TEMPO.CO, Jakarta - Setelah pertama kali diumumkan di WWDC pada Juni 2022 dan mengalami penundaan selama satu bulan dari jadwal rilis semula, Apple resmi meluncurkan iPadOS 16 pada Senin, 24 Oktober 2022. Sistem operasi ini menjadi bintang dari pengumuman Apple yang juga merilis iOS 16.1, watchOS 9.1, dan tvOS 16.1 pada hari yang sama.
Terlambat dibandingkan saudaranya di perangkat ponsel, iPad pun kini resmi mendapatkan pembaruan generasi ke-16. Pembaruan berlaku untuk iPad Pro 12.9 generasi ketiga atau yang lebih baru, seluruh model iPad Pro 11", dan iPad Air terkini.
Fitur multitasking Stage Manager baru adalah pembaruan paling dibanggakan sekaligus kontroversial yang dihadirkan iPadOS 16. Fitur ini membawa sistem windowing baru ke iPad di mana pengguna dapat membuat beberapa jendela dengan ukuran berbeda untuk beberapa aplikasi sekaligus pada layar.
Pengguna kemudian dengan mudah beralih di antara masing-masing jendela tersebut. Atau drag dan drop leluasa, dan banyak lainnya.
Saat pertama kali diumumkan, Apple mengatakan Stage Manager hanya akan tersedia di iPad M1, termasuk iPad Air dan iPad Pro terbaru. Namun, beberapa minggu yang lalu, perusahaan mengatakan bahwa model iPad Pro dari 2018 dan 2020 juga akan dapat menggunakan fitur baru ini.
Baca Juga:
Dalam rilis iPadOS mendatang telah disebutkan kalau Stage Manager juga akan menambahkan dukungan monitor eksternal yang tepat ke iPad. Namun, fitur ini hanya akan terbatas pada model iPad Pro M1 dan sekarang M2.
Stage Manager, telah banyak menerima kritik meskipun beberapa perubahan dan perbaikan yang Apple telah coba lakukan sejak Juni lalu--dan membuatnya telat meluncur.
Selain kemampuan multitasking, pembaruan lainnya dihadirkan iPadOS 16 di aplikasi email. Penggunanya menjadi bisa mengurungkan pengiriman, menambahkan tautan yang banyak, membuat pengiriman terjadwal, dan beberapa kemampuan baru lainnya.
Lainnya adalah pengaturan skala tampilan baru yang meningkatkan kerapatan piksel sehingga pengguna dapat melihat lebih banyak pada aplikasi. Lalu juga pembaruan di aplikasi cuaca dan aplikasi beranda pada iPad.
9 TO 5 MAC
Baca juga:
14 Negara Anggota NATO Latihan Tempur dengan Bom Nuklir B61, Mengaku bukan untuk Tanggapi Rusia
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.