Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sekolah Tinggi Intelijen Negara Buka Pendaftaran untuk 300 Orang, Cek Syaratnya

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Suasana swab test dan rapid test COVID-19 secara massal di halaman Gedung KPU, Jakarta, Selasa, 4 Agustus 2020. Badan Intelijen negara (BIN) bekerja sama dengan Kemenkes menggelar swab tes dan rapid test untuk memetakan kondisi kesehatan pegawai KPU dan Wartawan yang berada di zona merah sekaligus sebagai upaya pencegahan COVID-19. TEMPO/M Taufan Rengganis
Suasana swab test dan rapid test COVID-19 secara massal di halaman Gedung KPU, Jakarta, Selasa, 4 Agustus 2020. Badan Intelijen negara (BIN) bekerja sama dengan Kemenkes menggelar swab tes dan rapid test untuk memetakan kondisi kesehatan pegawai KPU dan Wartawan yang berada di zona merah sekaligus sebagai upaya pencegahan COVID-19. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) akan membuka pendaftaran untuk calon taruna baru pada 9-30 April mendatang. STIN merupakan perguruan tinggi kedinasan yang berada di bawah naungan Badan Intelijen Negara. Tahun ini, kuota penerimaan STIN mencapai 300 orang. 

Ide dari pendirian sekolah ini dimulai tahun 2002 atas prakarsa A. M. Hendropriyono yang mengawali pendirian Sekolah Tinggi Intelijen Negara. STIN memiliki sejumlah keunggulan seperti memiliki fasilitas pendidikan lengkap dan modern serta terakreditasi unggul oleh Badan Akreditasi Nasional-Perguruan Tinggi. Selama belajar di STIN, calon taruna berkesempatan berlatih menjadi Indonesian Cyber Task Force dan ahli dalam bidang Biomedical Hazard, kuliah gratis, serta setelah lulus kuliah bisa diangkat menjadi pegawai negeri sipil.

Berikut syarat masuk ke STIN:

Persyaratan Umum
- Warga Negara Indonesia (WNI).
- Tidak pernah terlibat tindak pidana.
- Berkelakuan baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
- Berpendidikan minimal SMA/SMK/MA (bukan lulusan paket C) dengan ketentuan :
lulusan SMA/SMK/MA tahun 2020 dan 2021, nilai rata-rata ijazah minimal 80. Bagi lulusan SMA/SMK/MA tahun 2022, nilai rata-rata rapor semester 1 s/d semester 5 minimal 75.
- Belum pernah menikah dan bersedia tidak menikah selama masa pendidikan.
- Belum pernah melahirkan (perempuan) dan belum pernah punya anak biologis (laki-laki).
- Tidak bertato dan/atau memiliki bekas tato.
- Tidak bertindik dan/atau memiliki bekas tindik pada bagian tubuh yang tidak lazim (perempuan).
- Tidak bertindik dan/atau memiliki bekas tindik pada bagian tubuh manapun (laki-laki).
- Sehat jasmani, rohani dan tidak pernah mengalami patah tulang.
- Apabila berkacamata, maksimal ukuran 1 baik + (plus) atau - (minus)
- Tidak buta warna.
- Tinggi badan minimal (berat badan seimbang menurut ketentuan berlaku)
Putra : 165 cm
Putri : 160 cm
- Usia pada tanggal 31 Desember 2022 serendah-rendahnya 16 tahun dan tidak lebih dari 21 tahun (dibuktikan dengan Akte Kelahiran/Surat Keterangan Lahir).
- Mendapatkan persetujuan orangtua atau wali yang dibuktikan dengan surat pernyataan orangtua/wali.

Tahapan Seleksi
- Tes seleksi kompetensi dasar.
- Tes psikologi.
- Tes kesehatan fisik dan jiwa.
- Tes kesamaptaan jasmani.
- Tes mental ideologi dan wawancara.
- Pantukhir.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Daftar Lokasi Tes
1. Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara.
2. Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.
3. Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan.
4. Kota Jakarta, Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
5. Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat.
6. Kota Yogyakarta, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
7. Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur.
8. Kota Denpasar, Provinsi Bali.
9. Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat.
10. Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur.
11. Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara.
12. Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan.
13. Kota Sorong, Provinsi Papua Barat.
14. Kota Jayapura, Provinsi Papua.

Informasi pendaftaran penerimaan taruna baru STIN dapat dilihat pada https://ptb.stin.ac.id

Baca juga: Bantah Diretas Hacker asal Cina, BIN: Server Kami Aman

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

14 jam lalu

Ilustrasi anggota teroris. shutterstock.com
Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan meningkatkan level kewaspadaan terorisme di kantor diplomatiknya di lima negara.


Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dan Syaratnya

1 hari lalu

Ilustrasi sekolah kedinasan. indonesiacollege.co.id
Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dan Syaratnya

Kapan jadwal pendaftaran sekolah kedinasan pada 2024? Ini penjelasan Kemenpan RB serta syarat yang harus dipenuhi ketika mendaftar.


8 Sekolah Kedinasan 2024 yang Beri Lulusannya Uang Pensiun

1 hari lalu

Ilustrasi sekolah kedinasan
8 Sekolah Kedinasan 2024 yang Beri Lulusannya Uang Pensiun

Berikut ini daftar sekolah kedinasan 2024 yang lulusannya bisa menjadi CPNS dan diberikan uang pensiun. Ada dari Kemenkeu hingga BMKG.


Kepala Intelijen Mesir Pimpin Delegasi ke Israel, Khawatir Serangan Darat ke Rafah

6 hari lalu

Asap mengepul setelah serangan Israel, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza, 22 April 2024. REUTERS/Mahdy Zourob
Kepala Intelijen Mesir Pimpin Delegasi ke Israel, Khawatir Serangan Darat ke Rafah

Rencana serangan Israel ke Kota Rafah di Gaza yang berbatasan dengan Mesir dapat menimbulkan bencana bagi stabilitas regional


Kisah SAVAK, Satuan Intelijen Iran yang Disebut Kejam dan Brutal

14 hari lalu

Ilustrasi hukuman cambuk di Iran. REUTERS
Kisah SAVAK, Satuan Intelijen Iran yang Disebut Kejam dan Brutal

Iran dikenal sebagai negara yang bergejolak. Suatu rezim menggunakan lembaga khusus untuk mengawasi dan membungkam oposisi


Masuk Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN Bisa Jalur Talent Scouting, Ini Penjelasannya

14 hari lalu

Amphitheater and Green Area Smart Campus STIN. koran.tempo.co
Masuk Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN Bisa Jalur Talent Scouting, Ini Penjelasannya

Talent scouting adalah salah satu jalur untuk mendaftar ke Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN). Berikut adalah sejumlah talenta yang bisa dipilih.


Intel Kanada Temukan Campur Tangan Cina dalam Dua Pemilu

23 hari lalu

Bendera AS dan Kanada berkibar di perbatasan Kanada-Amerika Serikat di Jembatan Kepulauan Seribu, yang tetap ditutup untuk lalu lintas yang tidak penting untuk memerangi penyebaran penyakit virus corona (Covid-19) di Lansdowne, Ontario, Kanada, 28 September , 2020. [REUTERS/Lars Hagberg/File Foto]
Intel Kanada Temukan Campur Tangan Cina dalam Dua Pemilu

Laporan Badan Intelijen Keamanan Kanada (CSIS) menemukan bahwa ada campur tangan Cina dalam dua pemilu terakhir di negara itu.


Kementerian Kelautan dan Perikanan Buka Pendaftaran Taruna 2024, Simak Jalur dan Syaratnya

24 hari lalu

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Kementerian Kelautan dan Perikanan Buka Pendaftaran Taruna 2024, Simak Jalur dan Syaratnya

Kementerian Kelautan dan Perikanan buka pendaftaran peserta didik 2024. Cek di sini caranya.


Pendaftaran Taruna Akademi TNI 2024, Simak Syarat, Jadwal dan Mekanismenya

24 hari lalu

Taruna militer berbaris beriringan saat mengisi upacara ulang tahun ke-90 akademi militer Taiwan di Kaohsiung, Taiwan, 16 Juni 2014. (AP/Wally Santana)
Pendaftaran Taruna Akademi TNI 2024, Simak Syarat, Jadwal dan Mekanismenya

Calon Taruna Akademi TNI dapat mengakses tautan pendaftaran secara online..


Curiga Mata-mata, Malaysia Menahan Laki-laki Asal Israel

33 hari lalu

Ilustrasi mata-mata.
Curiga Mata-mata, Malaysia Menahan Laki-laki Asal Israel

Seorang laki-laki berpaspor Israel ditahan Kepolisian Malaysia karena membawa senjata dan 200 butir peluru.