Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

iPhone SE 3 5G Diprediksi Menarik Pembeli di Asia

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
iPhone SE 2022 atau iPhone SE 3. (Apple)
iPhone SE 2022 atau iPhone SE 3. (Apple)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Para analis memprediksi model 5G murah Apple, iPhone SE 3 atau iPhone SE 2022, akan meningkatkan daya tarik Apple di Asia di mana ia berada dalam pertempuran sengit dengan beberapa saingan, dari Samsung hingga Vivo.

Setelah berfokus pada ponsel kelas atas selama krisis rantai pasokan yang disebabkan oleh pandemi, Apple minggu ini meluncurkan konektivitas 5G ke iPhone SE - seharga US$ 429 (Rp 6,1 juta) - yang kemungkinan akan menarik lebih banyak pembeli kelas bawah di pasar negara berkembang.

"iPhone SE generasi ke-3 yang baru bisa efektif dalam mendapatkan pangsa tambahan di antara konsumen yang sensitif terhadap harga, terutama di Asia," kata pialang Cowen and Company, mengutip Cina dan India pada khususnya, sebagaimana dikutip Reuters, baru-baru ini.

Counterpoint Research mengatakan iPhone SE 4G sebelumnya menyumbang 12 persen dari total penjualan iPhone sejak diluncurkan pada Q2 2020 hingga akhir 2021, dengan Jepang sebagai pasar terbesar setelah Amerika Serikat.

"Kali ini kami memperkirakan permintaan akan lebih terbuka di pasar lain seperti Eropa, Asia Tenggara dan Korea - wilayah di mana banyak konsumen menjauh karena kurangnya dukungan 5G (untuk SE yang lebih lama)," ujar analis Counterpoint Research Sujeong Lim.

Perusahaan paling kaya di dunia dengan kapitalisasi pasar sekitar US$ 2,6 triliun, Apple, mencapai pangsa pasar tertinggi di Cina pada akhir tahun lalu, melampaui Huawei untuk menjadi penjual terbaik, menurut Counterpoint sebelumnya.

Analis Cowen and Company Krish Sankar mengatakan kenaikan harga ponsel 5G layar kecil baru senilai US$ 30 dari versi 4G bakal menutupi sebagian besar biaya tambahan dari teknologi yang disempurnakan, meskipun margin akan lebih rendah dibandingkan dengan iPhone 13 mini seharga US$ 699.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dia memperkirakan iPhone SE akan menghasilkan margin kotor antara 42-54 persen, atau kira-kira setengah dari laba kotor untuk setiap perangkat dibandingkan dengan iPhone 13 mini.

"Kami percaya bahwa jajaran iPhone SE terjangkau yang diperbarui akan mendorong minat konsumen terhadap iPhone versus kekhawatiran investor akan penurunan tajam," kata analis Citi Jim Suva.

REUTERS

Baca:
iPhone SE 2022 Resmi Diluncurkan, Ini Harga dan Spesifikasinya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

12 jam lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

Luhut mengatakan Indonesia dan Cina telah sepakat untuk membentuk tim penggarapan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya


Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

14 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

Untuk mengatasi notifikasi WhatsApp terlambat muncul, berikut beberapa langkah yang bisa dicoba.


Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

1 hari lalu

Ilustrasi gadget dan aplikasi untuk traveling
Tips Menghindari Tagihan Telepon Bengkak saat Traveling ke Luar Negeri

Banyak pelancong yang tidak menyadari bahwa ponsel mereka menggunakan data roaming yang biayanya jauh lebih mahal saat traveling ke luar negeri.


Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

1 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.


6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

2 hari lalu

Ilustrasi orang menggunakan smartphone atau handphone. Freepik
6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

Lakukan enam tips berikut agar baterai smartphone Anda tahan lama.


Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

2 hari lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

Terpopuler: Presiden Jokowi tawarkan investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir minta BUMN batasi pembelian dolar.


Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

4 hari lalu

CEO Apple, Tim Cook (kiri) melambaikan tangan setibanya di  Apple Developer Academy di Green Office Park, BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu 17 April 2024. Kunjungan tersebut dalam rangka rencana Apple membuat pengembangan (offset) tingkat komponen dalam negeri atau TKDN untuk produk-produk buatan Apple. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.


Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

4 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

Apple sudah berencana memproduksi iPhone di India dan MacBook di Thailand, guna melepas ketergantungan terhadap manufaktur Tiongkok.


Rumor Spesifikasi OnePlus Ace 3 Pro, Punya Layar OLED Melengkung dan Chip Snapdragon

4 hari lalu

OnePlus Ace 3. Gsmarena.com
Rumor Spesifikasi OnePlus Ace 3 Pro, Punya Layar OLED Melengkung dan Chip Snapdragon

Fitur OnePlus Ace 3 Pro dikabarkan lebih canggih dibanding generasi OnePlus sebelumnya.


Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

4 hari lalu

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto (kiri) bertemu dengan CEO Apple Tim Cook (kanan) di kantor Kementerian Pertahanan RI, Rabu, 17 April 2024. Sumber: ANTARA
Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

Budi Arie Setiadi mengatakan Tim Cook mengapresiasi hasil pemilu presiden Indonesia atas terpilihnya Prabowo.