Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lenovo ThinkPhone dari Motorola Resmi Meluncur, Ada Koneksi Think 2 Think

image-gnews
ThinkPhone. Dok.Motorola
ThinkPhone. Dok.Motorola
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Lenovo resmi mengeluarkan produk baru di lini smartphone. Lenovo ThinkPhone oleh Motorola telah meluncur di pagelaran CES 2023 Las Vegas, Amerika Serikat.  

ThinkPhone memiliki layar OLED 6,6 inci dengan resolusi 2400 x 1080 px dan kecepatan refresh 144 Hz. Layarnya juga menawarkan dukungan HDR10+. Chipset yang digunakan Snapdragon 8+ Gen 1 dipadukan dengan RAM 8 GB atau 12 GB. Sedangkan variasi penyimpanan 128, 256, dan 512 GB.

Panel belakang dirancang dengan serat aramid yang ringan namun konon lebih kuat daripada baja. Rangkanya terbuat dari aluminium kelas pesawat terbang. Bagian depan dilapisi oleh Gorilla Glass Victus dan di bagian belakang terdapat logo ThinkPhone.

ThinkPhone juga bersertifikat IP 68 dan MIL-STD 810H untuk ketahanannya saat terjatuh dari tinggi hingga 1,25 meter atau tenggelam di kedalaman 1,5 meter selama 30 menit. Motorola menanamkan baterai dengan kapasitas 5.000 mAh dengan pengisian kabel 68 W dan pengisian nirkabel 15 W. 

Dari segi kamera, Lenovo ThinkPhone oleh Motorola memiliki kamera utama 50MP f/1.8 yang menggabungkan piksel empat banding satu untuk menghasilkan piksel 2,0 μm. Kamera ini memiliki PDAF dan OIS. Lalu, ada kamera ultrawide 13 MP f/2.2 dengan Macro Vision. Sedangkan, pada kamera selfie adalah 32 MP dengan fokus otomatis.

Baca juga: Dipelopori Motorola, Ini Daftar Ponsel Kamera 200 MP

ThinkPhone juga menghadirkan integrasi dengan laptop ThinkPad Lenovo, termasuk konektivitas Think 2 Think. Hal ini memungkinkan pengguna sinkronisasi ThinkPhone ke ThinkPad dan mentransfer teks, foto, dokumen yang disalin, serta menyeret dan melepaskan file, berbagi notifikasi, menggunakan ponsel sebagai webcam, dan membuka aplikasi Android apa pun di layar laptop Windows.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagai tambahan informasi, ThinkPhone akan hadir dengan aplikasi Microsoft 365, Outlook, dan Teams yang dimuat sebelumnya.  

Moto KeySafe adalah prosesor terpisah yang menambahkan lapisan keamanan yang akan menyimpan PIN dan kata sandi, kunci kripto, dan data sensitif lainnya di lingkungan yang tahan gangguan. Terakhir, Moto OEMConfig atau Moto Device Manager akan memungkinkan admin TI untuk mengonfigurasi Lenovo ThinkPhone untuk klien bisnis dari jarak jauh.

Lenovo ThinkPhone dari Motorola akan hadir di AS, Eropa, Amerika Latin, Timur Tengah, Australia, dan negara-negara tertentu di Asia dalam beberapa bulan mendatang. Lenovo sejauh ini belum menjelaskan harganya. Tapi, patut diduga,  karena produk sebagai perangkat B2B, penjualannya bukan seperti smartphone biasa lainnya.

GSM ARENA

  


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pakai Fitur Ini, Riwayat Pencarian Chrome Bisa Dihapus Dalam Hitungan Detik

6 jam lalu

Salah satu fitur Google Chrome adalah bisa menyimpan password agar kita tidak lupa. Lalu, bagaimana cara melihat password di Google Chrome? Foto: Canva
Pakai Fitur Ini, Riwayat Pencarian Chrome Bisa Dihapus Dalam Hitungan Detik

Chrome, peramban web milik Google, mengembangkan fitur pengpaus riwayat pencarian secara kilat.


Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Bawah 15 Juta dan Spesifikasinya

4 hari lalu

ASUS memperkenalkan TUF Gaming A16 Advantage Edition (FA617) yang disebut sebagai laptop gaming military grade pertama di dunia. TEMPO/MARIA FRANSISCA LAHUR
Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Bawah 15 Juta dan Spesifikasinya

Berikut rekomendasi laptop gaming murah lengkap dengan harga dan spesifikasinya. Laptop gaming umumnya sudah dibekali dengan pendingin khusus.


HP Luncurkan Laptop EliteBook 635 Aero G11 di Jepang, Ini Spesifikasinya

8 hari lalu

Tampilan laptop baru HP Elite Folio yang baru dirilis di Indonesia. (HP)
HP Luncurkan Laptop EliteBook 635 Aero G11 di Jepang, Ini Spesifikasinya

Laptop EliteBook 635 Aero G1 ditenagai CPU AMD Ryzen 5 8640U atau Ryzen 7 8840U yang disokong sistem operasi Windows 11 Pro.


5 Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa yang Harganya Terjangkau

18 hari lalu

Berikut alternatif cara screenshoot di laptop Windows dan MacBook menggunakan kombinasi tombol di keyboard tanpa perlu instal aplikasi baru. Foto: Canva
5 Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa yang Harganya Terjangkau

Tak perlu bingung saat akan membeli laptop. Berikut ini rekomendasi laptop untuk mahasiswa yang ramah kantong dengan kualitas terbaik.


10 Rekomendasi Laptop 5 Jutaan untuk Hiburan hingga Bekerja

18 hari lalu

Asus Zenbook Duo model UX8406 dipamerkan di Jakarta, Selasa, 27 Februari 2024. Laptop ini hadir dengan dua layar yang dilindungi Corning Gorilla Glass, didukung oleh OLED Touchscreen dengan kecerahan maksimum hingga 500 nits. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
10 Rekomendasi Laptop 5 Jutaan untuk Hiburan hingga Bekerja

Kini sudah tersedia banyak pilihan laptop sesuai kebutuhan. Jika budget Anda tidak besar, berikut rekomendasi laptop 5 jutaan.


10 Rekomendasi Laptop Gaming Mulai dari 10 Jutaan

22 hari lalu

Rekomendasi laptop gaming Rp 10 jutaan dari berbagai merek ternama, mulai dari Acer, Advan, Asus, Axioo, HP, Lenovo, hingga MSI. Foto: Canva
10 Rekomendasi Laptop Gaming Mulai dari 10 Jutaan

Rekomendasi laptop gaming Rp 10 jutaan dari berbagai merek ternama, mulai dari Acer, Advan, Asus, Axioo, HP, Lenovo, hingga MSI.


10 Rekomendasi Laptop Rp 5 Jutaan, Bisa untuk Multitasking

22 hari lalu

Berikut rekomendasi laptop Rp5 jutaan dari berbagai merek ternama, mulai dari Acer, Asus, HP, hingga Lenovo dengan SSD sampai 512 GB. Foto: Canva
10 Rekomendasi Laptop Rp 5 Jutaan, Bisa untuk Multitasking

Berikut rekomendasi laptop Rp5 jutaan dari berbagai merek ternama, mulai dari Acer, Asus, HP, hingga Lenovo dengan SSD sampai 512 GB.


Daftar 10 Ponsel yang Hadir pada April 2024: Ada OnePlus, Huawei, Redmi, Samsung, dan Lainnya

22 hari lalu

Realme C65.
Daftar 10 Ponsel yang Hadir pada April 2024: Ada OnePlus, Huawei, Redmi, Samsung, dan Lainnya

Sebanyak delapan merek ponsel diperkirakan akan meluncurkan ponsel baru.


Spesifikasi Utama Motorola Edge 50 Ultra Bocor, Ini Detailnya

24 hari lalu

Logo Motorola. (motorola-fans.com)
Spesifikasi Utama Motorola Edge 50 Ultra Bocor, Ini Detailnya

Motorola Edge 50 Ultra akan menampilkan chipset Snapdragon 8s Gen 3 dan baterai 4.500mAh.


Lenovo Tab M11 Meluncur di India, Ini Spesifikasinya

26 hari lalu

Lenovo
Lenovo Tab M11 Meluncur di India, Ini Spesifikasinya

Tablet Lenovo terbaru Tab M11 dilengkapi dengan chipset MediaTek Helio G88 memiliki sertifikasi TUV Rheinland Low Blue Light untuk kenyamanan menonton