Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Fitur Lumayan, Harga Terjangkau

image-gnews
Iklan
TEMPO Interaktif, JakartaPengguna telepon selular kini disuguhi semakin banyak pilihan. Ponsel berbagai merek yang memiliki fitur lumayan lengkap dengan harga terjangkau, kini terserak di pasaran. Seperti ponsel-ponsel asal Cina yang menyerbu pasar sejak beberapa tahun belakangan ini.


Namun selain produk Negeri Tirai Bambu itu, pengguna bakal disodori lebih banyak pilihan saat akan membeli atau mengganti ponsel lawasnya. Salah satunya dari i-mobile, keluaran Samart i-mobile, vendor ponsel asal Thailand.


Rabu pekan lalu bertempat di pertokoan Grand Indonesia Jakarta, perusahaan ini mengungkap kelebihan fitur yang dipasangkan di tiga buah produk andalannya. i-mobile TV 626, i-mobile 625 dan i-mobile Hitz 101.


Tiga model ini sebenarnya sudah diperkenalkan di Indonesia sejak November 2008 lalu, bersamaan empat model lainnya. Namun baru beberapa waktu lalu produk anyar ini dilempar ke pasar. Sesuai namanya, i-mobile TV 626 adalah jenis ponsel televisi. Sedangkan i-mobile 625 adalah ponsel kamera, dan i-mobile Hitz 101 adalah ponsel musik.


Menurut Sakrapee Meebandit, Head of After Sales Service Samart i-mobile, selain TV tuner, i-mobile TV 626 juga dilengkapi layar LCD 2,4 inci yang menampilkan gambar lebih baik ketimbang kebanyakan ponsel televisi di pasaran. Untuk mengaktifkan fitur televisi juga amat mudah karena ponsel ini telah di-setting menu untuk melacak saluran televisi di 31 negara di Asia.


Tinggal pilih di negara dan kota mana kita berada. Misalnya jika bepergian ke Bandung, kita tinggal memilih Indonesia untuk pilihan 'country', dan Bandung untuk pilihan 'City', ponsel akan menangkap siaran televisi lokal dan nasional yang disiarkan di kota kembang ini. “Di Indonesia, ada 29 kota yang ter-cover oleh ponsel i-mobile,” kata Meebandit.


Kemampuan merekam ponsel ini juga cukup lumayan. “Dengan memori card 2 gigabita bisa merekam siaran televisi hingga 1,5 jam,” ujar Meebandit. Baterai ponsel diciptakan khusus untuk penggunaan televisi dalam waktu lama.


Beberapa fitur menarik dipasangkan di ponsel ini. Seperti 'Fitness Function' dan 'Health Function'. Fitness Function membantu kita memantau aktivitas olahraga yang sedang kita lakukan. Misalnya menghitung berapa langkah kita berjalan atau berlari tiap menitnya. “Sedangkan Health Function misalnya untuk mengukur apakah berat badan kita seusai dengan tinggi badan atau tidak,” kata Edi Sunarto, Senior Technical Support, Samart i-mobile.


Adapun i-mobile 625 memiliki fitur yang hampir sama dengan 626. “Bedanya, 626 ada fitur televisi-nya dan 625 bentuknya lebih ramping,” kata Edi. Seperti i-mobile TV 626, pada tipe 625 juga telah ditanam amplifier built-in Yamaha untuk kualitas audio yang baik.


Ada lagi fitur menarik yang dimiliki kedua ponsel ini, yakni Motion Sensor. Fitur ini menggunakan sensor gerakan untuk mengganti-ganti menu. “Untuk memunculkan atau mencari SMS, memilih musik, mengganti gambar atau wallpaper tidak perlu memencet tombol tapi cukup menggoyangkan ponsel,” ujar Meebandit.


Kedua model ini juga dilengkapi kamera 3 megapiksel dari Casio Hitachi. Uniknya, tidak seperti ponsel kebanyakan, kamera di ponsel i-mobile tetap bisa difungsikan meski tanpa kartu GSM. Keduanya juga dilengkapi shortcut (jalan pintas) untuk memilih menu-menu kamera. Misalnya, tombol 0 (nol) untuk penggunaan lampu kilat dan tombol 1 untuk efek warna.

 

Jadi nggak perlu pakai photoshop, kita bisa membuat foto dengan kreasi warna-warna,” kata Timur Angin, fotografer profesional yang ikut menguji coba ponsel ini. “Cocok untuk foto-foto candid, yang butuh segera memotret.”


Di Indonesia, i-mobile TV 626 dibanderol harga Rp 1,7 jutaan dan i-mobile 625, Rp 1,5 jutaan. Adapun i-mobile Hitz 101, jenis ponsel musik dengan fitur-fitur sederhana seperti FM Radio dan Speaker Phone, dihargai Rp 300 ribuan saja.

DIMAS


*Spesifikasi umum i-mobile TV 626 dan i-mobile 625:

Jaringan: GSM 900/1800/1900

Kamera: 3 MP Casio Hitachi, Auto Focus dengan LED Light

Video: Record/Playback (MP4,3GP)

Audio: MP3, FM, Yamaha Amplifier

Pesan: SMS/MMS/EMS

Aplikasi: Big Font/Blacklist/Private Menu/Background Sound/ Java 2.0

Baterai: waktu bicara lebih dari 3 jam, siaga lebih dari 250 jam


*Spesifikasi khusus:


i-mobile TV 626

 

Dimensi: 113,85x50x15,5 mm, berat: 115 gram

Layar: TFT 262k, 240x320 piksel, 2,4 inci

Konektifitas: GPRS/WAP/Bluetooth A2DP/USB

Memori: 87MB/MicroSD Card slot

Sistem TV: PAL/NTSC, VHF/UHF


i-mobile 625


Dimensi: 105x47x12,96 mm, berat: 90 gram

Layar: TFT 262k, 240x320 piksel, 2 inci

Konektifitas: GPRS/WAP/Bluetooth (Stereo)/USB

Memori: 60MB/MicroSD Card slot




Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

14 November 2017

OPPO F5 akan hadir dalam tiga warna. (OPPO)
Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

Pangsa pasar Oppo Electronics mencapai 24 persen, terpaut 8 persen dari pemimpin pasar.


Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

30 Oktober 2017

Ilustrasi anak main ponsel pintar. (Shutterstock.com)
Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

Untuk mengurangi pemakaian gadget dan pengaruhnya pada mata, ajak anak beraktivitas di luar ruangan.


2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

21 Oktober 2017

Ilustrasi anak bermain gadget. Shutterstock
2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

Kondisi anggota keluarga yang berjarak satu sama lain gara-gara gadget disebut technoference.


Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

21 Oktober 2017

Ilustrasi anak dan orang tua bermain gadget. itechgadget.com
Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

Ayah bunda harus tahu, gara-gara gadget, anak merasa bersaing dengan teknologi demi menarik perhatian orang tua.


Anak Candu Gadget? Atasi dengan 'Deal Bersama'

20 Oktober 2017

Ilustrasi anak bermain gadget bersama orang tua. trymytutor.com
Anak Candu Gadget? Atasi dengan 'Deal Bersama'

Tips bagaimana berkompromi antara orang tua dan anak soal gadget


Mau Beli Headphone? Simak Ini, Suaranya Sejernih Berlian

16 Oktober 2017

Ilustrasi Headphone Nirkabel (pexels.com)
Mau Beli Headphone? Simak Ini, Suaranya Sejernih Berlian

Headphone ini disebut sebagai beberapa headphone bluetooth terbaik yang ada di pasaran. Harganya 7 jutaan


Waspada Ada Situs Penipuan Mencatut JD.ID, Jual Samsung S7 2 Juta

14 Oktober 2017

SItus penipuan mencatut JD.ID, Sabtu, 14 Oktober 2017.
Waspada Ada Situs Penipuan Mencatut JD.ID, Jual Samsung S7 2 Juta

Situs penipuan mencatut nama dan logo JD.ID yakni www.jd.id-promo-murah.com.


Sehari, Anak Usia 2-5 Tahun Maksimal 1 jam Bermain Gawai

30 September 2017

Ilustrasi anak bermain gadget bersama orang tua. trymytutor.com
Sehari, Anak Usia 2-5 Tahun Maksimal 1 jam Bermain Gawai

Steve Jobs dan Bill Gates membatasi anak-anak mereka dalam bermain gawai.


Ponsel Aman dari Kuman dengan Menggunakan PhoneSoap

25 September 2017

PhoneSoap, boks pembersih smartphone dengan inovasi sinar ultraviolet. Kredit: Mashable
Ponsel Aman dari Kuman dengan Menggunakan PhoneSoap

Selain membersihkan ponsel dengan inovasi sinar ultraviolet, PhoneSoap juga membuat ponsel terisi penuh.


Xiaomi Mi A1 Dirilis di Indonesia, Apa Kelebihannya?

20 September 2017

Peluncuran Xiaomi Mi A1 di Jakarta. Kredit: Zul'aini Fi'id/Tempo
Xiaomi Mi A1 Dirilis di Indonesia, Apa Kelebihannya?

Xiaomi merilis ponsel terbarunya Mi A1 di Jakarta, yang dibandrol dengan harga Rp 3,09 juta.