Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Anthony Fauci Baru Positif Covid-19 Saat Omicron BA.4 dan BA.5 Merebak

image-gnews
Anthony Fauci, direktur Institut Nasional Alergi dan Penyakit Menular AS, berbicara dalam sidang Komite Kesehatan, Pendidikan, Perburuhan, dan Pensiun Senat di Gedung Kantor Senat Dirksen di Washington, DC, AS, 20 Juli 2021. [Stefani Reynolds /Pool melalui REUTERS/File]
Anthony Fauci, direktur Institut Nasional Alergi dan Penyakit Menular AS, berbicara dalam sidang Komite Kesehatan, Pendidikan, Perburuhan, dan Pensiun Senat di Gedung Kantor Senat Dirksen di Washington, DC, AS, 20 Juli 2021. [Stefani Reynolds /Pool melalui REUTERS/File]
Iklan

TEMPO.CO, JakartaAnthony Fauci, ketua tim penasihat bidang medis Presiden Amerika Serikat Joe Biden untuk urusan pandemi Covid-19, untuk pertama kalinya terkonfirmasi positif terinfeksi virus penyakit itu. Fauci yang adalah Direktur di National Institute of Allergy and Infectious Diseases dikabarkan pada Rabu 15 Juni 2022, mengalami gejala yang ringan.

Fauci, yang menjadi kritikus besar atas cara penanganan Covid-19 di masa pemerintahan Presiden Donald Trump, terkonfirmasi positif menurut rapid test antigen. Fauci terinfeksi meski sudah menerima vaksinasi dosis penuh plus dua kali dosis penguat alias booster. Fauci yang kini berusia 81 tahun kemudian mengonsumsi Paxlovid, obat antivirus Covid-19 buatan Pfizer yang sudah mendapat izin edar dari FDA.

Fauci disebutkan tidak membuat kontak dekat dengan Biden atau pejabat senior lainnya di pemerintahan AS beberapa waktu belakangan. Tapi, Fauci tercatat muncul di depan publik pada Selasa lalu. Dia hadir dan menemui AIDS Clinical Trials Group--sebuah jaringan ratusan peneliti yang mempelajari pengobatan HIV dan infeksi terkaitnya--di Washington.

"Dia akan melanjutkan bekerja dari rumahnya, dan baru akan kembali ke kantor setelah hasil tes negatif kembali," bunyi keterangan dari National Institute of Allergy and Infectious Diseases. Bekerja dari rumah termasuk untuk agenda rapat kerja dengan Senat pada Kamis waktu setempat.

Virus corona penyebab Covid-19 masih menjadi ancaman serius di Amerika Serikat. Menurut basisdata New York Times, ada lebih dari 100 ribu kasus baru yang teridentifikasi setiap harinya di negara itu. Angka itu relatif tetap sepanjang bulan ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Angka kasus itu dan mereka yang rawat inap di rumah sakit menanjak di wilayah barat dan selatan AS. Meski begitu data kematian kurang dari 350 kasus yang dilaporkan setiap harinya, jauh di bawah 2.600 per hari saat puncak gelombang Omicron subvarian awal. Sekarang, saat banyak negara di dunia mencatat kenaikan jumlah kasus Covid-19, menyebar varian baru Omicron, yakni BA.4 dan BA.5, yang lebih menular.

Varian baru itu juga telah dideteksi dan mulai berkembang di AS. “Kalau boleh jujur, ini hanya persoalan waktu saja sebelum kita semua terinfeksi; virus ini telah semakin mudah menular," kata Carlos del Rio, spesialis penyakit menular di Emory University, Rabu waktu setempat. Dia menyampaikan bahwa pada titik waktu tertentu semua orang akan berhadapan dengan virus ini. "Dan jika demikian, Anda lebih baik sudah divaksin dan menerima booster."

NEW YORK TIMES, POLITICO

Baca juga:
Pernah Diperkirakan 100-200 Ribu, Kematian Covid-19 di AS Tembus 1 Juta Jiwa

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jepang Waspadai Lonjakan Kasus Radang Tenggorokan, Berpotensi Pandemi?

30 menit lalu

Pengunjung yang mengenakan masker pelindung berdoa pada hari kerja pertama Tahun Baru 2023 di kuil Kanda Myojin, yang sering dikunjungi oleh para pemuja yang mencari keberuntungan dan bisnis yang makmur, di tengah wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Tokyo, Jepang, 4 Januari , 2023. REUTERS/Issei Kato
Jepang Waspadai Lonjakan Kasus Radang Tenggorokan, Berpotensi Pandemi?

Otoritas kesehatan Jepang telah memperingatkan adanya lonjakan infeksi radang tenggorokan yang berpotensi mematikan


Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Meminta Pemilihan Ulang

2 hari lalu

Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Meminta Pemilihan Ulang

Permohonan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud serupa, yakni meminta Mahkamah Konstitusi mendiskualifikasi Gibran dan pemilihan presiden ulang.


Top 3 Dunia: Donald Trump Ingatkan Israel Soal Gaza hingga Netanyahu Ngambek

2 hari lalu

Kandidat presiden dari Partai Republik dan mantan Presiden AS Donald Trump pada  malam pemilihan pendahuluan presiden New Hampshire, di Nashua, New Hampshire, AS, 23 Januari 2024. REUTERS/Mike Segar
Top 3 Dunia: Donald Trump Ingatkan Israel Soal Gaza hingga Netanyahu Ngambek

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 26 Maret 2024 diawali oleh mantan presiden AS Donald Trump memperingatkan warga Israel soal Gaza


Pulang Umrah, Fadel Muhammad Penuhi Panggilan KPK untuk Diperiksa dalam Kasus Korupsi APD Covid-19

3 hari lalu

Kepala Bagian Pemberitaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ali Fikri saat ditemui di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan pada Selasa, 23 Januari 2024. Tempo/Mutia Yuantisya
Pulang Umrah, Fadel Muhammad Penuhi Panggilan KPK untuk Diperiksa dalam Kasus Korupsi APD Covid-19

Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad diperiksa dalam kasus dugaan korupsi pengadaan alat pelindung diri (APD) Covid-19 di Kemenkes.


Top 3 Dunia: Ucapan Selamat dari Olaf Scholz dan Joe Biden untuk Prabowo

5 hari lalu

Orang-orang bersenjata melepaskan tembakan saat berlangsungnya konser musik di Balai Kota Crocus, di Krasnogorsk, wilayah Moskow, Rusia, 22 Maret 2024, Video obtained by Reuters/via REUTERS
Top 3 Dunia: Ucapan Selamat dari Olaf Scholz dan Joe Biden untuk Prabowo

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 23 Maret 2024 masih terkait kemenangan Prabowo Subianto sebagai presiden terpilih dalam pemilu 2024.


Presiden AS Joe Biden Telepon Prabowo, Ucapkan Selamat atas Kemenangan Pilpres

6 hari lalu

Presiden AS Joe Biden menyampaikan pidato di State Fairgrounds di Columbia, Carolina Selatan, AS, 27 Januari 2024. REUTERS/Tom Brenner/File Foto
Presiden AS Joe Biden Telepon Prabowo, Ucapkan Selamat atas Kemenangan Pilpres

Presiden Amerika Serikat Joe Biden melalui telepon pada Jumat mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto yang menjadi presiden RI terpilih


Ditegur AS, Ukraina Berkukuh Fasilitas Migas Rusia Sah Jadi Target Serangan

6 hari lalu

Kilang minyak  Omsk, Rusia, 1 Desember  2020. REUTERS/Alexey Malgavko
Ditegur AS, Ukraina Berkukuh Fasilitas Migas Rusia Sah Jadi Target Serangan

Pejabat Ukraina menyebut serangan terhadap fasilitas energi Rusia sejalan dengan praktik terbaik NATO.


FT: AS Desak Ukraina Hentikan Serangan ke Fasilitas Migas Rusia

6 hari lalu

Petugas memadamkan api yang membakar depot minyak di kota Shakhtarsk (Shakhtyorsk) dekat Donetsk, Ukraina yang dikuasai Rusia, 27 Oktober 2022. REUTERS/Alexander Ermochenko
FT: AS Desak Ukraina Hentikan Serangan ke Fasilitas Migas Rusia

Amerika Serikat mendesak Ukraina untuk menghentikan serangan terhadap infrastruktur energi Rusia.


Perdana Menteri Israel Netanyahu Bersikeras Serang Rafah, di Mana Lokasinya?

7 hari lalu

Pengunjung berpose di depan replika tembok pembatas antara Rafah dan Kairo, di Rafah, Jalur Gaza selatan, 11 Juni 2017. REUTERS/Ibraheem Abu Mustafa
Perdana Menteri Israel Netanyahu Bersikeras Serang Rafah, di Mana Lokasinya?

Perdana menteri Israel Benjamin Netanyahu bersikeras akan menyerang wilayah Rafah yang menjadi satu-satunya tempat aman di Palestina saat ini.


Umroh, Fadel Muhammad Tak Penuhi Panggilan KPK sebagai Saksi Kasus Korupsi APD Covid-19

9 hari lalu

Wakil Ketua MPR RI Fadel Muhammad.
Umroh, Fadel Muhammad Tak Penuhi Panggilan KPK sebagai Saksi Kasus Korupsi APD Covid-19

KPK memanggil Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad sebagai saksi dugaan korupsi pengadaan APD Covid-19 di Kemenkes.