Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Punya Segudang Prestasi, Siswa Ini Dapat Beasiswa di 2 Kampus Ternama di Kanada

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Ismu Daud, siswa berprestasi MAN 2 Kota Malang. Dok. MAN 2 Kota Malang
Ismu Daud, siswa berprestasi MAN 2 Kota Malang. Dok. MAN 2 Kota Malang
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu peserta didik MAN 2 Kota Malang Mohammad Ismu Daud diterima di dua universitas ternama di Kanada, University of British Columbia (UBC) untuk konsentrasi Bachelor of Science dan University of Toronto untuk konsentrasi Life Science Faculty of Arts and Sciences.

Ketua Tim Olimpiade dan Karya Ilmiah Remaja MAN 2 Kota Malang, Wulaidah, mengatakan bahwa capaian Daud tak lepas dari prestasinya pada Kompetisi Sains Nasional (KSN) bidang Biologi pada 2020. Saat itu, dia berhasil meraih medali perunggu. Di tahun yang sama, Daud juga meraih medali perak untuk cabang Biologi Terintegrasi pada ajang Kompetisi Sains Madrasah.

“Prestasi Mohammad Ismu Daud hingga diterima di perguruan tinggi luar negeri, tidak lepas dari prestasi  yang sudah diraih," ujar Wulaidah seperti dilansir di laman resmi Kementerian Agama pada Jumat, 25 Maret 2022.

Daud juga meraih medali emas bidang Biologi pada KSN 2021 dan medali perunggu Kompetisi Sains Ruang Guru. Serangkaian prestasi itu membawa Daud berhasil mendapat Beasiswa Indonesia Maju dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi. Program ini dikhususkan untuk para siswa kelas 12 yang berprestasi pada ajang lomba, kompetisi, atau festival di bidang Sains, Riset, Teknologi, dan Inovasi.

“Prestasi demi prestasi inilah yang menjadi modal ananda Daud untuk mengikuti program Beasiswa Indonesia Maju dan dinyatakan diterima setelah melalui serangkaian seleksi dan program pembinaan yang ketat," jelas Wulaidah. Setelah dinyatakan lolos program Beasiswa Indoensia Maju, Daud mengikuti tes IELTS dan mendaftar ke dua universitas di Kanada, yakni University of British Columbia dan University of Toronto.

Kepala MAN 2 Kota Malang, Mohammad Husnan, bersyukur atas prestasi peserta didiknya. Meski demikian, Husnan mengaku tidak heran dengan capaian Daud. Pasalnya, kata dia, selama ini Daud sudah banyak prestasi yang diraihnya, khususnya di bidang Biologi.

"Selain unggul di bidang akademik, Daud termasuk peserta didik yang memiliki kecakapan sosial yang baik, mudah bergaul, dan memiliki kemampuan komunikasi yang baik,” katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Wakil Kepala MAN 2 Kota Malang bidang Humas dan Kerja sama, Ahmad Thohir Yoga, juga menyampaikan rasa bangganya atas prestasi beberapa siswa MAN 2 Kota Malang. Selain Daud, ada juga sejumlah siswa yang mendapat beasiswa ke luar negeri melalui program Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) tahun 2022.

"Alhamdulillah ini menjadi semangat dan pencapaian yang harus disyukuri bagi madrasah yang mengusung inovasi program Madu Manja (MAN Dua Menjelajah Dunia). Insya Allah MAN 2 Kota Malang siap mengantarkan peserta didik menjadi bagian dari masyarakat dunia yang berprestasi," katanya.

Baca juga:

Sri Mulyani Anggarkan Dana Abadi Kebudayaan Indonesiana Rp 5 Triliun

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

14 jam lalu

Emas batangan murni 99,99 persen ditempatkan di ruang kerja di pabrik logam mulia Krastsvetmet di kota Krasnoyarsk, Siberia, Rusia, 31 Januari 2023. REUTERS/Alexander Manzyuk
Perampok Gasak Emas Rp 253 Miliar di Kanada, Terbesar dalam Sejarah

Polisi Kanada menangkap sembilan orang yang diduga melakukan pencurian emas terbesar dalam sejarah.


LPDP Buka Beasiswa S2 dan S3 di UST Korea Selatan, Ini Syarat dan Jadwalnya

1 hari lalu

LPDP. lpdp.kemenkeu.go.id
LPDP Buka Beasiswa S2 dan S3 di UST Korea Selatan, Ini Syarat dan Jadwalnya

Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan memberikan beasiswa S2 dan S3 di The University of Science & Technology Korea Selatan


ITS Targetkan 30 Persen Mahasiswa Dapat Beasiswa, Dana Pencairannya Meningkat Sejak 2020

2 hari lalu

Arsip foto gerbang pintu masuk kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. ANTARA/HO-Humas ITS.
ITS Targetkan 30 Persen Mahasiswa Dapat Beasiswa, Dana Pencairannya Meningkat Sejak 2020

ITS berencana meningkatkan jumlah mahasiswa penerima beasiswa.


Kini Walikota Kanada, Pria Ini Pernah Jadi Gelandangan dan Pecandu Narkoba

8 hari lalu

Bendera Kanada dengan gambar daun ganja saat kampanye legalisasi ganja tahunan di Parliament Hill di Ottawa, Ontario, Kanada, 20 April 2017.[REUTERS/Chris Wattie]
Kini Walikota Kanada, Pria Ini Pernah Jadi Gelandangan dan Pecandu Narkoba

Seorang walikota Kanada pernah menjadi gelandangan dan pecandu narkoba. Ia berhasil bangkit dan menjadi pemimpin sebuah kota di Kanada.


Intel Kanada Temukan Campur Tangan Cina dalam Dua Pemilu

10 hari lalu

Bendera AS dan Kanada berkibar di perbatasan Kanada-Amerika Serikat di Jembatan Kepulauan Seribu, yang tetap ditutup untuk lalu lintas yang tidak penting untuk memerangi penyebaran penyakit virus corona (Covid-19) di Lansdowne, Ontario, Kanada, 28 September , 2020. [REUTERS/Lars Hagberg/File Foto]
Intel Kanada Temukan Campur Tangan Cina dalam Dua Pemilu

Laporan Badan Intelijen Keamanan Kanada (CSIS) menemukan bahwa ada campur tangan Cina dalam dua pemilu terakhir di negara itu.


8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

10 hari lalu

Pemain Al Nassr, Sadio Mane. (Instagram/@alnassr)
8 Amal Jariyah Sadio Mane untuk Desanya di Senegal, Dirikan Masjid hingga Bagi Makan Gratis Saat Ramadan

Sadio Mane bintang Al Nassr dikenal kedermawanannya untuk kampung halamannya, Bambali, Senegal. Berikut 8 amal jariyah Mane untuk kampungnya.


Pendaftaran Beasiswa IISMA Skema Patungan Buka hingga 22 April, Cek Persyaratannya

11 hari lalu

Safira Aulia Pramudita bersama para awardee IISMA Universiti Malaya. Dok. Istimewa
Pendaftaran Beasiswa IISMA Skema Patungan Buka hingga 22 April, Cek Persyaratannya

IISMA co-funding merupakan skema beasiswa dari Kemendikbudristek untuk membiayai mahasiswa Indonesia dengan pendanaan parsial antara mahasiswa dan pemerintah.


Siang Ini Amerika dan Kanada Alami Gerhana Matahari Total, Begini Tahapan Terjadinya

11 hari lalu

Penampakan Gerhana Matahari Total yang diamati dari Pantai Airleu, Com, Distrik Lautem, Timor Leste, Kamis 20 April 2023. FOTO : Observatorium Astronomi ITERA Lampung  atau OAIL
Siang Ini Amerika dan Kanada Alami Gerhana Matahari Total, Begini Tahapan Terjadinya

Walaupun Indonesia tidak alami gerhana matahari total yang terjadi hari ini, tetapi ini merupakan fenomena menarik di dunia.


Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

12 hari lalu

Pekerja bantuan Australian World Central Kitchen (WCK), Lalzawmi
Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

Beberapa negara Eropa sekutu Israel pertimbangkan hentikan penjualan senjata akibat pembunuhan tujuh relawan World Central Kitchen di Gaza


Sambut Wisatawan Gerhana Matahari Total, Kota di Kanada Umumkan Keadaan Darurat

12 hari lalu

Air terjun Niagara salah satu tempat wisata alam yang sangat terkenal di Amerika. Air terjun Niagara merupakan gabungan dari 3 air terjun, sehingga biasa disebut air terjun Horseshoe. Niagara mengaliri air sebanyak 6 juta kubik permenit, sungguh kekuatan air yang sangat dahsyat. Roberto Machado Noa/Getty Images
Sambut Wisatawan Gerhana Matahari Total, Kota di Kanada Umumkan Keadaan Darurat

Kawasan air terjun Niagara dinyatakan National Geographic sebagai salah satu tempat terbaik untuk melihat gerhana matahari total.