"

6 Cara Registrasi Kartu Telkomsel yang Cepat dan Mudah

Reporter

Warga mengantre untuk melakukan registrasi ulang kartu telepon seluler prabayar di Kantor Grapari Telkomsel, Yogyakarta, 28 Februari 2018. Pemblokiran tersebut sesuai dengan Peraturan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Nomor 12 Tahun 2016 Tentang Registrasi Pelanggan Jasa Telekomunikasi. ANTARA
Warga mengantre untuk melakukan registrasi ulang kartu telepon seluler prabayar di Kantor Grapari Telkomsel, Yogyakarta, 28 Februari 2018. Pemblokiran tersebut sesuai dengan Peraturan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Nomor 12 Tahun 2016 Tentang Registrasi Pelanggan Jasa Telekomunikasi. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Pengguna kartu Telkomsel wajib melakukan registrasi kartu. Hal ini berlaku baik untuk pengguna yang baru saja membeli nomor Telkomsel, maupun pelanggan lama kartu Telkomsel. Oleh karenanya, pengguna wajib tahu cara registrasi kartu Telkomsel agar bisa mendapatkan manfaat berbagai layanan.

Cara registrasi kartu Telkomsel

Mengacu pada peraturan Menkominfo Nomor 12 tahun 2016, pemerintah mewajibkan semua pengguna kartu prabayar melakukan registrasi. Peraturan tersebut berlaku bagi semua pelanggan kartu prabayar, tak terkecuali provider Telkomsel. Manfaat registrasi kartu Telkomsel yang dapat dirasakan yakni kemudahan mengakses semua layanan Telkomsel. Disamping itu, registrasi kartu bisa meminimalisir penyalahgunaan nomor telepon oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Di bawah ini beberapa cara registrasi kartu Telkomsel dengan mudah. 

1. Cara registrasi kartu Telkomsel lewat fitur SMS

Cara registrasi kartu Telkomsel lewat SMS bagi pengguna baru

  1. Buka menu SMS di HP. 
  2. Ketik REG NIK#Nomor KK#.
  3. Selanjutnya, kirim ke nomor 4444.
  4. Tunggu notifikasi dan registrasi kartu telah berhasil.

Cara registrasi kartu Telkomsel lewat SMS bagi pengguna lama

  1. Buka menu SMS di HP. 
  2. Ketik ULANG NIK#Nomor KK#.
  3. Selanjutnya, kirim ke nomor 4444.
  4. Tunggu notifikasi dan registrasi kartu pun berhasil.

2. Cara registrasi kartu Telkomsel lewat kode USSD

  1. Buka menu telepon di HP. 
  2. Ketik *444#, kemudian ketik 1.
  3. Ikuti instruksi selanjutnya seperti masukan nomor NIK dan KK.
  4. Jika sudah, klik OK.
  5. Selanjutnya Anda akan mendapatkan pesan notifikasi yang memberitahukan bahwa registrasi kartu Telkomsel telah berhasil. 

3. Cara registrasi kartu Telkomsel lewat fitur panggilan

  1. Siapkan nomor NIK dan nomor KK. 
  2. Buka menu telepon di HP. 
  3. Lakukan panggilan ke nomor call center Telkomsel di 188, selanjutnya Anda akan dihubungkan ke customer service Telkomsel. 
  4. Sampaikan tujuan Anda yakni registrasi kartu Telkomsel, lalu ikuti perintah yang ada. 
  5. Jika sudah selesai, maka kartu Telkomsel Anda telah berhasil diregistrasi. 

4. Cara registrasi kartu Telkomsel secara online lewat website

  1. Buka browser di HP.
  2. Masuk ke situs https://www.telkomsel.com/registrasiprabayar.
  3. Selanjutnya masukan data yang diminta meliputi nomor Telkomsel, nomor NIK, dan nomor KK. 
  4. Jika langkah sudah selesai dilakukan, registrasi kartu Telkomsel pun berhasil. 

5. Cara registrasi kartu Telkomsel lewat akun sosial media Telkomsel

Cara registrasi kartu Telkomsel bisa dilakukan dengan cara menghubungi akun sosial media resmi Telkomsel. Caranya mudah, cukup kirimkan pesan yang berisi tujuan Anda yaitu registrasi kartu Telkomsel ke Customer Service Telkomsel di sosial media mulai dari Twitter, Facebook, Telegram, dan Line berikut ini:

Twitter: @Telkomsel

Facebook: @telkomsel

WhatsApp: 0811-1111-1111

Telegram: @telkomsel_official_bot

Line: @Telkomsel

6. Cara registrasi kartu Telkomsel lewat GRaPARI

  1. Siapkan kartu Telkomsel, nomor NIK, dan nomor KK. 
  2. Datang ke GraPARI atau pusat layanan pelanggan Telkomsel terdekat. 
  3. Sampaikan maksud dan tujuan Anda, selanjutnya Anda akan dibantu registrasi kartu Telkomsel. 

Itulah beberapa cara registrasi kartu Telkomsel. Sangat mudah bukan? Pastikan masukan data yang benar agar proses registrasi kartu Telkomsel tidak mengalami kegagalan.

LALA DITA PANGESTU








5 Cara Beli Masa Aktif Telkomsel 2023, Bisa Tanpa Beli Pulsa

2 hari lalu

Telkomsel melakukan sejumlah optimalisasi kapasitas dan kualitas jaringan broadband 4G/LTE dan 5G di kawasan Danau Toba guna mendukung perhelatan F1 Powerboat World Championship 2023. (Telkomsel)
5 Cara Beli Masa Aktif Telkomsel 2023, Bisa Tanpa Beli Pulsa

Cara beli masa aktif Telkomsel 2023 dengan mengisi pulsa, menggunakan kode UMB *888#, *500*05#, aplikasi MyTelkomsel, hingga pergi ke gerai DigiPOS.


Dugaan Gangguan Telekomunikasi di Papua Kabel Optik Putus, Telkom: Pemulihan Butuh Waktu

10 hari lalu

Menara pemancar Telkom di Pulau Kapotar, Nabire, Papua. Foto: Hari Suroto
Dugaan Gangguan Telekomunikasi di Papua Kabel Optik Putus, Telkom: Pemulihan Butuh Waktu

PT Telkom Indonesia Regional 7 melakukan investigasi penyebab gangguan telekomunikasi pada ruas Sarmi-Biak.


Telkomsel Gandeng ZTE Kembangkan Solusi 5G untuk Korporasi dan Industri

13 hari lalu

Telkomsel dan ZTE Corporation berkolaborasi dalam mengembangkan pemanfaatan layanan 5G untuk segmen enterprise (korporasi dan industri) di Indonesia. (Telkomsel)
Telkomsel Gandeng ZTE Kembangkan Solusi 5G untuk Korporasi dan Industri

Melalui unit bisnis Telkomsel Enterprise, Telkomsel berkomitmen untuk menjadi powerhouse penyedia solusi digital terintegrasi.


Telkomsel Integrasikan Microsoft Azure AI untuk Layanan Pelanggan

13 hari lalu

Telkomsel dan Microsoft menandatangani MoU dalam rangka mengintegrasikan Microsoft Azure Artificial Intelligence (AI) ke dalam platform marketing Telkomsel untuk pengalaman yang lebih personal bagi pelanggan. (Telkomsel)
Telkomsel Integrasikan Microsoft Azure AI untuk Layanan Pelanggan

Telkomsel ingin meningkatkan customer engagement dan kepuasan pelanggan melalui integrasi platform marketing Telkomsel dengan Microsoft Azure AI.


Telkomsel dan Huawei Teken MoU Kolaborasi di MWC 2023

19 hari lalu

Nota Kesepahaman (MoU) yang dibuat Telkomsel dan Huawei di Mobile World Congress atau MWC Barcelona yang digelar 27 Februari - 2 Maret 2023. (ISTIMEWA)
Telkomsel dan Huawei Teken MoU Kolaborasi di MWC 2023

Telkomsel dan Huawei menandatangani nota kesepahaman (MoU) di acara Mobile World Congress atau MWC 2023 yang tengah berlangsung di Barcelona.


Telkomsel Siapkan Jaringan 5G F1 Powerboat World Championship 2023 Danau Toba

26 hari lalu

Telkomsel melakukan sejumlah optimalisasi kapasitas dan kualitas jaringan broadband 4G/LTE dan 5G di kawasan Danau Toba guna mendukung perhelatan F1 Powerboat World Championship 2023. (Telkomsel)
Telkomsel Siapkan Jaringan 5G F1 Powerboat World Championship 2023 Danau Toba

Telkomsel melakukan sejumlah optimalisasi kapasitas dan kualitas jaringan broadband 4G/LTE dan 5G di kawasan Danau Toba


HUT ke-66 BCA, Simak Promo Menarik yang Diberikan Operator Seluler

27 hari lalu

Ilustrasi orang menggunakan smartphone (Pixabay.com)
HUT ke-66 BCA, Simak Promo Menarik yang Diberikan Operator Seluler

PT Bank Central Asia Tbk. atau BCA menebar berbagai promo di hari ulang tahunnya yang ke-66 pada hari ini, Selasa 21 Februari 2023.


Twitter akan Tetapkan Fitur Autentikasi Dua Faktor via SMS Berbayar

28 hari lalu

Ilustrasi Twitter. qz.com
Twitter akan Tetapkan Fitur Autentikasi Dua Faktor via SMS Berbayar

Twitter menjelaskan langkah tersebut diambil karena 2FA berbasis nomor telepon kerap menjadi celah yang disalahgunakan oleh peretas.


Operator dengan Internet Tercepat di Indonesia

34 hari lalu

Uji coba jaringan 5G Telkomsel di Bandara Soekarno-Hatta pada Senin 7 Juni 2021. Kecepatan unduh mencapai 337 MB per detik. (ANTARA/Natisha Andarningtyas)
Operator dengan Internet Tercepat di Indonesia

Rata-rata kecepatan unduh (download) internet Telkomsel di Indonesia mencapai 20,85 megabits per second (Mbps) pada kuartal IV.


Begini Cara Cek Umur Kartu Telkomsel Anda

39 hari lalu

GM Sales and Customer Care Telkomsel Region Jawa Timur, Ericson Sibagariang (kiri) bersama Sekda Yurohnur Efendi (tengah) dan Ketua LA Mania suporter Persela Nugroho (kanan) memegang Kartu LA Mania & NSP Persela pada peluncuran kartu tersebut di Pendopo Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, Rabu (4/9). ANTARA/Syaiful Arif
Begini Cara Cek Umur Kartu Telkomsel Anda

Telkomsel memiliki Layanan Cek Umur Kartu. Dengan layanan ini, pelanggan dapat mengetahui sudah berapa lama mereka menggunakan nomor telepon Telkomsel.