Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Huawei Nova 9 dan Watch GT Runner Hadir di Indonesia, Spesifikasi dan Harganya?

image-gnews
Model memamerkan unit smartphone terbaru Huawei Nova 9 yang resmi dirilis di Indonesia. (Huawei)
Model memamerkan unit smartphone terbaru Huawei Nova 9 yang resmi dirilis di Indonesia. (Huawei)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Huawei Consumer Business Group (CBG) Indonesia menghadirkan serangkaian produk terbaru smartphone dan smartwatch, yakni Huawei Nova 9 dan Watch GT Runner. Kedua perangkat tersebut hadir dengan spesifikasi yang diklaim mumpuni dan dapat menunjang berbagai aktivitas penggunanya.

“Akhirnya Huawei Nova 9 kita luncurkan secara resmi hari ini,” ujar Training Director of Huawei CBG Indonesia, Edy Supartono, dalam acara virtual pada Rabu, 8 Desember 2021.

Huawei Nova 9 memiliki desain ultra-thin dengan ketebalan 7,77 mm dan bobot 175 gram. Di bagian belakangnya menggunakan desain Nebula Ring, yang menjadi ciri khas dari ponsel itu sendiri, dan hadir dengan dua pilihan warna, yakni Starry Blue dan Black.

Layarnya hadir dengan refresh rate tinggi 120Hz yang mampu menampilkan warna cukup nyata. Ukurannya 6,57 inci HDR10 beresolusi 2.340 x 1.080 piksel. Huawei Nova 9 juga sudah bisa kompatibel dengan berbagai aplikasi yang bisa diunduh melalui AppGalery.

“Secara desain perangkat ini cocok digenggam. Dan sudah dilapisi teknologi yang membuat ponsel anti bekas sidik jari dan tidak mudah jatuh,” kata Edy.

Huawei membekali ponsel tersebut dengan empat kamera belakang dengan sensor utama ultra-vission 50 MP, yang dipadukan ultra-wide 8 MP, depth sensor 2 MP, dan sensor makro 2 MP yang bisa mengambil gambar sedekat 4 cm. Sedangkan kamera depannya membawa sensor 32 MP, yang sudah dibekali berbagai fitur menarik untuk fotografi dan videografi.

Kamera sudah dibekali Smart EIS algoritma yang membuat hasil video tetap stabil. Ada juga fitur Dual-View Video yang diperbarui dengan Continuous Video Flow—bisa mengubah dan memindahkan kamera depan ke belakang saat menggunakannya, sehingga video akan terlihat lebih menarik, tanpa editing.

“Huawei juga menghadirkan fitur baru, yaitu Petal Clip, sarana untuk melakukan editing video dengan sangat mudah, bisa langsung melakukan editing dengan AI,” tutur Edy.

Smartwatch Huawei Watch GT Runner resmi hadir di Indonesia bersama dengan smartphone terbaru Huawei Nova 9. (Huawei)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara, Huawei Watch GT Runner memiliki layar AMOLED berukuran 1,43 inci (466 x 466 piksel) dengan dial 46mm. Jam tangan itu mendapat dua tombol di sisi kanan plus satu tombol atas yang memiliki fungsi ganda, dan sudah dibekali berbagai sensor pemantau kesehatan.

“Ada pemantauan detak jantung TruSeen 5.0+, saturasi oksigen darah (SpO2), pemantau tidur, dan stres. Selain itu, ia juga mendapatkan lebih dari 100 mode olahraga,” ujar Edy.

Opsi konektivitas pada Huawei Watch GT Runner terdiri dari Bluetooth v5.2 dengan pita 2.4GHz dan NFC. Juga mendukung panggilan bluetooth dan membutuhkan setidaknya Android 6.0 atau iOS 9.0 untuk terhubung ke smartphone.

Sensor onboard termasuk giroskop, akselerometer, kompas, sensor geo-magnetik, sensor tekanan udara, dan sensor pemantauan kesehatan yang disebutkan di atas. Jam tangan pintar Huawei memiliki peringkat IP68 untuk ketahanan terhadap debu dan air (hingga 50 meter).

Huawei Watch GT Runner mengemas baterai 451 mAh yang diklaim bisa bertahan hingga 14 hari dengan penggunaan biasa dan 7 hari dengan penggunaan berat. Huawei menyebutkan bisa terisi penuh dalam 2 jam. Jam tangan pintar ini berukuran 46.4x46.4x11mm dan beratnya sekitar 38,5 gram tanpa tali.

Untuk persediaan, kedua perangkat tersebut sudah bisa dipesan mulai hari ini Rabu, 8-17 Desember 2021 baik secara online maupun offline. “Huawei Nova 9 dibanderol seharga Rp 7,599 juta, sedangkan Huawei Watch GT Runner dilabeli Rp 3,999 juta,” ujar Edy.

Baca:
Huawei Nova 9 dengan Kamera Flagship Dirilis di Indonesia 8 Desember

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Realme Narzo 70x akan Hadir di India Pekan Depan, Ini Spesifikasinya

7 jam lalu

Realme Narzo 70 Pro 5G. youtube.com
Realme Narzo 70x akan Hadir di India Pekan Depan, Ini Spesifikasinya

Realme Narzo 70x secara resmi mengonfirmasi akan mendukung pengisian cepat kabel 45W.


Vivo T3x 5G Resmi Diluncurkan di India, Ini Spesifikasinya

7 jam lalu

vivo ekspansi bisnis ke 6 negara Eropa.
Vivo T3x 5G Resmi Diluncurkan di India, Ini Spesifikasinya

Vivo T3x 5G ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 6 Gen 1.


Honor 200 Lite Terlihat di Laman Sertifikasi NBTC Thailand

8 jam lalu

Ponsel Honor 50. gizmochina.com
Honor 200 Lite Terlihat di Laman Sertifikasi NBTC Thailand

Ponsel Honor 200 Lite dapat ditujukan sebagai penerus seri Honor 100 yang diluncurkan pada November 2023.


Oppo A60 Segera Diluncurkan, Bakal Ditenagai Snapdragon 680 dan RAM 8GB

8 jam lalu

OPPO A96 5G. (OPPO)
Oppo A60 Segera Diluncurkan, Bakal Ditenagai Snapdragon 680 dan RAM 8GB

Nomor model chipset pada Oppo A60 adalah QTI SM6225 yang merupakan chipset Snapdragon 680 4G.


Cara Mudah Membuat Ponsel Pintar Lama Menjadi CCTV

20 jam lalu

Ilustrasi CCTV. Indiandaily,com
Cara Mudah Membuat Ponsel Pintar Lama Menjadi CCTV

Dengan menggunakan smartphone yang sudah tidak terpakai, CCTV dapat mudah dibuat dengan menggunakan sebuah aplikasi.


Desas-desus Kamera Canggih iPhone 16, Dilengkapi Filter Anti Silau dan Citra 3D

20 jam lalu

Desas-desus Kamera Canggih iPhone 16, Dilengkapi Filter Anti Silau dan Citra 3D

Spekulasi mengenai fitur canggih iPhone 16 bermunculan. Salah satu teknologi yang menonjol adalah kameranya.


Jelang Peluncuran Seri iQOO Z9 di China, Ini Bocoran Spesifikasinya

21 jam lalu

iQOO Z8 (Gizmochina)
Jelang Peluncuran Seri iQOO Z9 di China, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tiga ponsel seri iQOO Z9 akan dilengkapi dengan baterai berkapasitas 6.000mAh.


Mempermudah Konsumen Tunanetra, Google Sediakan Panduan Audio untuk Membuka Kunci Ponsel

1 hari lalu

Smartphone Google Pixel 7 Pro saat diluncurkan di wilayah Brooklyn, New York City, New York, AS, 6 Oktober 2022. Google Pixel 7 dan Pixel 7 Pro masih menggunakan modul utama masih berkonfigurasi 50 MP. Hadir juga kamera wide 12 MP, dengan peningkatan fokus otomatis. Kamera di seri ini juga dapat merekam video 4K pada 30fps dan 60fps Khusus Pixel 7 Pro, ada kamera telephoto dengan pembesaran hingga 5x, naik dari 4x di Pixel 6 Pro. REUTERS/Roselle Chen
Mempermudah Konsumen Tunanetra, Google Sediakan Panduan Audio untuk Membuka Kunci Ponsel

Google mengembangkan fitur buka kunci ponsel dengan mudah lewat panduan suara di Android 15.


Realme Rilis Ponsel dengan Layar Paling Terang, Harganya Mulai Rp 3 Jutaan

3 hari lalu

Realme GT5 Pro (GSM Arena)
Realme Rilis Ponsel dengan Layar Paling Terang, Harganya Mulai Rp 3 Jutaan

Realme meluncurkan smartphone terbaru seri GT Neo 6 SE. Diklaim sebagai ponsel dengan layar paling terang dengan kecerahan layar hingga 6.000 nits.


Bocoran Ponsel yang Bakal Rilis Juni 2024: Oppo Reno 12 hingga Honor 200

3 hari lalu

Oppo akan meluncurkan produk baru, seri Oppo Reno10, pada 24 Mei 2023 di Cina. (GSM Arena)
Bocoran Ponsel yang Bakal Rilis Juni 2024: Oppo Reno 12 hingga Honor 200

Selain Oppo Reno 12, seri Vivo S19, seri Huawei Nova 13, dan seri Honor 200 juga akan diluncurkan pada Juni 2024.