Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

233 Ribu Pelajar Ikuti Ajang Prestasi, Nadiem: Manajemen Talenta Prioritas Merdeka Belajar

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Menteri Pendidikan Nadiem Makarim bersama  talenta berprestasi dan mitra 2022.
Menteri Pendidikan Nadiem Makarim bersama talenta berprestasi dan mitra 2022.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) dan Balai Pengembangan Talenta Indonesia menggelar puncak apresiasi talenta berprestasi dan mitra 2022. Mengusung tema “Talenta Berprestasi, Inspirasi Negeri”, acara tersebut diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi kepada para peserta didik berprestasi dan mitra yang telah mendukung penyelenggaraan kompetisi talenta di berbagai jenjang.

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim mengapreasiasi para talenta berprestasi dan semua pihak yang telah mendukung manajemen talenta. “Saya menyampaikan terima kasih kepada mitra-mitra Puspresnas yang terus mendukung upaya manajemen talenta yang saat ini menjadi salah satu prioritas gerakan Merdeka Belajar,” ujar Nadiem dalam acara Apresiasi Talenta Berprestasi dan Mitra tahun 2022, di kantor Kementerian Pendidikan pada Selasa, 20 Desember 2022.

Nadiem mengungkapkan banyak perlombaan atau turnamen yang menjadi kesempatan bagi para pelajar untuk menumbuhkan bakatnya. Namun, belum didukung program-program yang bertujuan memastikan pengembangan bakat secara berkelanjutan. Oleh karena itu, Kemendikbudristek membentuk Puspresnas sebagai unit kerja yang fungsinya berfokus pada manajemen talenta.

Baca juga:Mahasiswa Vokasi UI Raih Juara Abang Kreatif Depok 2022

Selama tiga tahun terakhir Pusat Prestasi Nasional telah menjalankan program Ajang Berprestasi dan Ajang Talenta mulai dari jenjang Sekolah Dasar (SD) hingga perguruan tinggi. “Banyak bidang yang bisa dipilih sesuai dengan bakat dan minat masing-masing anak, sehingga para pelajar Indonesia saat ini lebih merdeka dalam berkarya dan berprestasi,” kata dia.

Sampai hari ini, tercatat sudah ada lebih dari 233 ribu pelajar di seluruh Indonesia yang terlibat dalam 42 ajang prestasi di tingkat nasional dan 19 ajang prestasi tingkat dunia yang dilaksanakan oleh Puspresnas dan BPTI. Dalam pelaksanaan kegiatan perlombaan, Kementerian Pendidikan berkolaborasi dengan berbagai pihak mulai dari dinas pendidikan, sekolah dan perguruan tinggi, serta organisasi mitra. “Kolaborasi ini menandakan semangat bersama kita untuk mengembangkan bakat dan meningkatkan prestasi anak Indonesia,” jelas Nadiem.

Nadiem mengatakan akan terus berkomitmen untuk menghadirkan ruang-ruang yang mendukung perkembangan bakat dan peningkatan prestasi bagi pelajar dan mahasiswa Indonesia sebagai bekal untuk membawa bangsa dan negara Indonesia melompat ke masa depan. “Mari kita terus bergerak serentak melahirkan generasi Pelajar Pancasila yang cerdas dan berprestasi, mewujudkan Merdeka Belajar,” ajaknya.

Presiden International Olympiad on Astronomy and Astrophysics (IOAA), Aniket Sule, mengucapkan selamat kepada Kemendikbudristek atas penyelenggaraan Puncak Apresiasi Talenta Berprestasi dan Mitra Tahun 2022. Dikatakan Aniket, tim dari Indonesia senantiasa menjadi bagian penting dari komunitasnya di IOAA. Selain itu, Indonesia telah menjadi tuan rumah IOAA pada 2008 dan 2015 dan wakil dari Indonesia telah memenangkan beragam penghargaan di dalamnya.

“Saya percaya bahwa ini semua dapat tercapai berkat pelatihan yang baik. Saya berharap komitmen yang sama terhadap ajang ini akan terus berlanjut di masa mendatang,” ujar Aniket.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Arif Satria, Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB) menyampaikan apreasiasi setinggi-tingginya kepada Kemendikburistek yang telah mampu menciptakan ekosistem untuk menumbuhkan budaya inovasi kepada mahasiswa melalui berbagai ajang kompetisi.

Puncak Apresiasi Talenta Berprestasi dan Mitra 2022 diselenggarakan secara hibrida, diikuti oleh 100 orang peserta secara luring dan hampir 15.000 orang secara daring. Peserta hadir secara luring terdiri dari talenta berprestasi peraih medali emas di seluruh jenjang dan bidang prestasi yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia.

Selain itu, turut hadir beberapa kepala dinas pendidikan provinsi/ kabupaten/ kota yang berprestasi, perguruan tinggi yang berprestasi dan telah menjadi tuan rumah ajang talenta tahun 2022, perwakilan pembina/ juri ajang talenta, para mitra, dan media massa. Perwakilan komunitas para alumni ajang talenta juga hadir guna menjalin kolaborasi penggerak prestasi.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Kemendikbudristek, Suharti menyampaikan pada 2022 Indonesia telah berhasil menjadi tuan rumah International Olympiad in Informatics (IOI) di Yogyakarta dengan partisipan sebanyak 500 orang dari 75 negara.

“Tahun depan, Indonesia siap untuk menjadi tuan rumah International Geografi Olympiad (IGEO) di Bandung dan bekerja sama dengan Pemda Jawa Barat serta beberapa perguruan tinggi,” kata Suharti.

Untuk itu, lanjut Suharti, Kemendikbudristek terus memperkuat dan memperluas kemitraan dengan berbagai kementerian dan lembaga, dunia usaha baik swasta maupun pemerintah, filantropi, dan organisasi masyarakat untuk bergotong royong mengasuh dan merawat potensi talenta unggul yang ada.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


4 Poin Seruan KIKA soal Kasus Kumba Digdowiseiso dan Pelanggaran Akademik

16 jam lalu

Dekan Universitas Nasional Kumba Digdowiseiso. Foto : UNAS
4 Poin Seruan KIKA soal Kasus Kumba Digdowiseiso dan Pelanggaran Akademik

Soal kasus Kumba Digdowiseiso, begini poin seruan KIKA atas kasus pelanggaran akademik.


KIKA Minta Nadiem Tak Ragu Copot Status Guru Besar Kumba

1 hari lalu

Dekan Universitas Nasional Kumba Digdowiseiso. Foto : UNAS
KIKA Minta Nadiem Tak Ragu Copot Status Guru Besar Kumba

Nadiem diharapkan bisa mengambil tindakan tegas.


Siap-siap PPDB Online 2024-2025 Segera Dimulai, Begini Caranya

3 hari lalu

Orang tua murid berkonsultasi terkait pendaftaran online Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2021/2022 di Posko Pelayanan PPDB Jakarta Selatan, SMA Negeri 70 Bulungan, Jakarta, Senin, 21 Juni 2021.  TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Siap-siap PPDB Online 2024-2025 Segera Dimulai, Begini Caranya

Berikut perkiraan tanggal pendaftaran PPDB Online 2024 akan dibuka untuk jenjang SD, SMP, dan SMA/SMK, beserta alurnya.


Viral Soal Pakaian Adat Seragam Sekolah, Kota di Sumbar Telah Menerapkannya

3 hari lalu

Siswa Sekolah Dasar Islam Excellent Plus Kota Bukittinggi, Sumatera Barat, mengenakan pakaian adat untuk seragam sekolah. Foto: SF Islam Excellent Plus/Istimewa
Viral Soal Pakaian Adat Seragam Sekolah, Kota di Sumbar Telah Menerapkannya

Salah satu daerah yang menerapkan kebijakan Permendikbud Ristek soal pakaian adat sebagai seragam sekolah pada waktu tertentu adalah Bukittinggi.


Setelah Pramuka Tak Jadi Ekskul Wajib, Kebijakan Kemendikbud Soal Seragam Sekolah Disorot Publik

3 hari lalu

Pedagang seragam sekolah menunggu calon pembeli di Pasar Jatinegara, Jakarta, Minggu, 5 Juli 2020.  ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Setelah Pramuka Tak Jadi Ekskul Wajib, Kebijakan Kemendikbud Soal Seragam Sekolah Disorot Publik

Dua kebijakan Kemendikbud dapat sorotan publik, soal Pramuka tak lagi jadi ekskul wajib dan seragam sekolah.


Tanggapan Kemendikbudristek Soal Heboh Perubahan Seragam Sekolah, Bagaimana Aturannya?

4 hari lalu

Warga membeli seragam sekolah di Pasar Jatinegara, Jakarta, Ahad, 29 Agustus 2021. Permintaan seragam sekolah meningkat menjelang pelaksanaan sekolah tatap muka di Jakarta yang akan dimulai Senin esok, 30 Agustus 2021. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Tanggapan Kemendikbudristek Soal Heboh Perubahan Seragam Sekolah, Bagaimana Aturannya?

Seragam sekolah sempat diisukan alami perubahan, begini respons Kemendikbudristek. Begini bunyi Permendikbudristek soal Seragam Sekolah.


Kemendikbud akan Tindak Tegas Dekan Unas yang Dituding Catut Nama Dosen UMT

5 hari lalu

Dekan Universitas Nasional Kumba Digdowiseiso. Foto : UNAS
Kemendikbud akan Tindak Tegas Dekan Unas yang Dituding Catut Nama Dosen UMT

Kemendikbudristek saat ini sedang berkoordinasi untuk menyelidiki dugaan pencatutan nama dosen UMT oleh Dekan Unas Kumba Digdowiseiso.


Kwarnas Enggan Diskusi dengan Pemerintah soal Pramuka Sebelum Permendikbudristek 12/2024 Direvisi

8 hari lalu

Ketua Dewan Komisioner OJK Mahendra Siregar (kanan) berbincang dengan Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan Purbaya Yudhi Sadewa (tengah), dan Sekretaris Jenderal Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Bachtiar Utomo (kiri) saat acara Kreasi Bangkit di Buperta, Cibubur, Jakarta, Ahad, 20 Agustus 2023. Dalam rangka memperingati Hari Indonesia Menabung Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bekerja sama dengan Kwatir Nasional (Kwarnas) menggelar kegiatan KEJAR Prestasi dan Bangun Generasi Kita (KREASI BANGKIT) yang bertemakan Bangun Generasi Indonesia Menabung, Tingkatkan Literasi dan Inklusi Keuangan untuk Indonesia Maju. ANTARA/Asprilla Dwi Adha
Kwarnas Enggan Diskusi dengan Pemerintah soal Pramuka Sebelum Permendikbudristek 12/2024 Direvisi

Kwarnas masih enggan membahas pengembangan pendidikan Pramuka sebelum permendikbudristek direvisi


20 Persen Sekolah Belum Menerapkan Kurikulum Merdeka, Kemendikbudristek Lakukan Ini

8 hari lalu

Suasana ruang kelas di Jakarta pada Selasa (21 Maret 2023). Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi telah membuka pendaftaran bagi satuan pendidikan yang ingin menerapkan Kurikulum Merdeka pada tahun pelajaran 2023-2024. (ANTARA/HO-Kemendikbudristek)
20 Persen Sekolah Belum Menerapkan Kurikulum Merdeka, Kemendikbudristek Lakukan Ini

Untuk mendorong sekolah menerapkan kurikulum merdeka, Kemendikbudristek membuat sejumlah program.


Pendaftaran PPG Prajabatan 2024 Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

12 hari lalu

Ilustrasi guru madrsah. Foto : Kemendag
Pendaftaran PPG Prajabatan 2024 Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

PPG Prajabatan merupakan salah satu program prioritas Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) untuk memenuhi kebutuhan guru.