Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Viral Joki Vaksinasi di Sulsel, Pusaran Angin NTT

Reporter

Editor

Erwin Prima

Ilustrasi Vaksinasi Covid-19. TEMPO/Hilman Fathurrahman
Ilustrasi Vaksinasi Covid-19. TEMPO/Hilman Fathurrahman
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang seorang warga dari Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, Abdul Rahim, mengaku telah 16 kali disuntik atau menerima 16 dosis vaksin Covid-19. Dalam video viral di media sosial, pria berusia 49 tahun itu mengaku berperan sebagai joki vaksinasi dengan alasan ekonomi.

Berita terpopuler selanjutnya tentang sebuah pusaran angin yang dapat meningkat menjadi area potensi bibit siklon tropis teridentifikasi di sekitar wilayah Laut Arafura pada Selasa 21 Desember 2021. Dalam periode tiga hari ke depannya, potensi bibit siklon dapat terbentuk seiring dengan menguatnya pusaran dan kecepatan angin tersebut.

Selain itu, tinggal menunggu terbitnya Peraturan Pemerintah (PP), Universitas Terbuka (UT) akan secara resmi berpindah menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTNBH).

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno.

1. Viral Joki Vaksinasi di Sulsel 16 Kali Disuntik, Ini Kata Dokter

Seorang warga dari Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan, Abdul Rahim, mengaku telah 16 kali disuntik atau menerima 16 dosis vaksin Covid-19. Dalam video viral di media sosial, pria berusia 49 tahun itu mengaku berperan sebagai joki vaksinasi dengan alasan ekonomi.

Abdul yang merupakan seorang kuli bangunan itu menjelaskan menerima bayaran Rp 100-800 ribu untuk setiap suntikan yang diterimanya. Total, dia menyebut ada 14 orang yang pernah digantikannya menjalani vaksinasi Covid-19.

Dokter spesialis patologi klinis dari Universitas Sebelas Maret (UNS), Tonang Dwi Ardyanto, menekankan bahwa apa yang viral tentang Abdul Rahim tersebut baru sebatas pengakuan. Menurutnya, perlu data lebih valid untuk membahas kemungkinan-kemungkinan bagaimana Abdul bisa melakukan itu.

"Mengingat dalam proses vaksinasi, ada tahapan screening data maupun kondisi pasien,” ujar dia saat dihubungi Rabu pagi, 22 Desember 2021.

2. Ada Pusaran Angin Bakal Bibit Siklon Tropis di Laut Arafura, NTT Waspada

Sebuah pusaran angin yang dapat meningkat menjadi area potensi bibit siklon tropis teridentifikasi di sekitar wilayah Laut Arafura pada Selasa 21 Desember 2021. Dalam periode tiga hari ke depannya, potensi bibit siklon dapat terbentuk seiring dengan menguatnya pusaran dan kecepatan angin tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Suspect area tersebut mempunyai kecenderungan bergerak ke arah barat daya menuju wilayah perairan utara Australia atau selatan Nusa Tenggara Timur (NTT)," ujar Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto, dalam keterangannya, Selasa.

Guswanto memaparkan, identifikasi dilakukan BMKG melalui Jakarta Tropical Cyclone Warning Center (TCWC). Dalam periode 48-72 jam ke depan, dia menambahkan, model prediksi cuaca Jakarta TCWC memperkirakan di area tersebut akan mengalami peningkatan intensitas yang cukup signifikan.

"Dengan kemungkinan pusat sistemnya sudah berada di Area Tanggung Jawab TCWC Australia," kata dia.

3. Universitas Terbuka Siap Jadi PTN Badan Hukum, Menunggu Peraturan Pemerintah

Tinggal menunggu terbitnya Peraturan Pemerintah (PP), Universitas Terbuka (UT) akan secara resmi berpindah menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTNBH).

Pada 7 Desember 2021, Menteri Pendidikan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim telah menyetujui UT menjadi PTNBH dengan mengeluarkan surat Mendikbudristek Nomor 0835/E.E3/KB.00/2021 tentang Persetujuan Universitas Terbuka menjadi PTN Badan Hukum. Melansir dari www.ut.ac.id berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 41 Tahun 1984, UT merupakan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang telah disahkan pada tanggal 4 September 1984.

Menjadi PTN ke-45 di Indonesia, UT memiliki kekhasan yakni metode pembelajarannya yang menggunakan sistem belajar jarak jauh dan terbuka. Dimana pembelajarannya dilakukan secara tidak bertatap muka, tapi menggunakan media, baik itu media cetak (modul) maupun non-cetak (audio/video, komputer/internet, siaran radio, dan televisi).Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Baca:
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Kelebihan SSD di Laptop, Guru SMK Latih Animasi

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Vaksinasi Demam Berdarah untuk Kurangi Risiko Anak kena Infeksi Berat

17 jam lalu

DBD DI INDONESIA MENGKHAWATIRKAN DITENGAH PANDEMI CORONA. Puskesmas, melakukan tindakan pengasapan (fogging) untuk membasmi nyamuk Aedes Aegypti, di kawasan Kampung Baru I, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu, 11 April 2020. Pemerintah meminta masyarakat untuk mewaspadai mewabahnya Demam Berdarah Dengue, karena jumlah kasus ini di Indonesia telah mencapai 16 ribu jiwa, dari periode  Januari - April, sebanyak 254 orang meninggal, di tengah kasus mewabahnya pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19). TEMPO/Imam Sukamto
Vaksinasi Demam Berdarah untuk Kurangi Risiko Anak kena Infeksi Berat

Vaksinasi demam berdarah dapat mengurangi risiko anak terkena infeksi demam berdarah berat sehingga menyebabkan kematian.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Dampak Global Penambangan Pasir Laut, Cuaca

1 hari lalu

Ilustrasi pengerukan pasir laut. Shutterstock
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Dampak Global Penambangan Pasir Laut, Cuaca

Topik tentang heboh kebijakan Presiden Jokowi dalam pengelolaan hasil sedimentasi di laut menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


6 Fakta Joki di UTBK 2023: Biaya Ratusan Juta hingga Peserta Lolos BAP

2 hari lalu

Perangkat terlarang yang digunakan seorang peserta ujian hasil temuan kasus kecurangan di Pusat UTBK UPI di Tasikmalaya, Kamis 25 Mei 2023. (Dok: Panitia UTBK UPI)
6 Fakta Joki di UTBK 2023: Biaya Ratusan Juta hingga Peserta Lolos BAP

UTBK 2023 diwarnai kasus kecurangan salah satunya joki yang membantu peserta mengisi jawaban soal.


BIo Farma dan Sinopharm Rintis Pengembangan Pengobatan Baru TBC

2 hari lalu

Gedung Kantor Pusat PT Bio Farma (Persero) di Bandung Jawa Barat. Bio Farma, BUMN Produsen vaksinterbesar di Asia Tenggara, menjadi  Holding BUMN FarmasiBersama dua BUMN lainnya, PT Kimia Farma Tbk dan PT Indofarma Tbk.
BIo Farma dan Sinopharm Rintis Pengembangan Pengobatan Baru TBC

Kerja sama Bio Farma dan Sinopharm terjalin sejak 2020 lewat perjanjian pembelian 7,5 juta dosis vaksin Covid-19 pada tahun itu.


Demam usai Imunisasi Itu Wajar, Ini yang Perlu Dapat Perhatian Lebih

3 hari lalu

Petugas kesehatan memberikan vaksin polio kepada anak balita saat mendatangi salah satu rumah warga di wilayah terluar, Desa Lampuyang Pulau Beras, Kecamatan Pulau Aceh, Kabupaten Aceh Besar, Aceh, Selasa 6 Desember 2022. Pemerintah menargetkan pelaksanaan Sub Pekan Imunisasi (PIN) Polio di provinsi Aceh tersebut tuntas dalam waktu sebulan dengan menyasar 1,2 juta anak. ANTARA FOTO/Ampelsa
Demam usai Imunisasi Itu Wajar, Ini yang Perlu Dapat Perhatian Lebih

Anak demam usai imunisasi itu tidak usah dikhawatirkan. Yang perlu panik kalau demam itu menyebabkan kejang.


Terlibat Perjokian, Peserta UTBK di Kampus UPI Tasikmalaya Lolos BAP Kepolisian

3 hari lalu

Sejumlah peserta bersiap mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Terlibat Perjokian, Peserta UTBK di Kampus UPI Tasikmalaya Lolos BAP Kepolisian

Peserta UTBK yang terlibat perjokian ketika mengikuti tes di Pusat UTBK Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Tasikmalaya lolos dari jerat hukum.


Kasus Perjokian di UTBK, Ini Kata Kepala Departemen Hukum Pidana Unpad

3 hari lalu

Sejumlah peserta antre sebelum  mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Kasus Perjokian di UTBK, Ini Kata Kepala Departemen Hukum Pidana Unpad

Kata Kepala Departemen Hukum Pidana Fakultas Hukum Unpad masalah perjokian di UTBK agak sulit untuk dikaitkan dengan pasal hukum yang pas.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peserta UTBK Kedokteran Pakai Joki, Ijazah Palsu

4 hari lalu

Sejumlah peserta antre masuk kelas sebelum mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peserta UTBK Kedokteran Pakai Joki, Ijazah Palsu

Topik tentang seorang peserta UTBK-SNBT Prodi Kedokteran di kampus UPI Tasikmalaya memakai joki menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Imunisasi Ganda, Solusi Kejar Imunisasi Anak yang Terlambat

4 hari lalu

Petugas kesehatan memberikan vaksin polio tetes (Oral Poliomyelitis Vaccine) kepada anak dan balita saat imunisasi polio serentak di Kantor Balai Desa Meureubo, Kecamatan Meureubo, Aceh Barat, Aceh, Senin 12 Desember 2022. Pelaksanaan Sub Pekan Imunisasi Nasional (Sub PIN) serentak di 21 kabupaten/kota di Provinsi Aceh pada 12-16 Desember 2022 untuk menyasar 1,2 juta anak berusia nol hingga 12 tahun itu sebagai upaya percepatan penanggulangan kejadian luar biasa (KLB) Polio tipe 2 yang ditemukan di Kabupaten Pidie. ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas
Imunisasi Ganda, Solusi Kejar Imunisasi Anak yang Terlambat

Imunisasi ganda dalam rangka mengejar keterlambatan imunisasi sangat bermanfaat, terutama untuk melindungi anak pada saat yang rentan.


Ditengarai Jaringan Nasional, Ini Modus dan Biaya Joki yang Dipakai Peserta UTBK di UPI

4 hari lalu

Pengawas ujian memeriksa badan peserta UTBK dengan menggunakan metal detektor di Universitas Indonesia, Depok, Kamis 19 Mei 2022. UTBK dilaksanakan di 21 titik lokasi yang tersebar di Fakultas Teknik (FT), Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya (FIB), Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Rumpun Ilmu Kesehatan (RIK), serta lokasi lain di beberapa fakultas. Tempo/Muhammad Syauqi Amrullah'
Ditengarai Jaringan Nasional, Ini Modus dan Biaya Joki yang Dipakai Peserta UTBK di UPI

Modus dan peralatan joki yang digunakan disebut mirip dengan temuan kasus kecurangan sebelumnya di Pusat UTBK Universitas Sumatra Utara dan Bengkulu.