Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Biaya Kuliah 4 Kampus Swasta Jurusan Kedokteran Terbaik di Indonesia

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Ilustrasi dokter. Sumber: Getty Images/iStockphoto/mirror.co.uk
Ilustrasi dokter. Sumber: Getty Images/iStockphoto/mirror.co.uk
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah kampus swasta di Indonesia memiliki program studi andalan atau terbaik. Jika kamu ingin kuliah mengambil program studi Kedokteran namun tak lolos di kampus negeri, tak ada salahnya mencoba mendaftar di perguruan tinggi swasta (PTS). 

Universitas swasta terkadang memiliki fasilitas yang lebih unggul dibanding universitas negeri. Tenaga pendidiknya juga tidak kalah profesional. Jurusan Kedokteran di sejumlah PTS juga sudah menyadang status akreditasi A. Bagi kalian yang berkeinginan untuk menjadi dokter, simak pembahasan universitas swasta prodi Kedokteran terbaik di Indonesia termasuk biayanya.

1. Universitas Pelita Harapan (UPH)
Universitas Pelita Harapan menjadi salah satu universitas swasta  jurusan Kedokteran terbaik di Indonesia yang didirikan pada tahun 2001. Meski masih tergolong baru, jurusan Kedokteran di UPH ini sudah mendapat akreditasi A dari BAN PT. Di kampus ini mahasiswa akan belajar ilmu kedokteran, kesehatan masyarakat, dan seni perawatan  melalui kurikulum pembelajaran inovatif yang berbasis pemecahan masalah.

UPH juga telah berkolaborasi dengan berbagai institusi perawatan kesehatan swasta dan pemerintah. UPH memiliki rumah sakit pengajaran sendiri yaitu Rumah Sakit Umum Siloam yang dapat memberi mahasiwa kesempatan untuk menerapkan pengetahuan mereka dan mengembangkan keterampilan mereka dengan pengalaman langsung.

Dilansir dari laman resmi Fakultas Kedokteran UPH, biaya studi yang dibutuhkan untuk kuliah Kedokteran mencapai Rp 892 juta untuk masa studi normal selama 7 semester.

2.Universitas Islam Indonesia 
Kampus swasta ini terletak di wilayah Sleman, Yogyakarta. Pembelajaran di Fakultas Kedokteran ini telah dimulai pada 3 September 2022. Fakultas Kedokteran UII telah memiliki akreditasi A oleh BAN PT. Mahasiswa kedokteran UII bisa memperoleh pembelajaran di rumah sakit mitra UII.

Dilansir dari laman resmi UII, perkiraan total maksimum untuk biaya kuliah di Fakultas Kedokteran UII mencapai Rp 391.600.000.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Universitas Tarumanegara
Kampus ini juga telah terakreditas A oleh BAN PT. Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara lahir pada 1 Oktober 1965, namun gagasan untuk mendirikan Fakultas Kedokteran telah tercetus sejak 1954 oleh seorang sosiawan Perhimpunan Sosial Tjandra Naya (dahulu Sin Ming Hui) bernama Bayumi Wahab. 

Biaya kuliah Kedokteran di Untar mencapai Rp 283.500.000 untuk masa kuliah 7 semester di luar biaya SPP yang dibayarkan satu kali ketika masuk sebesar Rp 350 juta.

4. Universitas Kristen Maranatha
Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranatha merupakan FK swasta pertama di Bandung. Berdiri sejak 11 September 1965, Fakultas Kedokteran Maranatha telah memiliki akreditasi A yang diperoleh dari Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia pada 2019.

Fakultas Kedokteran Maranatha telah bekerja sama dengan RS Immmanuel sebagai RS Pendidikan Utama dan beberapa RS jejaring. Yayasan Perguruan Tinggi Kristen Maranatha sudah memiliki RS sendiri, yaitu Rumah Sakit Unggul Karsa Medika yang berlokasi di Kabupaten Bandung. Biaya kuliah di awal semester masuk normal di FK Maranatha mencapai sekitar Rp 303 juta.

Baca juga: Biaya Kuliah di 3 PTS Terbaik, Ada yang Bisa Dicicil

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Program Studi Biologi UGM Raih Peringkat 1 di Indonesia Versi QS WUR 2024, Ini Profilnya

17 jam lalu

Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
Program Studi Biologi UGM Raih Peringkat 1 di Indonesia Versi QS WUR 2024, Ini Profilnya

Program studi Biologi UGM raih peringkat 1 di Indonesia Versu QR WUR by Subject 2024. Berikut profil prodi ini.


Rangking Dunia UI Naik Berdasarkan Pemeringkatan Scimago, Posisi Pertama di Indonesia Awet Terjaga

10 hari lalu

Sejumlah Guru Besar Universitas Indonesia (UI) dan jajaran Sivitas Akademika UI saat menyampaikan Deklarasi Kebangsaan Kampus Perjuangan di Gedung Rektorat Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Jumat, 2 Februari 2024. Deklarasi tersebut sebagai bentuk prihatin atas hancurnya tatanan hukum, dan demokrasi, khususnya peristiwa politik Pemilu 2024 yang dilakukan tanpa martabat dan keadaban publik. TEMPO/M Taufan Rengganis
Rangking Dunia UI Naik Berdasarkan Pemeringkatan Scimago, Posisi Pertama di Indonesia Awet Terjaga

Peringkat dunia UI meningkat berdasarkan pemeringkatan Scimago. Posisinya di Indonesia pun masih nomor satu.


Penularan Flu Singapura di Indonesia Meluas, IDAI: Data Pastinya Tak Bisa Dijelaskan

13 hari lalu

Ilustrasi virus flu. freepik.com
Penularan Flu Singapura di Indonesia Meluas, IDAI: Data Pastinya Tak Bisa Dijelaskan

Diyakini kalau seluruh kasus Flu Singapura di Indonesia menginfeksi anak-anak. Belum ada kasus orang dewasa.


Selain Safrina Unair, Ini Kasus-kasus Plagiat di Kampus yang Pernah Viral

13 hari lalu

Ilustrasi plagiat
Selain Safrina Unair, Ini Kasus-kasus Plagiat di Kampus yang Pernah Viral

Klarifikasi telah diperoleh, tuduhan tindakan plagiat terbukti, dan sanksi dari Unair telah dilayangkan.


Baru Setengah Tahun Dibuka, Apa Saja Mata Kuliah Fakultas Kedokteran ITS?

14 hari lalu

Arsip foto gerbang pintu masuk kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. ANTARA/HO-Humas ITS.
Baru Setengah Tahun Dibuka, Apa Saja Mata Kuliah Fakultas Kedokteran ITS?

Dua prodi bidang kedokteran ITS berfokus mengembangkan ilmu medis berbasis teknologi.


Tim Mahasiswa Kedokteran Unismuh Makassar Jadi Finalis Olimpiade Fisiologi di Jepang

17 hari lalu

 Perwakilan mahasiswa Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Muhammadiyah Makassar berhasil menjadi finalis dalam olimpiade fisiologi kedokteran tingkat Internasional. Foto : unismuh
Tim Mahasiswa Kedokteran Unismuh Makassar Jadi Finalis Olimpiade Fisiologi di Jepang

Ini pertama kali keikutsertaan Fakultas Kedokteran Unismuh, dan menjadi satu-satunya institusi yang berasal dari Indonesia.


Ribuan Mahasiswa jadi Korban TPPO Berkedok Magang Ferienjob Jerman, Pakar: Kampus Tak Hati-Hati

18 hari lalu

Mahasiswa Universitas Halu Uleo foto bersama di Bandara Soekarno-Harta saat akan berangkat ferienjob ke Jerman. Istimewa
Ribuan Mahasiswa jadi Korban TPPO Berkedok Magang Ferienjob Jerman, Pakar: Kampus Tak Hati-Hati

Pakar pendidikan menilai ribuan mahasiswa bisa menjadi korban TPPO berkedok magang ferienjob karena kesalahan kampus


Rumah Sakit Unpad Mulai Beroperasi, Pasien Belum Ditanggung BPJS Kesehatan

20 hari lalu

Suasana Rumah Sakit Unpad. Foto : Unpad
Rumah Sakit Unpad Mulai Beroperasi, Pasien Belum Ditanggung BPJS Kesehatan

Tenaga kesehatan Rumah Sakit Unpad berasal dari Fakultas Kedokteran, Kedokteran Gigi, Keperawatan, Farmasi, dan Psikologi di Unpad.


Kisah Mahasiswa UNJ Magang di Jerman, 2 Kali Masuk Rumah Sakit dan Kerja Angkat Barang Tak Dibayar

22 hari lalu

Kampus UNJ.  Foto : UNJ
Kisah Mahasiswa UNJ Magang di Jerman, 2 Kali Masuk Rumah Sakit dan Kerja Angkat Barang Tak Dibayar

"Sampai Jerman pun saya tidak tahu akan bekerja sebagai apa ditempatkan di mana," kata Anggara, salah satu mahasiswa UNJ korban magang ferienjob.


Belajar dari Insiden Pilot Batik Air Ketiduran, Aplikasi Ciptaan UI Ini Bisa Mengecek Tingkat Kelelahan Awak Pesawat

26 hari lalu

Tampilan aplikasi Frame Aviation untuk screening gejala fatigue yang dikembangkan oleh dosen Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (Dok. Universitas Indonesia)
Belajar dari Insiden Pilot Batik Air Ketiduran, Aplikasi Ciptaan UI Ini Bisa Mengecek Tingkat Kelelahan Awak Pesawat

Aplikasi FRAMES besutan dosen kedokteran UI membantu screening kelelahan pilot, sehingga bisa mencegah timbulnya masalah dalam penerbangan.