Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Aplikasi Google Messages Bakal Segera Gunakan Profil Pengguna

image-gnews
Google Messages dikabarkan sedang bersiap menambahkan kemampuan untuk mendukung profil pengguna di aplikasi itu. (GSM Arena)
Google Messages dikabarkan sedang bersiap menambahkan kemampuan untuk mendukung profil pengguna di aplikasi itu. (GSM Arena)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Google tengah  memberi perhatian kepada aplikasi Messages miliknya. Bulan lalu, perusahaan menambahkan dukungan enkripsi end-to-end untuk obrolan grup RCS (Rich Communication Services) di aplikasi Google Messages.

Google telah berfokus pada peningkatan pengalaman perpesanan default untuk pengguna Android dalam beberapa bulan terakhir. Kabarnya, Google Messages sekarang mungkin bersiap untuk menambahkan kemampuan untuk mendukung profil pengguna di aplikasi itu.

Berdasarkan tangkapan layar yang diposting di pos Reddit oleh akun u/seeareeff, terlihat Google mulai menambahkan profil pengguna ke Google Messages. Tangkapan layar berisi halaman di pengaturan aplikasi yang disebut "Profil" dengan kontrol 'Visibilitas'. Selain itu, ada pengaturan untuk 'pemberitahuan' yang memungkinkan pengguna menerima peringatan saat bergabung dengan aplikasi ini.

Meskipun opsi ini dapat ditemukan dengan mencari "Profil" di aplikasi Pengaturan Android, tapi lingkaran toggle tidak melakukan apa-apa. Selain itu, tidak ada bukti yang menunjukkan seperti apa profil Google Message itu. Diduga, Google sedang menguji fitur ini secara internal dan berencana untuk merilisnya dalam versi Beta di masa mendatang.

Profil dapat memudahkan untuk mengidentifikasi peserta lain dalam obrolan grup atau jika seseorang mengirimi pengguna pesan dari nomor tak dikenal. 

Pembaruan Sebelumnya

Saat layanan pesan singkat, yang dikenal sebagai SMS, berulang tahun ke-30 pada tanggal 3 Desember 2023, Google mengumumkan bahwa aplikasi Messages miliknya akan mendukung enkripsi end-to-end untuk obrolan grup selama beberapa minggu mendatang. 

Namun, enkripsi end-to-end untuk obrolan grup hanya terbuka untuk pengguna Messages yang terdaftar dalam program beta. Jadi, jika pengguna ingin mencobanya, maka harus berpartisipasi dalam program beta. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain mengumumkan enkripsi end-to-end untuk obrolan grup, Google juga mengumumkan bahwa aplikasi Messages akan segera memungkinkan pengguna bereaksi terhadap pesan RCS (Rich Communication Services) dengan emoji apa pun, mirip dengan WhatsApp.

Google juga mengambil ulang tahun ke-30 SMS sebagai kesempatan untuk mengejek Apple karena penolakannya untuk mengadopsi RCS, dengan mengatakan, "Semua operator dan produsen seluler utama telah mengadopsi RCS sebagai standar - kecuali Apple. Apple menolak untuk mengadopsi RCS dan terus mengandalkan SMS ketika orang-orang dengan iPhone mengirim pesan kepada orang-orang dengan ponsel Android, yang berarti SMS mereka macet di tahun 1990-an."

Raksasa pencarian internet yang berbasis di Mountain View itu meluncurkan kampanye #GetTheMessage beberapa bulan yang lalu, menyerukan Apple untuk mengadopsi RCS, tetapi raksasa teknologi yang berbasis di Cupertino itu memilih tetap pada pendiriannya. 

GSM ARENA

Baca:
Saingi Google, Microsoft Guyur Miliaran Dolar AS untuk Kembangkan ChatGPT OpenAI

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pakar Antimonopoli Sebut Rencana Google AI di iPhone Akan Bermasalah

7 menit lalu

Gemini (Google)
Pakar Antimonopoli Sebut Rencana Google AI di iPhone Akan Bermasalah

Google sudah berada di bawah pengawasan karena membayar miliaran dolar kepada Apple untuk menjadi penyedia pencarian default.


WhatsApp Uji Berbagai Opsi Autentikasi Baru untuk Pengguna

2 jam lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
WhatsApp Uji Berbagai Opsi Autentikasi Baru untuk Pengguna

Pembaruan beta 2.24.6.20 memungkinkan penguji membuka kunci WhatsApp menggunakan berbagai metode.


Perplexity AI akan Bersaing dengan Google, Bagaimana Peluangnya?

3 jam lalu

Perplexity AI adalah teknologi search engine berbasis AI yang membantu banyak orang. Simak fitur, keunggulan dan cara penggunaannya. Foto: Canva
Perplexity AI akan Bersaing dengan Google, Bagaimana Peluangnya?

Perplexity AI salah satu jenis tools kecerdasan buatan yang diperkirakan menjadi saingan Google


Apple Buka Peluang Kolaborasi dengan Google untuk Penguatan AI

3 jam lalu

Ilustrasi. cbsnews.com
Apple Buka Peluang Kolaborasi dengan Google untuk Penguatan AI

Apple dikabarkan membuka peluang kerjasama dengan Apple untuk urusan AI. Apakah akan ada gebrakan baru dari dua raksasa teknologi?


Update HyperOS Bikin Aplikasi Microsoft Crash, Xiaomi Belum Bisa Tangani

23 jam lalu

Xiaomi Hyperos. Foto : GSM China
Update HyperOS Bikin Aplikasi Microsoft Crash, Xiaomi Belum Bisa Tangani

Xiaomi belum bisa menangani perangkat yang crash akibat pembaharuan HyperOS. Salah satu seri yang terdampak adalah 11 Lite NE 5G.


Android 15 Bakal Bisa Temukan Ponsel Hilang Meski Kondisi Mati

1 hari lalu

Logo Android. pinterest.com
Android 15 Bakal Bisa Temukan Ponsel Hilang Meski Kondisi Mati

Nilai lebih dari fitur teranyar di sistem operasi Android 15 terletak pada keakuratan dan ketepatan pelacakannya.


Cara Migrasi Akun dari Aplikasi WhatsApp Business ke WhatsApp Messenger

2 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. (knowitinfo.com)
Cara Migrasi Akun dari Aplikasi WhatsApp Business ke WhatsApp Messenger

Pindah dari WhatsApp Business ke WhatsApp Messenger mungkin menjadi keputusan yang diambil oleh banyak pengusaha atau profesional untuk berbagai alasan.


Cara Memindahkan WhatsApp dari iPhone ke Android

2 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Cara Memindahkan WhatsApp dari iPhone ke Android

Berikut adalah cara mudah mentransfer semua pesan dan file media di WhatsApp Anda dari iPhone ke Android.


Begini Cara Memperpanjang STNK Orang Lain secara Online

2 hari lalu

Ilustrasi: Layanan pengurusan STNK dan Pajak Kendaraan Bermotor Mandiri Tunas Finance. (ANTARA
Begini Cara Memperpanjang STNK Orang Lain secara Online

Cara memperpanjang STNK atas nama orang lain dapat dilakukan dengan mudah dan efisien secara online melalui aplikasi SIGNAL.


Begini Cara Download Stiker WhatsApp Edisi Ramadan

3 hari lalu

Ilustrasi pengguna WhatsApp. Reuters/Dado Ruvic
Begini Cara Download Stiker WhatsApp Edisi Ramadan

WhatsApp meluncurkan paket stiker terbarunya di Indonesia berkaitan dengan bulan Ramadan. Begini cara downlioad stiker WhatsApp edisi Ramdan.