Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pegasus Ketahuan Infeksi iPhone Staf Deplu AS, Ini Kata NSO dan Israel

image-gnews
Spyware pegasus. Thequint.com
Spyware pegasus. Thequint.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sedikitnya sembilan orang staf Departemen Luar Negeri Amerika Serikat yang bekerja di atau dengan Uganda mengalami ponsel iPhone mereka telah disusupi spyware Pegasus. Ada yang menyebut sampai 11 orang yang menjadi korban spyware bikinan NSO Group dari Israel itu. Belum jelas pelakunya tapi NSO menegaskan hanya menjual software ke lembaga pemerintahan yang disetujui Tel Aviv.

NSO Group juga mengaku kalau software buatannya itu didesain tak mampu menarget perangkat dengan nomor Amerika (kode negara +1). Kasus yang terjadi tak menyangkal klaim itu karena para staf Deplu memang menggunakan nomor telepon asing, mengikuti negara tempatnya bertugas. Namun, tetap saja, perangkat digunakan untuk kepentingan resmi Deplu AS. Ini artinya NSO diduga telah terlibat dalam upaya spionase terhadap pemerintahan AS.

“Serangan spyware ternyata sudah terjadi berbulan-bulan,” bunyi laporan yang memberitakan kasus ini.

Spyware Pegasus milik NSO Group memiliki kemampuan mengangkut data dari perangkat iOS ataupun Android yang diinfeksinya dari jarak jauh. Spyware juga mampu mengaktifkan kamera dan mikrofon ponsel yang diinfeksinya secara diam-diam untuk kepentingan memata-matai. Serangan ‘zero click’, begitu modus Pegasus dikenal karena dapat menginfeksi sebuah perangkat tanpa pemiliknya meng-klik sebuah link atau mengunduh sesuatu.

Pegasus juga sejauh ini juga mampu menghilang tanpa jejak, sekalipun penyelidik telah mengembangkan sejumlah metode yang bisa mendeteksi kalau sebuah perangkat ponsel sedang diserang oleh spyware itu.

NSO Group harus memperoleh persetujuan dari Menteri Pertahanan Israel sebelum menjual software bikinannya ke lembaga pemerintahan lain. Satu di antara pendiri NSO, Shalev Hulio, bersikukuh perusahaannya tidak tahu pihak-pihak yang ditarget para kliennya menggunakan Pegasus. NSO berjanji akan menyelidiki klien-nya jika ada yang menggunakan Pegasus terhadap target yang tak terbatas dan segera menutup aksesnya ke software jika menemukan bukti penyalahgunaan.

Janji penyelidikan juga disampaikan NSO untuk kasus staf Deplu AS di Uganda. Kedutaan Israel di AS menegaskan pemerintahan yang menarget pejabat atau staf AS menggunakan Pegasus adalah pelanggaran berat dari kesepakatan saat lisensi software didapat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pemerintahan AS belakangan menambahkan NSO ke dalam daftar perusahaan hitam. Setiap perusahaan berbendera Amerika dilarang menjual produk atau memberi layanannya ke NSO.

Di sektor swasta, Apple adalah yang terbaru mendaftarkan gugatan terhadap NSO Group. Apple juga merilis memperbarui sistem operasinya, iOS 15, dengan memberi perlindungan tambahan atas serangan Pegasus.

Saat mengumumkan gugatannya itu, Apple menyatakan memberi notifikasi kepada para pengguna perangkatnya yang diketahui menjadi target mata-mata negara tertentu. Seorang politikus Uganda, Norbert Mao, mengungkapkan lewat akun media sosialnya pada bulan lalu kalau dia termasuk yang menerima notifikasi itu. Para staf Deplu AS juga menerimanya.

THE VERGE, REUTERS, THE WALL STREET JOURNAL

Baca juga:
NSO Group Coret Puluhan Pemerintahan dan Lembaga dari Daftar Klien


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

1 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

Luhut mengatakan Indonesia dan Cina telah sepakat untuk membentuk tim penggarapan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya


Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

2 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.


Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

3 hari lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

Terpopuler: Presiden Jokowi tawarkan investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir minta BUMN batasi pembelian dolar.


Ivan Gunawan Siap Resmikan Masjidnya di Uganda, Berikut Profil Negara di Afrika Timur Ini

4 hari lalu

Masjid Indonesia by Ivan Gunawan di Uganda, Afrika Timur. Foto: Instagram/@hamza.tamimy
Ivan Gunawan Siap Resmikan Masjidnya di Uganda, Berikut Profil Negara di Afrika Timur Ini

Ivan Gunawan berencana berangkat ke Uganda hari ini untuk meresmikan masjid yang dibangunnya. Ini profil Uganda, negara di Afrika Timur.


Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

4 hari lalu

CEO Apple, Tim Cook (kiri) melambaikan tangan setibanya di  Apple Developer Academy di Green Office Park, BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu 17 April 2024. Kunjungan tersebut dalam rangka rencana Apple membuat pengembangan (offset) tingkat komponen dalam negeri atau TKDN untuk produk-produk buatan Apple. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.


Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

4 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

Apple sudah berencana memproduksi iPhone di India dan MacBook di Thailand, guna melepas ketergantungan terhadap manufaktur Tiongkok.


Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

5 hari lalu

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto (kiri) bertemu dengan CEO Apple Tim Cook (kanan) di kantor Kementerian Pertahanan RI, Rabu, 17 April 2024. Sumber: ANTARA
Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

Budi Arie Setiadi mengatakan Tim Cook mengapresiasi hasil pemilu presiden Indonesia atas terpilihnya Prabowo.


Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

5 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan dalam kunjungannya ke Washington DC antara lain bertemu dengan Utusan Khusus Presiden AS untuk iklim John Kerry, Presiden World Bank David Malpass, Penasihat Keamanan Nasional AS Jake Sullivan, dan Managing Director International Monetary Fund (IMF) Kristalina Georgieva. Ia juga bertemu dengan pimpinan sejumlah perusahaan AS seperti Apple, Tesla, Starlink, dan Chevron. Pertemuan itu di antaranya membahas isu lingkungan hingga investasi. Instagram
Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan rencana investasi perusahaan raksasa Apple di Indonesia dalam jumlah besar.


Bos Apple Tim Cook Bertemu Jokowi Jadi Perhatian Media Internasional

6 hari lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Bos Apple Tim Cook Bertemu Jokowi Jadi Perhatian Media Internasional

Sejumlah media internasional memberi perhatian pada pertemuan Presiden Jokowi dengan bos Apple Tim Cook di Istana Merdeka Jakarta.


Poin-poin Penting Pertemuan Jokowi - CEO Apple Tim Cook di Jakarta

6 hari lalu

Poin-poin Penting Pertemuan Jokowi - CEO Apple Tim Cook di Jakarta

Jokowi bertemu dengan Chief Executive Officer atau CEO Apple Tim Cook. Apa yang dibahas dan disepakati?