Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Kemarin: NASA Beri Selamat Cina untuk Capaian di Mars

Reporter

image-gnews
Foto kiriman robot penjelajah Zhurong dari Mars. Foto: China National Space Administration
Foto kiriman robot penjelajah Zhurong dari Mars. Foto: China National Space Administration
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Kemarin, Jumat 21 Mei 2021, diawali dari rilis bukti pendaratan misi Tianwen-1 di Mars oleh Badan Antariksa Nasional Cina. Mendarat pada Sabtu lalu, bukti baru diberikan berupa rekaman gambar dan video pada Rabu 19 Mei 2021.

Lalu, berita kedua terpopuler tentang penggunaan vaksin AstraZeneca. Komnas KIPI melaporkan kalau dua dari tiga kasus kematian yang sejauh ini dilaporkan terjadi usai vaksinasi Covid-19 AstraZeneca telah dipastikan tak terkait dengan suntikan vaksin itu.

Slot terakhir diisi berita dari perusahaan induk WhatsApp, Facebook, yang angkat suara perihal gonjang ganjing pembaruan kebijakan privasi pengguna di aplikasi perpesanan itu. Seperti diketahui penolakan sebagian pengguna memberikan persetujuan atas pembaruan itu karena khawatir akan memiliki konsekuensi data percakapan pribadinya akan dibagi oleh WhatsApp ke Facebook.

Berikut Top 3 Tekno Berita Kemarin, selengkapnya,

1. Robot Cina Kirim Foto Pertama dari Mars, NASA: Selamat!

Badan Antariksa Nasional Cina telah merilis bukti pendaratan misi Tianwen-1 di Mars. Mendarat pada Sabtu lalu, bukti baru diberikan berupa rekaman gambar dan video pada Rabu 19 Mei 2021.

Dua foto pertama menunjukkan persiapan peluncuran robot penjelajah Zhurong dari platform wahana pendaratnya untuk menjejak tanah Mars. Yang pertama, foto hitam putih, diambil dari kamera yang berada di bagian depan Zhurong. Tanah yang akan dijejaknya tampak sangat jelas di hadapan robot itu, dan lanskap Mars terlihat melengkung karena penggunaan lensa sudut lebar.

Foto yang kedua adalah foto berwarna, diambil dari kamera navigasi yang terpasang di bagian belakang Zhurong. Foto ini merekam panel surya dan antena dari wahana robotik ini yang sudah terkembang. Tanah dan bebatuan Mars terlihat lebih jelas lagi di foto yang kedua ini.

2. Kematian Diduga Karena Vaksin AstraZeneca, 2 Kasus Telah Dipastikan Penyebabnya

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebanyak dua dari tiga kasus kematian yang sejauh ini dilaporkan terjadi usai vaksinasi Covid-19 AstraZeneca telah dipastikan tak terkait dengan suntikan vaksin itu. Tersisa satu yang saat ini masih dalam investigasi Komisi Nasional Kejadian Ikutan Pasca-Imunisasi (Komnas KIPI) bersama Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM).

Ketua Komnas KIPI Hindra Irawan Satari menerangkan tiga kejadian kematian itu dilaporkan dua di Jakarta dan satu di Ambon, Maluku. Satu yang masih dalam penelitian adalah yang di Jakarta, atas nama Trio Fauqi Virdaus (22), warga Buaran, Duren Sawit, Jakarta Timur.

"Sulit nyatakan ini terkait imunisasi, tapi juga sulit untuk menyatakan ini tidak terkait imunisasi karena AstraZeneca," kata Hindra dalam Rapat Dengar Pendapat Umum bersama Komisi IX DPR yang dipantau secara virtual di Jakarta, Kamis 20 Mei 2021.

3. Pembaruan WhatsApp, Facebook: 100 Persen Kami Tidak Bisa Baca Pesan Anda

Perusahaan induk WhatsApp, Facebook, angkat suara perihal gonjang ganjing pembaruan kebijakan privasi pengguna di aplikasi perpesanan itu. Facebook menegaskan bahwa pihaknya tidak bisa membaca pesan pengguna WhatsApp setelah Terms of Service atau Ketentuan Layanan baru yang berlaku 15 Mei 2021.

Hal itu disampaikan Privacy Policy Director Facebook Steve Satterfield dalam acara virtual bertajuk “Facebook - Privacy Under the Hood Press Briefing”, pada Kamis, 20 Mei 2021. “Kami sangat berkomitmen terkait sistem enkripsi end-to-end di WhatsApp. Ini kesempatan untuk menjawab banyak kebingungan tentang pembaruan kebijakan WhatsApp,” ujar dia.

Ketentuan Layanan baru aplikasi berlogo gagang telepon itu diberlakukan setelah ditunda dari Februari lalu karena sempat memicu kehebohan di antara banyak penggunanya. Pengguna merasa khawatir data pribadi mereka bakal dibagikan WhatsApp ke Facebook.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Menghilangkan Tampilan Saluran di WhatsApp yang Mudah

7 menit lalu

WhatsApp kini memungkinkan penggunanya menggunakan 1 akun melalui 2 HP. Ini cara buka WhatsApp di 2 HP yang berbeda tanpa aplikasi tambahan. Foto: Canva
Cara Menghilangkan Tampilan Saluran di WhatsApp yang Mudah

Seringkali channel di WhatsApp mengganggu untuk waktu lama. Bagaimana cara menghilangkan saluran di WhatsApp? Berikut ini ulasannya.


6 Cara Mengetahui Whatsapp Disadap dan Tips Mencegahnya

1 jam lalu

Uji terbatas chatbot Meta AI di versi terbaru aplikasi WhatsApp. Foto : Gsmarena
6 Cara Mengetahui Whatsapp Disadap dan Tips Mencegahnya

Ada beberapa cara mengetahui WhatsApp disadap. Salah satunya adalah adanya perangkat asing yang tersambung. Berikut ciri dan tips mencegahnya.


Cara Menonaktifkan dan Menghapus Akun GetContact

1 jam lalu

Simak cara hapus tag nama pribadi di Getcontact. Cara ini memungkinkan pengguna menghapus tag yang tidak sesuai atau tidak diinginkan. Foto: Canva
Cara Menonaktifkan dan Menghapus Akun GetContact

Akun yang terdaftar dalam GetContact dapat dihapus secara permanen dengan cara mudah.


Begini Cara Menyembunyikan Status Online WhatsApp

2 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. (knowitinfo.com)
Begini Cara Menyembunyikan Status Online WhatsApp

Mode sembunyi memungkinkan pengguna untuk merahasiakan kapan ia mengakses aplikasi WhatsApp, sehingga orang lain tidak melihat kapan Anda aktif.


3 Cara Melihat Status WhatsApp Orang Lain Tanpa Diketahui

5 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
3 Cara Melihat Status WhatsApp Orang Lain Tanpa Diketahui

Berikut tiga cara melihat status orang lain di daftar kontak WhatsApp tanpa diketahui si empunya.


Chat Sering Tenggelam, WhatsApp Luncurkan Fitur Filter Obrolan untuk Mengatasinya

16 jam lalu

WhatsApp Luncurkan Fitur Filter Chat (Phone Arena)
Chat Sering Tenggelam, WhatsApp Luncurkan Fitur Filter Obrolan untuk Mengatasinya

Fitur baru WhatsApp ini memungkinkan pengguna untuk mengetahui pesan baru atau yang terlewatkan dari pandangannya.


Pihak-Pihak yang Berkontribusi terhadap Perlindungan Hak Privasi Data Pribadi

23 jam lalu

Ilustrasi memotret dengan ponsel diam-diam. Foto : Youtube
Pihak-Pihak yang Berkontribusi terhadap Perlindungan Hak Privasi Data Pribadi

Di era digital penting untuk melindungi data pribadi sebagai hak privasi. Siapa saja pihak-pihak yang berperan besar melindungi data diri?


Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

23 jam lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

Selain CEO Apple Tim Cook, Jokowi tercatat beberapa kali pernah bertemu dengan bos-bos perusahaan dunia. Berikut daftarnya:


Pahami Soal Hak Privasi, Pelakunya Bisa Kena Sanksi Penjara 5 Tahun dan Denda Maksimal Rp 5 Miliar

1 hari lalu

Batasan usia dalam penggunaan medis sosial merupakan adopsi dari General Data Protection Regulation (GDPR), Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi di Uni Eropa. Freepik.com
Pahami Soal Hak Privasi, Pelakunya Bisa Kena Sanksi Penjara 5 Tahun dan Denda Maksimal Rp 5 Miliar

Seorang prajurit TNI dituduh langgar privasi ketika memotret penumpang kereta api tanpa izin. Apa arti hak privasi dan bagaimana sanksi pelakunya?


Cara Membisukan Telepon WA dari Nomor Tak Dikenal yang Mengganggu

1 hari lalu

Nomor tidak dikenal yang menelepon memang sangat mengganggu. Anda perlu tahu cara membisukan telepon WA dari nomor tak dikenal berikut. Foto: Canva
Cara Membisukan Telepon WA dari Nomor Tak Dikenal yang Mengganggu

Nomor tidak dikenal yang menelepon memang sangat mengganggu. Anda perlu tahu cara membisukan telepon WA dari nomor tak dikenal berikut.