TEMPO.CO, Jakarta - BMKG masih terus mencatat gempa susulan di Kota Jayapura, Papua. Sejak gempa utama M4,9 yang kemudian diperbarui menjadi M5,4 pada 2 Januari 2023 hingga Senin sore ini, 16 Januari 2023, telah terjadi 729 kali gempa susulan.
Sebanyak 58 dari 729 gempa susulan itu memberi dampak guncangan yang bisa dirasakan di Jayapura. Termasuk yang terjadi hari ini. BMKG mencatat gempa berkekuatan M3,5 pada pukul 12.11 WIB atau 14.11 waktu setempat.
Baca juga: Gempa Susuan Ratusan Kali, Ini Kesamaan Gempa Jayapura dan Cianjur
Memiliki pusatnya di laut pada jarak 15 kilometer timur laut Kota Jayapura, dan kedalaman 10 kilometer, gempa hari ini bisa dirasakan lemah pada skala intensitas II MMI. Skala itu setara guncangan yang hanya membuat bergoyang benda-benda ringan yang digantung. Gempa ini juga tidak berpotensi tsunami.
Peta Sebaran Gempa Bumi Kota Jayapura, Papua, 2-6 Januari 2023. FOTO/BMKG
Berbeda dari Jayapura, gempa susulan di Maluku pascagempa M7,5 pada 10 Januari lalu didata BMKG semakin turun frekuensi dan kekuatannya. Tercatat hingga hari ini telah terjadi 26 gempa susulan di wilayah itu.
"Gempa susulan dengan kekuatan terkecil M3,2 dan gempa bumi susulan ini tidak dirasakan," kata Kepala BMKG Stasiun Geofisika Kelas 1 Ambon, Djati Cipto Kuncoro, di Ambon, Senin 16 Januari 2023, seperti dikutip dari Antara.
BMKG Stasiun Geofisika kelas 1 Ambon mendata sebanyak 56 kejadian gempa bumi di wilayah Maluku dan sekitarnya selama sepekan, 8-15 Januari 2023. Kebanyakan gempa dari kedalaman menengah (60-300 km) terjadi di Laut Banda bagian selatan.
Peta Gempa Maluku dengan kekuatan magnitudo 7,5 berpusat pada 136 km barat laut Kepulauan Tanimbar dengan kedalaman 130 km. Lokasi daratan serupa Pulau itu berada tidak jauh dari Desa Teineman, Kecamatan Wuar Labobar, Kepulauan Tanimbar. BMKG
"Sebaran gempa bumi menengah merupakan rangkaian gempa susulan dari Gempa Maluku berkekuatan M7,5," kata Djati lagi sambil menambahkan, hanya dua dari 56 gempa itu yang guncangannya bisa dirasakan di permukaan, yakni pada skala II-V MMI.
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.