TEMPO.CO, Jakarta - Pancasila sebagai pandangan hidup diterapkan kapanpun dan dimanapun. Salah satunya seperti “Persatuan Indonesia” yang merupakan bunyi sila ke-3 Pancasila. Makna dari bunyi sila ke-3 ini berarti sebagai Warga Negara Indonesia perlu menjunjung tinggi persatuan bangsa tanpa memandang golongan, ras, agama tertentu dan yang lainnya.
Persatuan Indonesia juga memiliki nilai luhur, yaitu perjuangan pendiri bangsa yang telah meyakinkan bahwa Indonesia mampu menghadapi tantangan baik dari dalam maupun dari luar Bangsa Indonesia.
Pengamalan Sila ke-3
Implementasi sikap sila ke-3 diharapkan mampu diterapkan dalam berbagai macam situasi yang ada. Mulai di lingkungan sekolah, lingkungan masyarakat hingga lingkungan keluarga yang lebih kecil. Untuk itu berikut beberapa contoh penerapan sikap sila ke-3 yang bisa Anda lakukan.
Contoh Penerapan Sikap Pancasila Sila ke-3 di Rumah
Sila ke-3 juga harus diterapkan dalam lingkungan rumah. Mengingat bahwa rumah dan keluarga merupakan tempat pertama manusia hadir di kehidupan dunia. Berikut sikap yang harus diterapkan sesuai sila ke-3:
1. Membanggakan keluarga dengan prestasi yang membanggakan
2. Musyawarah mufakat bersama keluarga dengan baik.
3. Berperilaku hormat kepada anggota keluarga yang lebih tua serta menghargai anggota keluarga yang lebih muda.
4. Membantu kegiatan yang ada di rumah.
5. Menanamkan rasa nasionalisme dalam keluarga.
6. Menjaga kerukunan sesama anggota keluarga.
Contoh Penerapan Sikap Pancasila Sila ke-3 di Sekolah
Sekolah sebagai wadah pendidikan juga tidak kalah penting. Wujudkan sikap yang sesuai dengan sila ke-3 persatuan Indonesia seperti berikut ini:
1. Saling menyapa jika berpapasan dengan guru dan teman.
2. Mengucapkan salam jika bertemu guru dan teman.
2. Giat belajar dan berprestasi.
3. Melaksanakan upacara secara khidmat.
4. Hafal lagu-lagu nasionalisme.
5. Menyukai tari-tari tradisional.
6. Saling menghargai teman dan guru di sekolah.
7. Membantu teman saat sedang dalam sedang kesusahan di sekolah.
8. Tidak membeda-bedakan antar teman di sekolah.
9. Menjaga kerukunan di sekolah.
Contoh Penerapan Sikap Pancasila Sila ke-3 di Lingkungan Masyarakat
Kemudian, penerapan sila ke-3 lebih luas lagi harus terjadi di lingkungan masyarakat. Berikut contoh persatuan Indonesia yang mengarah pada nasionalisme:
1. Berkorban untuk kepentingan bangsa
2. Saling menjunjung persatuan dan kesatuan
3. Ikut gembira dalam lomba kemerdekaan RI.
4. Memerangi pengkonsumsian minuman keras dan narkotika.
5. Bangga menjadi warga negara Indonesia.
6. Menjaga kerukunan di lingkungan masyarakat
7. Tidak mengajarkan dan menyebarkan kebencian di lingkungan masyarakat yang dapat menimbulkan perpecahan.
Vivia Agarta F | Alfi Muna Syarifah