Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mahasiswi Unpad yang Wafat Diwisuda, Jalani Yudisium dengan Sakit Berat

image-gnews
Rektor Unpad Rina Indiastuti (tengah) mewisuda almarhumah Raesya Putri sebagai Sarjana Kedokteran yang diwakili orangtua dan keluarga, Rabu, 9 November 2022.(Dok.Unpad)
Rektor Unpad Rina Indiastuti (tengah) mewisuda almarhumah Raesya Putri sebagai Sarjana Kedokteran yang diwakili orangtua dan keluarga, Rabu, 9 November 2022.(Dok.Unpad)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Rektor Universitas Padjadjaran (Unpad) Rina Indiastuti ikut mewisuda kelulusan dua mahasiswi yang telah wafat. Keduanya masing-masing meraih gelar Sarjana Kedokteran dan Sarjana Pertanian. Kehadiran mereka saat wisuda diwakili oleh orang tua dan keluarga.

Rina, di akun Instagram Rektor Unpad, mengatakan ajal adalah sebuah keniscayaan, tak ada yang bisa mengelak. Pada pekan ini, dia mewisuda dua lulusan Unpad yang telah wafat, yaitu Raesya Putri dan Nurulita Fitri Qurnia.

Selain menyatakan berduka cita, Rektor Unpad juga bangga melihat perjuangan kedua almarhumah hingga mampu lulus kuliah. “Nak, perjuangan kalian telah tuntas,” kata Rina. Keduanya diwisuda pada hari yang berbeda, yaitu Rabu dan Jumat.

Pada pekan ini sejak Selasa hingga Jumat, 8-11 November 2022, Rektor Unpad melantik 3.249 wisudawan pada Upacara Wisuda Lulusan Gelombang I Tahun akademik 2022/2023. Wisuda itu diselenggarakan secara hybrid di Grha Sanusi Harjadinata Unpad Bandung.

Keluarga almarhumah Nurullita Fitri Qurnia saat acara wisuda Unpad, Jumat, 11 November 2022. (Dok.Unpad)

Menurut Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Unpad, Arief S. Kartasasmita, mahasiswa yang diwisuda adalah yang telah lulus kuliah. Kedua mahasiswi yang wafat tersebut telah memenuhi syarat kelulusan. “Patokannya adalah yudisum, sidang akhir selesai,” katanya, Sabtu, 12 November 2022..

Unpad, menurut Arief, memberikan penghargaan atas usaha keras kedua mahasiswi tersebut untuk menyelesaikan studi. Seorang di antaranya, yang mahasiswi Pertanian, berusaha mati-matian agar bisa lulus dan menjalani yudisium dalam kondisi sakit berat. “Akhirnya dia yudisum sidang akhir, besoknya meninggal,” kata Arief.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kelulusan itu sekitar dua bulan sebelum waktu wisuda. “Almarhumah tidak mau sia-sia orang tuanya menyekolahkan jadi benar-benar sampai sarjana,” ujarnya.

Sementara seorang mahasiswi lainnya dari Kedokteran, sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat dr. Hasan Sadikin Bandung karena terkena penyakit berat yang akut atau mendadak. “Dia mahasiswi saya angkatan 2018, meninggal sebulan lalu,” kata Arief. Sebelum meninggal, mahasiswi itu sempat mengikuti pra co-assistant.

Wisuda bagi mahasiswa yang telah wafat tergolong jarang terjadi di Unpad. Menurut Arief, sekitar 3-4 tahun lalu pernah ada peristiwa serupa pada seorang mahasiswa.

Baca:
Wisuda Unpad 2022: Ini Daftar Wisudawan Terbaik, Tertua, hingga Termuda

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Guru Besar Unpad Sebut Kasus Kumba Digdowiseiso Puncak Gunung Es: Masalah Sistemik

4 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Guru Besar Unpad Sebut Kasus Kumba Digdowiseiso Puncak Gunung Es: Masalah Sistemik

Kata Guru Besar Unpad soal kasus Kumba.


Megawati dan BEM FH dari 4 Kampus Ajukan Amicus Curiae, Apakah Itu Sahabat Pengadilan?

5 hari lalu

Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, memberikan sambutan di Rakornas Organ Relawan Ganjar-Mahfud di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta, Senin, 27 November 2023. Foto: TPN Ganjar-Mahfud
Megawati dan BEM FH dari 4 Kampus Ajukan Amicus Curiae, Apakah Itu Sahabat Pengadilan?

Megawtai dan BEM FH dari 4 kampus ajukan sahabat pengadilan yang dapat menjadi pertimbangan hakim untuk memutuskan perkara. Ini arti amicus curiae.


Calon Peserta UTBK SNBT Unpad 10.320 Orang, Turun Sekitar Seribu Peserta

6 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Calon Peserta UTBK SNBT Unpad 10.320 Orang, Turun Sekitar Seribu Peserta

Pusat Ujian Tulis Berbasis Komputer Universitas Padjadjaran (Unpad) akan menggelar Seleksi Nasional Berbasis Tes atau UTBK-SNBT 2024 dalam satu gelombang. Adapun jumlah calon peserta yang mendaftar ujian di Unpad tahun ini sebanyak 10.320 orang. "Jumlahnya menurun sekitar seribu orang dibanding tahun lalu," kata Inu Isnaeni Sidiq, Koordinator Pelaksana Pusat UTBK Unpad, Selasa 16 April 2024.


10 Kampus Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings 2024

6 hari lalu

Ilustrasi Kampus Universitas Indonesia 2022. (DOK. HUMAS UI)
10 Kampus Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings 2024

Indikator yang dinilai Scimago adalah kinerja penelitian, keluaran inovasi, dan dampak sosial yang diukur dari visibilitas situs web.


UTBK Unpad 2024 Diikuti 10 Ribu Peserta, Perhatikan Tahapan Pelaksanaannya

6 hari lalu

Para peserta yang melaksanakan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2023 di kampus Universitas Sumatera Utara (USU). ANTARA/HO-Humas USU
UTBK Unpad 2024 Diikuti 10 Ribu Peserta, Perhatikan Tahapan Pelaksanaannya

UTBK Unpad 2024 akan diikuti sekitar 10 ribu peserta. Unpad bermitra dengan kampus lain sehingga tes bisa digelar dalam satu gelombang.


Tak Hanya dari Megawati, MK Juga Terima Amicus Curiae dari BEM FH 4 PTN

6 hari lalu

Kepala Bagian Sektap AACC Kerja Sama Luar Negeri Immanuel Hutasoit dan Kepala Bagian Humas dan Kerja Sama Dalam Negeri Andi Hakim menerima
Tak Hanya dari Megawati, MK Juga Terima Amicus Curiae dari BEM FH 4 PTN

MK hari ini menerima berkas Amicus Curiae dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan BEM FH dari empat perguruan tinggi.


5 Bidang Ilmu Unpad Masuk QS WUR by Subject 2024, dari Hukum hingga Pertanian

10 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
5 Bidang Ilmu Unpad Masuk QS WUR by Subject 2024, dari Hukum hingga Pertanian

Apa saja lima bidang ilmu di Unpad yang masuk QS WUR Subject?


Identifikasi Korban Tewas di Jalur Contraflow Tol Cikampek, Guru Besar Unpad Jelaskan Prosesnya

11 hari lalu

Polisi memeriksa bangkai kendaraan yang mengalami kecelakaan di Tol Jakarta-CIkampek KM 58, Karawang Timur, Jawa Barat, Senin, 8 April 2024. Kecelakaan yang  melibatkan tiga kendaraan yaitu Bus Primajasa, Grand Max dan Daihatsu Terios tersebut mengakibatkan 12 orang tewas. ANTARA/Awaludin
Identifikasi Korban Tewas di Jalur Contraflow Tol Cikampek, Guru Besar Unpad Jelaskan Prosesnya

Guru Besar Unpad ingatkan kepada polisi untuk tidak terburu-buru dalam melakukan proses tes DNA terhadap para korban tewas di jalur contraflow itu.


10 Program Studi Paling Ketat SNBP 2024 dari Berbagai Universitas

12 hari lalu

SNBP, Seleksi Nasional Nerdasarkan Prestasi. FOTO/X
10 Program Studi Paling Ketat SNBP 2024 dari Berbagai Universitas

Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) mengumumkan 10 program studi paling ketat dalam SNBP) 2024. Apa saja?


Pilih Jurusan Lewat SNBT, Peserta UTBK Disarankan Lebih Melihat Tingkat Keketatan daripada Passing Grade

20 hari lalu

Hari pertama Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Nasional Berbasis Tes di Universitas Padjadjaran, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin 8 Mei 2023. Gelombang pertama UTBK-SNBT digelar 8-14 Mei 2023. (ANTARA/HO-Unpad)
Pilih Jurusan Lewat SNBT, Peserta UTBK Disarankan Lebih Melihat Tingkat Keketatan daripada Passing Grade

Berikut paparan Sekretaris Direktorat Pendidikan dan Internasionalisasi Unpad, Irma Nuraini, dalam acara sosialisasi UTBK di kampus itu.