tahun Kapal Titanic Karam, Berikut Spesifikasinya dan Penyebab Tenggelam

Pada 15 April 1912, RMS Titanic karam di Atlantik Utara menabrak gunung es saat pelayaran dari Southampton di Inggris ke New York City


Chat Sering Tenggelam, WhatsApp Luncurkan Fitur Filter Obrolan untuk Mengatasinya

1 hari lalu

WhatsApp Luncurkan Fitur Filter Chat (Phone Arena)
Chat Sering Tenggelam, WhatsApp Luncurkan Fitur Filter Obrolan untuk Mengatasinya

Fitur baru WhatsApp ini memungkinkan pengguna untuk mengetahui pesan baru atau yang terlewatkan dari pandangannya.


Cara Membisukan Telepon WA dari Nomor Tak Dikenal yang Mengganggu

1 hari lalu

Nomor tidak dikenal yang menelepon memang sangat mengganggu. Anda perlu tahu cara membisukan telepon WA dari nomor tak dikenal berikut. Foto: Canva
Cara Membisukan Telepon WA dari Nomor Tak Dikenal yang Mengganggu

Nomor tidak dikenal yang menelepon memang sangat mengganggu. Anda perlu tahu cara membisukan telepon WA dari nomor tak dikenal berikut.


Google Chat Akan Seperti WhatsApp, Bisa Panggilan Audio dan Video

2 hari lalu

Ilustrasi Google Chat. TEMPO/Fardi Bestari
Google Chat Akan Seperti WhatsApp, Bisa Panggilan Audio dan Video

Pengguna Google Chat tidak perlu berpindah aplikasi ke Google Meet untuk mengagendakan rapat lanjutan via audio maupun video.


Cara Kunci Chat Whatsapp di HP Android dan iOS yang Mudah

2 hari lalu

WhatsApp kini memungkinkan penggunanya menggunakan 1 akun melalui 2 HP. Ini cara buka WhatsApp di 2 HP yang berbeda tanpa aplikasi tambahan. Foto: Canva
Cara Kunci Chat Whatsapp di HP Android dan iOS yang Mudah

Berikut cara kunci chat WhatsApp untuk HP Android dan iOS. Fitur Lock Chat menjadi salah satu cara agar informasi chat di WA tidak diketahui orang.