Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

TikTok Luncurkan Program Follow Me untuk Dukung UKM Mengembangkan Komunitas

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Program Follow Me TikTok. (TikTok)
Program Follow Me TikTok. (TikTok)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - TikTok, Kamis, 30 Juni 2022, resmi memperkenalkan Follow Me, sebuah program global multi-channel yang bertujuan untuk membangun kesadaran dan membantu usaha kecil dan menengah (UKM) di Asia memanfaatkan kekuatan TikTok guna mendorong kesuksesan bisnis.

Program berdurasi selama enam minggu ini akan dimulai pada akhir Juni hingga awal Agustus. Program Follow Me akan membekali UKM dengan informasi, tips, dan wawasan dari sesama pengguna mengenai perjalanan bisnis mereka di TikTok. Dengan kata lain, Follow Me akan memandu UKM yang hendak menuangkan cerita mereka ke dalam video kreatif sekaligus membangun komunitas mereka di dalam platform.

“Para pemilik bisnis UKM dituntut untuk memainkan banyak peran demi keberlangsungan bisnisnya, mulai dari menjadi seorang CEO, kepala pemasaran, hingga menjadi tetangga yang ramah sekaligus pilar fondasi untuk mendukung rekan sejawatnya,” ujar Esme Lean, Head of Small and Medium Businesses, TikTok APAC, Kamis. 

"Kami memahami bahwa para pelaku bisnis UKM memiliki banyak peran dan tanggung jawab, dan program Follow Me akan membekali UKM dengan pengetahuan dan pemahaman yang mereka butuhkan untuk digunakan secara efektif sebagai daya ungkit maksimal pertumbuhan bisnisnya," tambahnya.

Dengan ekosistem kreator dan komunitas yang berlapis dan masif di dalam platform, program ini akan membantu UKM untuk bertemu dengan konsumennya, seperti pengguna atau komunitas di TikTok yang menemukan brand baru dan menginformasikan brand tersebut kepada orang lain. 

Untuk membantu para UKM mengakses sumber daya guna mengawali perjalanan mereka di TikTok, platform itu membuat laman pembuka khusus pada tanggal 7 Juli yang berisi tutorial dari UKM yang berada di wilayah Asia.

UKM itu, di antaranya merek tas Oktaviana Tas Grosir, perusahaan kecantikan, kesehatan, dan kebugaran Fondokmai, produsen saus Purefoods, pusat pembelajaran Bahasa Inggris Step Up English,merek kosmetik Alive Lab, toko roti Goldelucks.

Para UKM ini akan menceritakan perjalanan bisnis mereka di TikTok, sekaligus berbagi kiat tentang cara memanfaatkan kekuatan komunitas dan elemen hiburan untuk memenangkan hati konsumen secara online.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Laman pembuka ini juga akan mengkurasi beragam kategori pembelajaran berdasarkan tujuan pengunjung. Selain itu, TikTok juga akan mengirimkan serangkaian materi pembelajaran selama enam minggu yang berisi panduan praktik terbaik untuk memulai kampanye pertama mereka di TikTok sekaligus mengintegrasikan kisah brand mereka ke dalam konten video.

Para pemilik UKM juga disuguhkan dengan manfaat lainnya, seperti informasi untuk menyiapkan akun bisnis gratis, akses menuju Creative Centre untuk menemukan inspirasi konten, serta wawasan mengenai  bagaimana fitur Ads Manager dan Promotion di TikTok dapat dimanfaatkan untuk memperkuat hasil kampanye.

Bersama program Follow Me, bisnis apa pun dapat mengintegrasikan beragam format kreatif yang tersedia di TikTok ke dalam strategi pemasaran. Mulai dari berinteraksi, terhubung dengan audiens, dan terlibat langsung dengan audiens yang masif di TikTok.

"TikTok merupakan pasar terbaik untuk usaha kecil seperti kami. Saya sangat bersyukur dan senang berkat peluang pertumbuhan serta banyaknya jumlah pesanan yang datang dari TikTok setiap harinya. Hal ini memungkinkan kami untuk membuka tiga gudang tambahan serta menambah tim support guna mendukung kegiatan operasional kami," jelas Regina, Pemilik dan pendiri Oktaviana Tas Grosir.

Para UKM dapat berpartisipasi dalam program Follow Me dan memulai perjalanan TikTok mereka dengan mengunjungi https://www.tiktok.com/business/

Baca:
TikTok Perbanyak Fitur untuk Atur Waktu Penggunaan Aplikasi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

1 hari lalu

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist. Foto: Canva
10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.


Mengenal Apa Itu TikTok Notes, Aplikasi Baru yang Akan Jadi Kompetitor Instagram

2 hari lalu

Beberapa cara untuk top up koin TikTok, yaitu melalui website resmi dan aplikasi TikTok. Berikut ini informasi tata cara dan harganya. Foto: Canva
Mengenal Apa Itu TikTok Notes, Aplikasi Baru yang Akan Jadi Kompetitor Instagram

Kini pengguna TikTok bisa posting foto dan teks dengan TikTok Notes? Apa itu TikTok Notes yang kini sedang diperbincangkan? Ini penjelasannya.


Menkominfo Sebut CEO Microsoft Satya Nadella Bertemu Jokowi pada 30 April

2 hari lalu

Menkominfo Sebut CEO Microsoft Satya Nadella Bertemu Jokowi pada 30 April

Chief Executive Officer (CEO) Microsoft Satya Nadella bakal bertemu dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada 30 April 2024.


CEO Apple Temui Jokowi di Istana Hari Ini, Sebelumnya Umumkan Investasi di Vietnam

2 hari lalu

CEO Apple, Tim Cook tiba di Indonesia pada Selasa malam, 16 April 2024. Dia tampak sedang menyantap sate ayam sebelum dijadwalkan bertemu dengan Presiden Jokowi di Istana Negara pada Rabu, 17 April 2024. Dok: Medsos X @tim_cook
CEO Apple Temui Jokowi di Istana Hari Ini, Sebelumnya Umumkan Investasi di Vietnam

Dalam pertemuan itu akan dibahas peluang investasi Apple di Indonesia.


Uskup Korban Penusukan di Sydney Ternyata Populer di TikTok

2 hari lalu

Seorang penyerang mendekati Uskup Mar Mari Emmanuel saat kebaktian gereja di Gereja Christ The Good Shepherd di Wakeley, Sydney, Australia 15 April 2024. social media livestream video obtained by REUTERS
Uskup Korban Penusukan di Sydney Ternyata Populer di TikTok

Uskup Mari Mar Emmanuel, korban penusukan di Sydney, dijuluki "Uskup TikTok" karena memiliki banyak pengikut di media sosial itu.


Dilema Virtual AI di TikTok untuk Berjualan, Tak Mampu Gantikan Daya Tarik Influencer Manusia

4 hari lalu

Ilustrasi TikTok. shutterstock.com
Dilema Virtual AI di TikTok untuk Berjualan, Tak Mampu Gantikan Daya Tarik Influencer Manusia

Virtual AI untuk jualan di TikTok tidak semenarik pengiklan sebenarnya.


Profil PM Irlandia, Simon Harris yang Kecam Netanyahu dan Akui Negara Palestina

7 hari lalu

Pada 2016, Simon Harris dipercaya menjadi Menteri Kesehatan Irlandia. Ia dilantik saat usianya 29 tahun. Sebelumnya, Simon pernah mejabat sebagai Menteri Negara Bagian di Departemen Keuangan PER dan Taoiseach pada 2014 hingga 2016. The Irish Times
Profil PM Irlandia, Simon Harris yang Kecam Netanyahu dan Akui Negara Palestina

PM Irlandia Simon Harris mengatakan bahwa rakyat Irlandia mengecam tindakan Netanyahu yang terus menyerang Gaza, Palestina.


Jhon LBF Datangi Kediaman Bahlil saat Lebaran, Bahas Pengusaha Muda

9 hari lalu

Henry Kurnia Adhi alias John LBF. Instagram
Jhon LBF Datangi Kediaman Bahlil saat Lebaran, Bahas Pengusaha Muda

Jhon LBF mendatangi rumah dinas Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.


Menjadi Penantang Instagram, Peluncuran Aplikasi TikTok Notes Sudah Semakin Dekat?

10 hari lalu

Ilustrasi TikTok. shutterstock.com
Menjadi Penantang Instagram, Peluncuran Aplikasi TikTok Notes Sudah Semakin Dekat?

TikTok berencana merilis sebuah aplikasi berbagi foto baru yang dapat menyaingi Instagram.


Di Spanyol, TikTok Digunakan untuk Merencanakan Perjalanan

11 hari lalu

Sejumlah peserta berjoged bersama sambil disiram dengan air menjelang pembukaan Festival San Fermin di Pamplona, Spanyol, 6 Juli 2018. Festival San Fermin juga menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Spanyol. REUTERS/Susana Vera
Di Spanyol, TikTok Digunakan untuk Merencanakan Perjalanan

TikTok dinilai berperan untuk perencanaan perjalanan, karena banyak orang mengunggah rencana perjalanan, harga, dan yang dilihat di berbagai tempat